Primer dengan SPF bukan hanya soal makeup, tapi juga soal perlindungan kulit. Di cuaca tropis seperti Indonesia, kulit sering terpapar sinar UV yang bisa menyebabkan kerusakan, bahkan mempercepat tanda-tanda penuaan.
Primer dengan SPF jadi pilihan cerdas karena menggabungkan manfaat makeup base dan sunscreen dalam satu langkah praktis.
Selain melindungi kulit, primer ini juga membantu makeup menempel lebih baik dan tahan lama. Ada berbagai pilihan yang tersedia, yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan kulitmu.
Berikut ini beberapa rekomendasi primer dengan SPF yang cocok untuk menemani rutinitas harianmu!
1. Wardah Instaperfect Porefection Skin Primer
Wardah Instaperfect Porefection Skin Primer adalah pilihan yang pas untuk kamu yang ingin tampilan matte dengan perlindungan SPF.
Primer ini membantu menyamarkan pori-pori dan memberikan tekstur kulit yang halus. Teksturnya ringan, jadi nggak terasa berat di kulit, cocok untuk aktivitas sehari-hari di bawah terik matahari.
Selain itu, primer ini membantu meratakan warna kulit sehingga wajah terlihat lebih segar sepanjang hari. Kalau kamu punya kulit berminyak, produk ini juga bantu mengontrol produksi minyak berlebih, lho!
2. PIXY Make It Glow Skin Primer
PIXY Make It Glow Skin Primer adalah produk lokal yang layak dicoba, terutama buat kamu yang ingin hasil akhir glowing.
Selain mengandung SPF, primer ini juga dilengkapi bahan alami seperti olive oil dan jojoba oil, yang bikin kulit tetap lembap sepanjang hari. Cocok untuk kulit normal hingga kering, apalagi kalau kamu suka tampilan makeup yang dewy.
Teksturnya cukup ringan, jadi nyaman dipakai bahkan untuk aktivitas outdoor.
3. Emina Pore Ranger
Emina Pore Ranger adalah primer andalan buat kamu yang punya kulit berminyak. Produk ini membantu menyamarkan pori-pori dan mengontrol minyak berlebih di wajah.
Selain itu, kandungan SPF-nya melindungi kulit dari paparan sinar UV. Teksturnya ringan dan mudah menyerap, jadi nyaman dipakai seharian.
Hasil akhirnya matte, bikin makeup kamu terlihat lebih tahan lama. Dengan harga yang terjangkau, Emina Pore Ranger jadi salah satu primer favorit remaja hingga dewasa muda.
4. Maybelline Baby Skin Instant Pore Eraser
Maybelline Baby Skin Instant Pore Eraser terkenal dengan kemampuannya untuk memberikan tampilan kulit yang lebih mulus dan bebas pori-pori.
Primer ini memiliki tekstur yang sangat lembut, memberikan sensasi halus dan memberikan hasil matte yang segar.
Selain menyamarkan pori-pori, primer ini juga dilengkapi dengan ekstrak cherry yang kaya akan antioksidan untuk melindungi kulit dari radikal bebas dan sinar UV. Cocok untuk kamu yang ingin tampilan kulit mulus seperti kulit bayi!
Demikianlah beberapa pilihan primer yang dilengkapi SPF untuk melindungi kulit dari sinar UV sekaligus membuat makeup lebih tahan lama.
Pilih produk yang sesuai dengan jenis kulit dan kebutuhanmu agar hasilnya maksimal. Primer yang tepat akan membuat kamu tampil percaya diri sekaligus menjaga kesehatan kulit!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Ketika Pekerjaan Sulit Dicari, tapi Janji Politik Mudah Diberi
-
Review Novel 'Kotak Pandora': Saat Hidup Hanya soal Bertahan
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?
-
Review Novel 'Jane Eyre': Ketika Perempuan Bicara soal Harga Diri
Artikel Terkait
-
Lindungi Kulit dari Sinar UV, Ini 3 Day Cream SPF 30 Harga Mulai Rp33 Ribu
-
3 Bronzer Terbaik dari Brand Lokal Harga di Bawah 70 Ribuan, Hasil Natural!
-
Murah Meriah! Ini 3 Rekomendasi Eyeshadow Focallure yang Cocok untuk Pemula
-
3 Facial Wash dengan Kandungan Aloe Vera Terbaik, Cocok untuk Kulit Kering!
-
3 Rekomendasi Milk Cleanser dari Brand Lokal Terbaik, Harga Mulai 8 Ribuan!
Lifestyle
-
Ikon Wi-Fi di Windows 11 Ngilang? Tenang! Ini Cara Mengembalikannya
-
4 Inspirasi Gaya Simpel ala Yuqi I-DLE yang Bikin Penampilan Tetap Stylish
-
Stylish dan Nyaman, Ini 4 Gaya Kasual Chic ala Suho EXO yang Bisa Kamu Tiru
-
4 Gaya Kasual ala Yunjin LE SSERAFIM, Simpel dan Tetap Fashionable
-
4 OOTD ala Xiaoting Kep1er yang Stylish dan Karismatik, Cocok Buat Hangout!
Terkini
-
Melihat Prespektif Berbeda Lewat Buku There Are No Bad People in The World
-
Gagal ke Piala Asia Putri 2026, PSSI Dikritik Pedas oleh Media Asing
-
8 Rekomendasi Film Horor yang Dibintangi Anya Taylor-Joy, Ada Favoritmu?
-
Momen Viral di Konser BLACKPINK, Ada Naeyon, Jihyo hingga Red Velvet
-
Tim PkM UNY Adakan Lokakarya Perempuan Islam Berkemajuan untuk Wujudkan Peradaban Utama