Sekar Anindyah Lamase | Fathorrozi 🖊️
MediaTek Dimensity 9500s (GSMArena)
Fathorrozi 🖊️

MediaTek baru saja mengumumkan chipset terbaru, Dimensity 9500s. Sebagai chipset terbaru Dimensity, 9500s menitikberatkan pada performa, hemat daya, kecerdasan buatan (AI), proses imaging, gaming, dan konektivitas nirkabel yang andal.

Dimensity 9500s dirancang untuk memperkuat performa smartphone di kelas atas. Pengumuman System-on-Chip (SoC) ini menandakan langkah serius MediaTek untuk bersaing dengan produsen chipset lain dalam hal inovasi teknologi dan efisiensi daya.

Dimensity 9500s hadir sebagai andalan baru untuk perangkat flagship dengan performa CPU dan GPU yang signifikan. Sama seperti Dimensity 9500 yang lebih dulu diluncurkan, Dimensity 9500s octa-core yang baru ini juga memiliki arsitektur All Big Core dan diproduksi menggunakan proses 3nm.

Mengadopsi proses manufaktur flagship 3nm dan arsitektur All Big Core, MediaTek Dimensity 9500s mendukung perangkat-perangkat menjadi berkinerja tinggi secara maksimal sekaligus tetap memiliki daya yang tahan lama.

CPU octa-core-nya menggunakan satu inti ultra Cortex-X925 dengan kecepatan clock hingga 3,73GHz, tiga inti premium Cortex-X4, dan empat inti performa Cortex-A720.

Dimensity 9500s mengintegrasikan GPU Immortalis-G925, yang menawarkan pengalaman full-frame dan tingkat imersif yang nyaman saat berjalan pada game seluler kelas berat, sekaligus memenuhi ekspektasi kinerja para gamer. GPU ini juga mencakup dukungan fitur ray tracing tingkat lanjut.

Chip ini juga mendukung fungsi harian berfrekuensi tinggi, seperti pemrosesan setelah pengambilan foto pada live photos, pengeditan foto berbasis AI (image outpainting, matting, dan elimination) serta peringkasan konten berbasis AI (calls, meetings, dan files). Dengan begitu, produsen smartphone bisa menciptakan perangkat yang memenuhi permintaan pasar yang terus berkembang.

Dimensity 9500s dilengkapi dengan prosesor gambar canggih MediaTek Imagiq, yang mendukung pelacakan gerak secara real-time 30fps dan perekaman video 8K full-focus Dolby Vision HDR. Kreator konten dapat dengan mudah menghasilkan video jernih dan tajam pada smartphone yang menyematkan chipset MediaTek ini.

System on chip (SoC) ini tak ketinggalan mendukung teknologi snapshot dan peredam gangguan (noise reduction) yang mengagumkan, demi pengalaman yang cepat dan jelas.

CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS