Bercerita merupakan aktivitas untuk menyampaikan suatu cerita kepada audiens, baik melalui suara, gambar, foto, maupun kata-kata. Berdasarkan tujuannya, diharapkan audiens mampu untuk memahami apa yang disampaikan oleh seorang pencerita. Maka dari itu, bercerita ini tidak semudah yang kita bayangkan, lho!
Agar mampu bercerita dengan baik, maka perlu didukung dengan kemampuan berbicara. Kemampuan berbicara yang baik ini meliputi penggunaan bahasa, pemilihan kata yang mudah dipahami, pengucapan, intonasi ketika bercerita dan masih banyak lagi. Selain itu, yang perlu diperhatikan adalah pemahaman terhadap karakteristik audiens serta keterampilan dalam menggunakan alat bantu maupun media.
Alat bantu dan media yang bisa digunakan dalam bercerita pun beragam, salah satunya adalah hand puppet atau kita lebih mengenalnya boneka tangan. Alat ini biasa dipakai oleh pencerita untuk menggambarkan tokoh-tokoh dan peristiwa yang terjadi pada sebuah cerita.
Seorang pencerita yang handal akan menggerakkan tangannya dengan lihai mengikuti peristiwa atau alur cerita yang dibawakannya. Tidak hanya itu, nada suara dan intonasi juga perlu diperhatikan, sehingga lebih menarik para audiens untuk menyimak cerita yang disampaikan. Selain menarik, bercerita menggunakan hand puppet atau boneka tangan ini memiliki manfaat yang banyak, lho!
Mari kita simak beberapa manfaat bercerita menggunakan hand puppet!
1. Melatih kemampuan berbahasa anak
Manfaat bercerita menggunakan hand puppet yang pertama adalah melatih kemampuan berbahasa anak. Dalam bercerita, kita perlu untuk menggunakan bahasa yang mudah dan dipahami oleh anak. Namun, kita juga bisa mengajarkan anak untuk mengenal kosakata baru, loh.
Dengan memberikan pengenalan terhadap kosakata baru, tentunya pengetahuan berbahasa anak semakin luas. Penggunaan bahasa yang baik dalam bercerita pun dapat menjadi contoh bagi anak dalam berkomunikasi, sehingga anak bisa membiasakan diri untuk berkomunikasi dengan bahasa yang baik dalam kesehariannya.
2. Melatih kemampuan menyimak
Bercerita dengan boneka tangan ini dapat juga melatih kemampuan menyimak anak. Dengan bantuan media ini, biasanya akan membuat anak-anak jauh lebih tertarik. Dengan ketertarikan inilah, anak memiliki fokus yang lebih dalam menyimak cerita yang disampaikan. So, melalui boneka tangan ini juga bisa melatih fokus anak dan keterampilan menyimaknya. Kita bisa melihat sejauh mana pemahaman anak dengan mengajukan beberapa pertanyaan terkait cerita yang telah disampaikan dan lihatlah respon mereka.
3. Melatih motorik anak
Agar kegiatan bercerita menggunakan boneka tangan ini lebih menarik, maka kita dapat melibatkan anak untuk bercerita juga, loh! Misalnya memberikan kesempatan pada mereka untuk mencoba memainkan peran salah satu tokohnya.
Dengan kesempatan tersebut, maka anak juga terlibat aktif dalam proses bercerita. Mereka tentunya akan mulai mencoba menggerak-gerakkan tangan mereka. Ini sangat baik untuk perkembangan motoriknya. Kita juga bisa memandu anak untuk memainkan boneka tangan dengan cara yang benar.
4. Melatih kreativitas
Melibatkan anak dalam proses bercerita juga dapat membantu melatih kreativitas anak. Biarkan mereka mengeksplorasi diri dengan memainkan salah satu tokoh dari boneka tangan. Lihatlah spontanitasnya dalam bercerita! So, sudah pasti anak akan berpikir kreatif bukan? Dengan memberikan kesempatan ini, maka kemampuan berkomunikasi anak pun bisa kita lihat.
Itu adalah beberapa manfaat bercerita menggunakan media hand puppet. Pastikan kita sudah mempersiapkan diri sebelum bercerita ya! Jangan lupa untuk membangun komunikasi dan interaksi bersama anak agar ia lebih nyaman. Jangan takut untuk mengajaknya mengeksplorasi diri. Selamat mencoba!
Baca Juga
-
Selain Batik, Intip 7 Keindahan Kain Tradisional Khas Indonesia!
-
Eksplor Makanan Lewat Media, Ini 8 Jenis Konten Kuliner Buat Para Kreator!
-
Panduan Menjadi Reviewer Kuliner yang Profesional, Wajib Catat!
-
Memahami Bahasa Masakan, Intip 10 Istilah Penting dalam Dunia Kuliner!
-
7 Etika di Tempat Umum yang Wajib Diterapkan!
Artikel Terkait
-
Adopsi Boneka Bayi Dipermasalahkan, Ivan Gunawan: Bukan Anak Setan
-
Diturunkan di Pinggir Jalan, Anak Kecil Menangis Histeris Diduga Dibuang Orang Tuanya
-
Ada Bujet Khusus, Ivan Gunawan Siapkan Babbysitter dan Kamar untuk "Anaknya"
-
Anak Ungkap Momen Bambang Pamungkas Kenalkan Amalia Fujiawati Sebagai Istri
-
Diperiksa Polisi, Jane Abel Benarkan Bambang Pamungkas Telantarkan Anak
Entertainment
-
Tayang Perdana 19 Juli, 5 Kaiju Baru Akan Muncul di Kaiju No. 8 Season 2
-
Tayang Agustus, Wednesday 2 Rilis Trailer Cegah Kematian Enid Sinclair
-
5 Film Indonesia yang Tayang di Bioskop Bulan Juli 2025, Beragam Genre!
-
Anime Kaoru Hana wa Rin to Saku Rilis Mingguan di Netflix Mulai 7 September
-
Night at the Museum Resmi Digarap Ulang, Karakter-karakter Baru akan Muncul
Terkini
-
Dari Kuliner, Ke Cinta: Luka yang Tak Disuarakan di Novel "Adam & Aisyah"
-
Retail Therapy atau Pelarian? Perilaku Konsumtif dalam 'Kacamata' Psikologi
-
Datangkan Fabio Calonego, Komposisi Skuad Persija Jakarta Makin Mewah
-
Review Film The Seed of the Sacred Fig: Saat Rezim Tumbuh di Dalam Rumah
-
Misi Pencarian Makna Hidup dalam Ulasan Film 3 Hari untuk Selamanya