Cabang YG Entertainment, yaitu perusahaan produksi album YG Plus mendapat kritikan setelah penggemar menerima album terakhir NU'EST dengan halaman robek.
Pada 15 Maret 2022, NU’EST merilis album terakhir 'Needle & Bubble' yang menampilkan lagu utama 'Spring, Again' sebelum secara resmi mengakhiri perjalanan 10 tahun mereka di industri K-Pop sebagai grup.
Album ini membawa makna khusus saat para anggota NU'EST mengucapkan selamat tinggal kepada para penggemar sebelum secara resmi bubar.
Sebelumnya pada 28 Februari 2022, Pledis Entertainment mengumumkan bahwa NU'EST akan resmi bubar pada 14 Maret 2022 melalui aplikasi Weverse. Tiga anggota yaitu Aron, JR dan Ren tidak memperpanjang kontrak, hanya Minhyun dan Baekho yang tetap berada di perusahaan.
Oleh karena itu, album fisik sangat berarti bagi penggemar NU'EST dan akan menjadi sesuatu yang ingin mereka pertahankan dan hargai untuk mengingat grup tersebut. Tetapi sayangnya banyak bagian dari album terakhir 'Needle & Bubble' yang rusak, dan itu membuat para penggemar kecewa.
Pada tanggal 24 Maret 2022, Kbizoom melaporkan jika banyak penggemar NU'EST telah protes dan membagikan foto-foto album mereka dengan photobook yang sobek, bahkan beberapa halaman yang seharusnya menampilkan foto Aron hilang.
Penggemar Kecewa Setelah Menerima Album Terakhir NU'EST Dalam Keadaan Rusak
Para penggemar mengklaim ini bukan dari pengiriman, tetapi kesalahan dari produksi album yaitu YG Plus. Menurut penggemar, kualitas album fisik NU'EST sejak debut mereka selalu bagus, tapi semenjak YG Plus mengambil alih jadi banyak album yang rusak.
Bukan hanya photobook saja yang sobek, tapi desain album dinilai kurang bagus, terkadang CD dan photocard hilang, bahkan photocard anggota grup lain ditemukan di dalam album NU’EST.
Melansir dari Kbizoom, berikut rangkuman beberapa komentar kritikan pedas penggemar kepada YG Plus terlait kualitas album NU'EST:
"Comeback terakhir NU'EST seharusnya sempurna. Albumnya juga tidak murah tapi kualitasnya payah. Sebagai seseorang yang selalu menghargai setiap album fisik, saya marah hanya dengan melihatnya!"
Apa yang dilakukan YG Plus? Kesalahan photocard, kesalahan photobook, kesalahan sampul, kesalahan CD,… Fans marah pada mereka setiap saat tetapi masih tidak ada perbaikan."
"Bukan hanya NU'EST, bagian dalam album BTS juga memiliki banyak masalah. Photocard di album resmi terlihat seperti palsu. Kritik YG Plus, bukan HYBE."
"Ini YG Plus jadi ini tidak mengejutkan. Ini juga terjadi pada BLACKPINK dan TREASURE."
Comeback terakhir NU'EST memang seharusnya bisa meninggalkan kesan yang manis bagi para penggemar, bukannya kekecewaan seperti ini. Bagaimana pendapat kalian?
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Jin BTS Resmi Rilis Album Solo Perdana HAPPY, Usung Genre Pop Rock
-
SEVENTEEN Akan Merilis Album Single Jepang Terbaru Bertajuk 'Shohikigen'
-
Ada 11 Nominasi, Beyonce Merajai Nominasi di Grammy Awards 2025
-
Keren! Kep1er Raih Prestasi Tertinggi dalam Karier Lewat Album Tipi-Tap
-
Berusia 100 Tahun, Jimmy Carter Jadi Nominasi Tertua di Grammy Awards 2025
Entertainment
-
3 Film Sydney Sweeney yang Tak Boleh Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Eden!
-
Sinopsis Drama Korea The Tale of Lady Ok, Dibintangi Lim Ji Yeon dan Choo Young Woo
-
Tak Hanya 'Doubt', Ini 4 Drama Korea Chae Won-bin yang Sayang untuk Dilewatkan
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 402: Surat Wasiat Pangeran Kacho
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 401: Kemunculan Anak Beyond Netero
Terkini
-
Marselino Ferdinan Dipanggil Timnas Indonesia untuk AFF Cup 2024, Akankan Klub Beri Izin?
-
Review Film Hotel Pula, Ketika Trauma Perang Memengaruhi Kehidupan Seseorang
-
3 Red Peeling Serum yang Bikin Wajah Mulus dan Cerah, Harga Rp50 Ribuan
-
Review Novel 'Iyan Bukan Anak Tengah', Ketika Anak Merasa Tidak Diprioritaskan
-
Lagu ENHYPEN 'No Doubt': Pengen Cepet Pulang Kantor buat Ketemu Si Dia