Sabtu lalu (2/4/2022), seorang penggemar tak sengaja bertemu dengan Doyoung dan Jungwoo NCT saat keduanya tengah asyik jalan bareng Seungkwan SEVENTEEN di sebuah kafe.
Melalui akun Twitter-nya @Dear__Peach214, sang penggemar menyampaikan bahwa dirinya sempat meminta tanda tangan ketiga member boy group itu. Awalnya, ia khawatir tidak akan mendapatkannya, namun Doyoung, Jungwoo, dan Seungkwan ternyata menyambut baik hal ini.
Penggemar tersebut juga memberitahu Doyoung bahwa member NCT tersebut merupakan bias-nya. Ia lalu menunjukkan case HP-nya yang terpasang photocard (PC) Doyoung di sana. Setelahnya Jungwoo berkata, "Ah, jadi kamu penggemar Doyoung hyung!"
Saat Jungwoo tanda tangan, Seungkwan menanyakan sejak kapan dirinya mulai menyukai Doyoung. Penggemar itu merasa ragu untuk membicarakannya. Sementara Doyoung yang ikut menyimak terlihat malu-malu dan menutupi wajahnya dengan kedua tangan.
Tak sampai di situ saja, penggemar juga mengatakan pada Doyoung bahwa dirinya berlangganan Bubble Doyoung dan sedikit membahas mengenai pesan Bubble yang dikirim oleh Doyoung sebelumnya.
Selama pertemuan mereka, Seungkwan berterima kasih pada fan tersebut karena meminta tanda tangan darinya juga. Karena hal ini, penggemar kemudian meneriakkan, "SEVENTEEN fighting!"
Doyoung, Jungwoo, dan Seungkwan saat di Kafe
Menurut cerita dari fan Doyoung itu, selama berada di kafe, Doyoung, Jungwoo, dan Seungkwan duduk di meja yang berkapasitas untuk 4 orang.
Doyoung duduk sendiri, sedangkan Jungwoo dan Seungkwan duduk bersebelahan di sisi yang lain. Mereka juga tampak kompak mengenakan pakaian berwarna gelap.
Setelah mengetahui cerita ini, banyak penggemar lain yang mengaku iri dengan penggemar ini karena bisa bertemu langsung dengan tiga member dari dua grup berbeda sekaligus dalam satu tempat.
Sementara itu, meski berasal dari grup dan agensi berbeda, beberapa member NCT dan SEVENTEEN memang diketahui sudah cukup lama menjalin hubungan pertemanan yang baik antara satu sama lain.
Memiliki rentang umur yang sama membuat mereka mudah dekat dan akrab. Selain itu, ada beberapa member yang saling mengenal karena berasal dari negara yang sama.
Saat memiliki waktu luang, mereka tak jarang memanfaatkan waktu untuk bertemu dan hang out, sama seperti yang dilakukan oleh Doyoung, Jungwoo, dan Seungkwan ini.
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
Entertainment
-
Lukisan Raden Saleh Tampil dalam MV Jin BTS 'Don't Say You Love Me'
-
Penggemar Kecewa, Usai Roh Yoon Seo Dikonfirmasi Tak Ikut Proyek All of Us Are Dead 2
-
Sinopsis Omniscient Reader, Film Korea Terbaru Ahn Hyo Seop dan Lee Min Ho
-
No Genre Jadi Album BOYNEXTDOOR yang Pertama Tembus 1 Juta dalam 5 Hari
-
5 Drama Korea Populer Seohyun SNSD, Segera Tayang The First Night with the Duke
Terkini
-
Gua Batu Hapu, Wisata Anti-Mainstream di Tapin
-
Jadi Kiper Tertua di Timnas, Emil Audero Masih Bisa Jadi Amunisi Jangka Panjang Indonesia
-
Realme Neo 7 Turbo Siap Meluncur Bulan Ini, Tampilan Lebih Fresh dan Bawa Chipset Dimensity 9400e
-
Ulasan Novel Hi Serana Adreena, Perjuangan Anak Pertama yang Penuh Air Mata
-
Realme GT 7T Segera Hadir dengan Sensor Selfie 32 MP dan Baterai Jumbo 7000 mAh