Pada tanggal 25 April 2022, Soompi melaporkan jika DO EXO telah didiagnosis positif tertular COVID-19.
Pada 25 April, agensi DO SM Entertainment merilis pernyataan yang mengumumkan bahwa karena DO EXO telah dites positif COVID-19, maka dia akan menghentikan semua kegiatan untuk sementara sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan setempat.
Mengutip Soompi, berikut pernyataan resmi SM Entertainmet terkait status kesehatan DO EXO:
"Halo. Ini SM Entertaiment.
DO EXO dinyatakan positif COVID-19 pada tanggal 25 April 2022.
DO telah menerima dua dosis vaksin COVID-19 dan saat ini tidak menunjukkan gejala apa pun. Dia telah menghentikan semua kegiatan dan menjalani karantina mandiri. Dia juga mendapatkan perawatan di rumah sesuai dengan pedoman dari otoritas kesehatan.
Sekarang kami benar-benar mematuhi pedoman ini. Kami akan terus memprioritaskan kesehatan dan keselamatan artis kami dan melakukan yang terbaik sehingga DO dapat fokus pada pemulihan.
Terima kasih."
DO lahir pada 12 Januari 1993 di Nonhyeon-dong, Distrik Gangnam, Seoul , Korea Selatan, dan besar di Ilsandong-gu, Goyang, Provinsi Gyeonggi.
DO secara resmi diperkenalkan sebagai anggota kedelapan Exo pada tanggal 30 Januari 2012 dengan merilis versi Korea dari single 'What Is Love' yang dia nyanyikan bersama Baekhyun. Sejak saat itu, dia telah menerima banyak cinta dari EXO-L.
DO kemudian membuat debut aktingnya dengan peran pendukung dalam film Cart pada bulan September 2014. Film ini ditayangkan perdana di Festival Film Internasional Toronto 2014 . Dia juga merilis soundtrack berjudul 'Crying Out' untuk film tersebut.
Mendapat respon yang postitif, DO kemudian kembali berakting dan telah membintangi berbagai drama dan film televisi seperti 'Pure Love' (2016), 'My Annoying Brother' (2016), 'Positive Physique' (2016), 'Room No.7' (2017), '100 Days My Prince' (2018), 'Along with the Gods: The Two Worlds' dan 'Swing Kids' (2018).
Pada tahun 2021, ia memulai debutnya sebagai solois dengan merilis mini album pertamanya 'Empathy.' Mini album tersebut menduduki puncak Tangga Album Gaon.
Berita tentang DO yang positif tertular COVID-19 tentunya sangat disayangkan. Semoga dia bisa lekas sembuh dan kembali berkarya lagi!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
Entertainment
-
Fahmi Bo Diizinkan Pulang setelah Jalani Operasi Batu Empedu, Semua Biaya Ditanggung Raffi Ahmad
-
Akui Selingkuh, DJ Bravy Dituding Manfaatkan Erika Carlina Demi Popularitas
-
Mengenal Elham Yahya, Dai Muda Asal Kediri yang Disorot usai Video Viral
-
Pertaruhan The Series 3 Kembali! Ini Jadwal Tayangnya
-
Andre Taulany dan Erin Resmi Talak usai Empat Kali Ajukan Permohonan Cerai ke Pengadilan Agama
Terkini
-
Panggung JGTC 2025 Jadi Momentum Baru Rafi Sudirman di Dunia Musik
-
Diabetes Bukan Penyakit Orang Tua, Ini 5 Cara Simpel Biar Gen Z Gak Kena Sakit Gula
-
Tugas di Hari Ayah: Ajari Anak Lelaki bahwa Maskulinitas Tak Harus Keras
-
Bebas Jerawat! 5 Foundation Lokal Non-Comedogenic Aman untuk Kulit Sensitif
-
Oktavia Ningrum Menemukan Ruang Aman dan Teman Digital lewat YourSay