Siapa nih, yang udah pada nonton konten BTS MBTI Lab 1 yang baru saja rilis pada 6 Mei 2022? Konten yang mengingatkan kita dengan Run BTS tersebut merupakan konten spesial BTS di kanal YouTube yang disiapkan khusus untuk para ARMY. Berperan seolah-olah sebagai seorang dokter, member BTS akan mengungkapkan tipe MBTI mereka dalam konten tersebut.
Sebelum melakukan tes MBTI, sebelumnya J-Hope menjelaskan mengenai apa itu MBTI, “MBTI adalah tes yang akan mengindikasikan preferensi psikologimu dan akhir-akhir ini menjadi tes psikologi yang banyak digunakan. Itu tidak hanya membantumu memahami dirimu tetapi juga lainnya”.
Di FESTA 2017, BTS juga pernah mengungkapkan tipe MBTI mereka. Bisa jadi akan ada perubahan dari MBTI mereka sebelumnya dengan sekarang.
Setelah melakukan tes terungkap bahwa di antara ketujuh member BTS, hanya dua member yang memiliki sifat ekstrovert, yaitu RM - ENFP dan Jimin - ESTP. Kepribadian ENFP biasanya dikenal sebagai seseorang yang memiliki tujuan yang kuat, hangat, imajinatif, percaya diri, bertanggung jawab atas dirinya sendiri, dan fleksibel. Kepribadian Jimin ESTP menunjukkan bahwa ia memiliki sifat yang fleksibel, murah hati, aktif, realistis, dan spontan.
Suga mengungkapkan jika dulunya ia mendapatkan indikator N dan kini berubah menjadi S. Kali ini ia mendapatkan hasil ISTP, seseorang yang murah hati, fleksibel, jeli, analitis, harus mengetahui sebab akibat, dan efisien.
Berikutnya J-Hope dengan tipe kepribadian INFJ. Kepribadian J-Hope kali ini menurutnya sangat berbeda dengan hasil sebelumnya. Kali ini ia dijelaskan sebagai seseorang yang mudah memahami, memiliki wawasan dan nilai-nilai yang kuat, terorganisir, dan tegas.
Hasil MBTI V menghasilkan bahwa ia memiliki tipe kepribadian INFP, seseorang yang idealis, memiliki rasa penasaran yang tinggi, katalis, mudah beradaptasi, fleksibel, mudah menerima.
Jungkook dan Seokjin memiliki MBTI yang sama, yaitu INTP. Orang-orang dengan kepribadian INTP digambarkan sebagai seseorang yang logis, tenang, mudah beradaptasi, fokus, skeptis, kritis, dan analitis. Sebelumnya Jungkook mengatakan bahwa hanya indikator pertama dan keempat dalam MBTInyalah yang sering berubah.
Kalau tipe MBTI kalian apa, nih ARMY? Apakah MBTI kalian sama dengan salah satu member BTS?
Buat kalian yang belum pernah mencobanya, kalian bisa langsung aja ketik ‘MBTI test’ di Google. Kalau kalian kesulitan dengan tes yang berbahasa Inggris, kalian bisa aja ketik ‘MBTI Indonesia’ maka, akan muncul tes-tes MBTI berbahasa Inggris.
Seperti yang diungkapkan J-Hope mengetahui tipe MBTI kalian juga bisa membantu kalian mengenal diri kalian sendiri, loh.
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
-
Pendaftaran YouTube Works Awards Southeast Asia 2025 Telah Dibuka
-
Menaksir Penghasilan YouTube Jessica Jane yang Baru Menikah, per Bulan Fantastis?
-
Menaksir Penghasilan YouTube Dedi Mulyadi, Diduga Bisa Lebih Besar dari Gaji Gubernur
-
Agnez Monica Ungkap Alasan Putus Dengan Deddy Corbuzier : Kamu Pria Pertama yang Bikin Aku Aman
Entertainment
-
Cate Blanchett Isyaratkan Ingin Pensiun dari Dunia Akting: Aku Mau Berhenti
-
5 Anime yang Paling Banyak Dinominasikan di Crunchyroll Anime Awards 2024
-
Suho EXO Terpilih Jadi Duta Kehormatan Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia
-
Pergi ke Luar Angkasa, Katy Perry: Saya Sangat Merekomendasikan Ini
-
5 Drama China yang Dibintangi Wu Yuheng, Ada The Blossoming Love
Terkini
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
Masuki Babak 4 Besar, Tim Mana yang Paling Lemah di Semifinal Piala Asia U-17?
-
Chill dan Stylish, Ini 4 Daily Look ala BIBI yang Cocok Buat Kamu Coba
-
Sapu Bersih Kemenangan di MotoGP Qatar 2025, Strategi Marc Marquez Jitu
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati