Baru-baru ini, drama Korea yang tayang di Netflix yakni ‘The Sound of Magic’ telah mencetak rekor dan disukai para penonton baik di negara asalnya maupun seluruh dunia. Serial original Netflix ini diketahui baru dirilis pada 6 Mei 2022 secara serentak di lebih dari 190 negara.
Drama yang beraliran musikal ini menggambarkan kisah yang terjadi setelah seorang pesulap misterius tiba-tiba muncul di depan Yoon Ah Yi dan Na Il Deung. Cerita yang diadaptasi dari karya webtoon milik penulis Ha Il Kwon ini dibintangi oleh sejumlah aktor ternama seperti Ji Chang Wook, Choi Sung Eun, dan Hwang In Youp.
Konsep drama musikal yang menunjukkan para aktor bernyanyi dan menari di tengah cerita merupakan genre yang langka di antara proyek-proyek drama Korea biasanya. Dilansir dari KBI Zoom pada Kamis (12/05/22), memasuki era OTT (layanan yang menyediakan konten media seperti program siaran dan film melalui ‘open internet’), banyak strategi beragam yang muncul melalui karya yang berbeda-beda. Tetapi, upaya untuk menggabungkan genre musik dengan konsep drama menjadi tantangan bagi sutradara Kim Sung Yoon.
Sang sutradara menjelaskan proses produksi karya tersebut di balik layar. Pada awalnya, ia tidak berniat untuk melakukan drama musikal. Tetapi, akhirnya ia memutuskan untuk menggunakan musik agar memaksimalkan emosi dari para karakter utama.
Rupanya, hal ini justru menjadi alasan mengapa drama Korea ‘The Sound of Magic’ sangat populer di negara-negara luar Korea seperti India yang terbiasa dengan format drama musikal. Seperti yang diketahui, India adalah negara yang menciptakan ‘Bollywood’ di mana mereka cenderung mengarahkan suasana drama dengan unsur-unsur musik, seperti nyanyian dan tarian yang muncul di sepanjang cerita.
Kepopuleran drama ini pun sontak menuai berbagai penorehan prestasi sejak tayang. Pada 11 Mei kemarin, pihak Flix Patrol yang merupakan situs web pemeringkatan layanan konten online menyebutkan bahwa drama ‘The Sound of Magic’ menduduki peringkat pertama dalam ‘Program TV Populer Netflix’ di 15 negara pada hari sebelumnya.
Serial ‘The Sound of Magic’ dilaporkan berada di posisi puncak dari daftar acara TV yang paling banyak ditonton di 15 dari 42 negara dan wilayah termasuk Bahrain, Bangladesh, Hong Kong, India, Indonesia, Yordania, Kuwait, Malaysia, Maladewa, Oman, Pakistan, Filipina, Qatar, Arab Saudi, dan Sri Lanka.
Baca Juga
-
Kejutkan Penggemar, Ed Sheeran Umumkan Kelahiran Anak Kedua!
-
Ungkap Menderita Bulimia, Suhyun AKMU Jelaskan Kondisi Terkini
-
Usai Drama, Webtoon Populer Love Alarm akan Dibuat Menjadi Reality Show
-
Merasa Cemas dengan Finansial? Ini 3 Cara Menangani Money Anxiety
-
ASTRO Bagikan Pemikirannya Soal Comeback dan Promosi Tanpa MJ
Artikel Terkait
Entertainment
-
Sekuel The Garfield Movie Digarap, Chris Pratt Kembali Jadi Pengisi Suara
-
BTTF oleh NCT Dream: Mengenang Perjalanan Masa Lalu Tanpa Rasa Penyesalan
-
Sutradara Ungkap Sempat Ingin Beri Happy Ending di Squid Game 3
-
Kenneth Branagh dan Lily Gladstone Gabung di Film The Thomas Crown Affair
-
Para Pemeran Live Action Wind Breaker, Koshi Mizukami hingga Shuhei Uesugi
Terkini
-
Buku A Little Book of Japanese Contentments: Bahagia dalam Filosofi Jepang
-
Piala Presiden 2025 dan Gambaran Kualitas Timnas Indonesia jika Menuruti Kata Warganet
-
Dari Nol ke Gol: Perjalanan Seorang Newbie Jatuh Cinta pada Futsal
-
4 Kipas Mini Portabel Angin Kencang Mulai Rp100 Ribuan, Dijamin Anti-Gerah!
-
4 Sheet Mask Anti Aging Bikin Kulit Awet Muda Harga Pelajar, Rp15 Ribu!