Boy group GOT7 siap hitung mundur tanggal comeback mereka yang semakin dekat. Baru satu hari yang lalu GOT7 mengeluarkan jadwal teaser resmi untuk comeback mini album terbaru mereka bertajuk 'GOT7'. Kini mereka telah mengeluarkan daftar lagu yang nantinya akan ada di dalam mini album 'GOT7' tersebut.
Menghimpun dari akum Twitter resmi GOT7 @GOT7 tepat pukul 00.00 KST, hari Jum'at (13/5/2022), GOT7 resmi mengeluarkan track list untuk comeback mini album terbaru mereka.
Mini album terbaru 'GOT7' ini akan berisi enam buah lagu di dalamnya, dengan track list sebagai berikut:
01. TRUTH
02. DRIVE ME TO THE MOON
03. NANANA
04. TWO
05. DON'T CARE ABOUT ME
06. DON'T LEAVE ME ALONE
Lagu 'NANANA' akan menjadi title track untik mini album 'GOT7' ini.
GOT7 akan terus mengeluarkan teaser comeback album 'GOT7' sesuai dengan jadwal yang telah dibagikan sebelumnya secara resmi di akun media sosial baru GOT7. Konsep foto, highlight medley, dan trailers akan dirilis untuk menambah rasa penasaran para penggemar tentang tema dan konsep apa yang akan dihadirkan oleh Jackson dan kawan-kawan nantinya.
Sementara itu, mini album 'GOT7' merupakan comeback pertama group GOT7 secara komplit setelah satu tahun tiga bulan para member GOT7 disibukkan dengan aktivitas solo mereka masing-masing, setelah GOT7 resmi meninggalkan JYP Entertainment pada awal tahun 2021 lalu, dan para membernya menandatangani kontrak secara individu dengan agensi yang berbeda-beda.
Meskipun ketujuh member GOT7 telah bergabung dengan agensi yang berbeda, mereka akan tetap melakukan aktivitas grup jika memungkinkan. Sementara itu, mini album terbaru 'GOT7' ini diproduksi di bawah label Warner Music Korea.
Selain mengeluarkan mini album terbaru untuk mengobati rasa rindu penggemar, GOT7 rencananya juga akan mengadakan fanmeeting bertajuk 'GOT7 HOMECOMING 2022 FANCON' yang akan berlangsung pada tanggal 21 dan 22 Mei 2022 mendatang di SK Olympic Handball Gymnasium.
Mini album 'GOT7' sendiri akan dirilis secara resmi pada tanggal 23 Mei 2022 mendatang, tepat pukul 18.00 KST di semua platform musik baik online maupun offline.
Itu tadi kabar terbaru dari GOT7 yang baru saja mengeluarkan track list untuk comeback mini album terbaru mereka. Sukses selalu untuk GOT7.
Baca Juga
-
Keluar dari IST Entertainment, The Boyz Resmi Gabung ke One Hundred Label
-
Hadirkan Idola Lintas Generasi, Ini Lineup Resmi SMTOWN Live 2025 in Seoul
-
Hengkang dari RIIZE, SM Umumkan Seunghan Bakal Debut Sebagai Artis Solo
-
Ada Pop Ballad, Irene Red Velvet Usung Beragam Genre di Album Like A Flower
-
Kenang Mendiang Aktor Song Jae Rim, Aktris Kim So Eun Tulis Pesan Menyentuh
Artikel Terkait
-
BamBam GOT7 Mundur dari Program Bam House, Digantikan Natty Kiss of Life
-
Kondisi Mental BamBam Bikin Khawatir Usai Curhat di Medsos, Jay B GOT7 Bereaksi
-
Baru Sehari Keluar Wajib Militer, Jay B GOT7 Langsung Umumkan Comeback
-
Plot Twist, Youngjae dan Kyungmin TWS Ternyata Pakai Wig di 'Summer Beat'
-
Tertekan? BamBam GOT7 Tuai Khawatir Penggemar usai Unggah Curhatan di Media Sosial
Entertainment
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 402: Surat Wasiat Pangeran Kacho
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 401: Kemunculan Anak Beyond Netero
-
NCT DREAM When I'm With You: Dunia Terasa Berhenti saat Sedang Bersama Dia
-
Merayakan 3 Dekade: RumahSakit Siapkan Tour Spesial, Catat Kota Mana Saja!
-
Nantikan! Film Mendiang Song Jae-rim Dijadwalkan Rilis pada Januari 2025
Terkini
-
Ulasan Novel Komet Minor, Petualangan dalam Menemukan Pusaka Dunia Paralel
-
Sukses Digelar, JAMHESIC FKIK UNJA Tingkatkan Kolaborasi Internasional
-
Ramai Lagunya di TikTok, The Jansen Band Punk Energik Digemari Anak Muda
-
Jelang Akhir Musim, Enea Bastianini Optimis Rebut Juara 3 dari Marc Marquez
-
Anak Muda dan Traveling: Melarikan Diri atau Mencari Jati Diri?