Seohyun Girls' Generation siap merebut hati para pecinta drama Korea dengan perannya yang menggemaskan di drama terbaru 'Jinxed At First'.
Merangkum dari Soompi pada Selasa (31/5/2022), drama 'Jinxed At First' merupakan drama yang diadaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama. Drama ini merupakan drama romansa fantasi tentang seorang pria miskin dan kurang beruntung yang telah menerima takdirnya dengan pasrah.
Ia kemudian bertemu dengan dewi keberuntungan, yang datang entah dari mana untuk membantu memecahkan kutukan tersebut, meskipun sang dewi keberuntungan tersebut telah disembunyikan oleh sebuah keluaga konglomerat.
Seohyun memerankan karakter Seul Bi, yang memiliki kekuatan untuk melihat masa depan dari orang yang bersentuhan dengannya. Karena kemampuannya ini, Seul Bi terpaksa dikurung.
Ketika Seul Bi akhirnya memiliki kesempatan untuk menghabiskan waktunya bersama Gong Soo Kwang (diperankan oleh Na In Woo), dia akhirnya mengenal dunia baru yang belum pernah ia lihat sebelumnya.
Seohyun pun menngungkapkan perasaannya, "Seul Bi adalah karakter yang memiliki jiwa polos seperti anak-anak, dan memiliki keberanian untuk mengubah takdirnya sendiri. Dia memiliki pandangan yang positif terhadap dunia, dan memilki rasa ingin tahu yang tinggi. Aku pikir kami memiliki kepribadian yang sama dalam hal ingin mencoba sesuatu yang baru."
Untuk menggambarkan karakter Seul Bi dalam tiga kata, Seohyun pun memilih, 'Katak yang bebas dari tempurung', 'Gadis dengan 14 dimensi', dan 'romantis'.
"Seul Bi adalah karakter yang selalu penasaran tentang semua hal yang terjadi di dunia ini dan memilki keinginan yang kuat untuk mempelajarinya. Aku menganggapnya sebagai karakter yang tidak akan pernah puas dengan kehidupan yang disediakan untuknya, dan mencoba untuk mengeksplorasinya lebih," jelas Seohyun.
"Seul Bi menyukai semua hal yang ada di dunia dan memiliki pengetahuan yang mendalam tentangnya. Aku menyebutnya sebagai gadis 14 dimensi yang memiliki pandangan spesial tentang dunia. Seul Bi adalah gadis yang romantis yang tidak memiliki sedikitpun rasa takut atau keraguan untuk menghadapi cinta," tambahnya.
Ketika berakting sebagai Seul Bi, Seohyun pun membagikan, "Aku berfokus pada bagaimana caranya aku menggambarkan karakter Seul Bi dengan baik, di mana ia sangat polos dan murni. Untuk menyamakan karakterku dengan versi webtoonya, aku menciptakan karakter Seul Bi sembari membayangkan keseharian yang dilakukannya."
Sementara itu, drama 'Jinxed At First' akan ditayangkan pada tangal 15 Juni 2022 mendatang pada pukul 9.50 p.m. KST di channel KBS2 TV.
Baca Juga
-
Bird On The Edge oleh Lee Mu Jin: Bertahan di Tengah Hati yang Hancur Lebur
-
Usung Genre Rock, Doyoung NCT Bagikan Salam Hangat di Lagu Terbaru 'Memory'
-
IU Ungkapkan Kisah Tak Pernah Berakhir di Lagu Remake Never Ending Story
-
Doyoung Berbagi Kebahagiaan dengan Sesama di Track Video Lagu Be My Light
-
SEVENTEEN 'Thunder', Tak Takut Mencari Inspirasi Baru di Tengah Tantangan
Artikel Terkait
Entertainment
-
Bird On The Edge oleh Lee Mu Jin: Bertahan di Tengah Hati yang Hancur Lebur
-
Jelang Syuting, Netflix Umumkan Pemain Reboot Little House on the Prairie
-
How to Train Your Dragon Versi Live Action Bikin Sutradara Waswas, Kenapa?
-
Netflix Resmi Akuisisi Nouvelle Vague, Film Terbaru dari Sutradara Hit Man
-
Kemenangan Re:Zero di Crunchyroll Anime Awards 2025 Picu Polemik, Kenapa?
Terkini
-
Cultural Tokenism di Dunia Hiburan: Representasi atau Sekadar Simbolik?
-
Mitos dan Aksi, Racikan Seru dalam Film Fountain of Youth
-
Diplot untuk Gantikan Oratmangoen, Lilipaly Sejatinya Layak untuk Dapatkan Posisi Itu
-
Ulasan Novel The Paris Apartment: Apartemen Mewah yang Menyimpan Kengerian
-
Jalani Musim yang Suram, Manchester United Berpeluang Besar Dapatkan Satu Trofi