Ajang musik mingguan MBC, Music Core, menayangkan episode terbaru mereka, episode 768 pada Sabtu, 11 Juni 2022.
Di episode kali ini, Music Core menominasikan tiga buah lagu untuk menjadi kandidat juara pertama, yaitu: 'HOT' dari SEVENTEEN, 'That That' milik PSY Feat. Suga BTS, dan 'Beatbox' dari NCT Dream.
Mengutip postingan Twitter SMTownEngsub @SMTownEngSub, NCT Dream berhasil keluar sebagai juara pertama dengan peraihan nilai sebesar 9800 poin.
Berikut perinciannya: 60% Physical + Digital (6000 poin), 20% YouTube + Broadcast (1850 poin), 10% Pre-Votes (950 poin), dan 10% Live Votes (1000 poin).
Sementara itu, SEVENTEEN berhasil meraih tempat kedua dengan peraihan nilai sebesar 4457 poin lewat lagu 'HOT', dan PSY Feat. Suga BTS berhasil meraih posisi ketiga dengan lagu mereka 'That That' dengan peraihan nilai 4166 poin.
Ini merupakan kemenangan keempat NCT Dream untuk lagu 'Beatbox' di ajang musik mingguan, sekaligus kemenangan ke-29 mereka secara keseluruhan di ajang musik mingguan.
NCT Dream juga menacatat nilai tertinggi untuk peraihan mereka di ajang Music Core minggu ini, mengalahkan poin lagu 'Glitch Mode' milik mereka sendiri yang berhasil mencetak 9300 poin di ajang Music Core.
Berikut daftar 5 lagu dengan skor tertinggi di ajang Music Core:
1. NCT Dream - Beatbox - 9800 poin.
2. NCT Dream - Glitch Mode - 9300 poin.
3. aespa - Savage - 9099 poin.
4. Red Velvet - Queendom - 8967 poin.
5. NCT 127 - Sticker - 8602 poin.
Sayangnya, NCT Dream tidak dapat menghadiri panggung Music Core minggu ini untuk menerima trofi kemenangan mereka secara langsung, karena beberapa member masih menjalani isolasi mandiri akibat terpapar Covid-19.
Selain itu, panggung Music Core minggu ini juga dimeriahkan oleh sejumlah penampilan menarik dari sederetan idola di antaranya: Kim Jaehwan, Forestella, Woo! Ah!, Secret Number, TRENDZ, VICTON, Jo Yuri, LIGHTSUM (with HUTA BTOB), ONEUS, BVNDIT, ICHILLIN', CLASS:y, YOUNITE, TNX, dan Hwa Yeon.
Itu tadi kabar terbaru dari NCT Dream yang kembali meraih kemenangan untuk lagu 'Beatbox' di ajang musik mingguan, Music Core. Selamat untuk NCT Dream.
Tag
Baca Juga
-
22 Tahun Bersama, TVXQ Resmi Perpanjang Kontrak dengan SM Entertainment
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
Artikel Terkait
-
4 Lagu Ciptaan Denny Chasmala: Lahirkan Para Bintang, tapi Cuma Dapat Royalti Rp5,2 Juta
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
-
Beda Jauh dari Melly Goeslaw, Keluhan Denny Chasmala Usai Dapat Royalti Cuma Rp 5,2 Juta
-
Cara Menambahkan Lagu di Status WhatsApp, Makin Mirip Instagram
-
Terinspirasi dari Kondisi Indonesia, Sule Kenalkan Lagu 'Hey Kamu'
Entertainment
-
MBC Resmi Tunda Penayangan Drama 'Crushology 101', Ternyata Ini Alasannya
-
Lee Shin Young Akan Bergabung dalam Drama 'The Moon Flows Over the River'
-
Tayang Mei, Bae Doo Na Alami Cinta Tak Terkendali dalam Film Korea Virus
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
Terkini
-
Tragedi di Pesta Pernikahan dalam Novel Something Read, Something Dead
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern
-
Ulasan Film 4PM, Ketika Premis Sederhana Dieksekusi dengan Membahana