Tugas Eikichi Onizuka sebagai guru dalam drama GTO: Great Teacher Onizuka ternyata tidak hanya ia lakoni di Jepang. Kali ini, ia harus bertolak menuju Taiwan untuk melakukan pelatihan dalam mini seri “GTO in Taiwan”.
Drama GTO in Taiwan menceritakan tentang Eikichi Onizuka (diperankan oleh Akira) yang mengikuti program pelatihan di Taiwan, karena dalam beberapa tahun terakhir, Taiwan banyak mengirim pelajarnya ke Jepang. Eikichi pun pergi bersama sahabatnya, Ryuji Danma (diperankan oleh Yuu Shirota) ke Taiwan. Ternyata, di sana mereka bertemu Saejima yang mengikuti Onizuka dan Ryuji, karena ia tidak terima mereka tak mengajaknya ikut serta.
Tiga sekawan ini pun mampir ke sebuah kedai kaki lima di Kota Taiwan. Mereka mencoba berkenalan dengan dua wanita yang mengunjungi kafe tersebut. Namun, karena tak bisa bahasa Taiwan, Onizuka justru membuat salah satu dari wanita itu marah dan menamparnya. Kedua wanita itu pun lantas pergi.
Onizuka dan kedua sahabatnya bersenang-senang di kedai itu sampai menjelang pagi. Saat terbangun dari tidur, Onizuka dan Ryuji tahu-tahu sudah berada di rumah seorang nenek yang begitu baik hati dan mengurus mereka. Namun, mereka kehilangan Saejima, padahal Saejima membawa tas Ryuji yang berisi paspor mereka dan ponsel Ryuji. Tentu saja, mereka tidak mungkin kembali ke Jepang tanpa paspor itu. Selagi Onizuka melaksanakan tugasnya di sekolah Taiwan, Ryuji mencoba untuk mencari keberadaan Saejima.
Begitu sampai di sekolah tempat ia ditugaskan untuk mengajar, Onizuka diperkenalkan dengan seorang guru wali kelas yang akan mendampinginya. Siapa sangka, guru itu adalah wanita yang menamparnya semalam. Wanita yang bernama Xieli (diperankan oleh Genie Chuo) itu lantas memperkenalkan Onizuka pada murid-murid kelas yang akan ia ajar.
Ternyata, kelas tersebut memiliki masalah perundungan yang dimulai oleh seorang siswa bernama Li Wan (diperankan oleh Wes Lo). Ia menganggap perundungan itu sebagai permainan. Xieli pernah mencoba untuk menghentikan Li Wan. Namun, sebagai akibatnya, ia harus menerima skors, karena Li Wan merupakan anak dari penyumbang dana terbesar sekolah itu. Kepala sekolah menghukum Xieli atas perintah Li Wan.
Sementara Onizuka sibuk berusaha menyelesaikan masalah perundungan itu, Ryuji menemukan petunjuk tentang Saejima dari pemilik kedai kaki lima yang mereka kunjungi. Pemilik kedai itu berkata bahwa Saejima pergi bersama seorang wanita yang bernama Fang. Kemanakah sebenarnya Saejima pergi? Lantas, sanggupkah Onizuka menghapuskan perundungan yang dilakukan Li Wan sebelum ia kembali ke Jepang? Temukan jawabannya dalam drama GTO in Taiwan. Selamat menonton!
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Drama Nakuna Kenshui: Perjuangan Para Dokter Muda Menjalani Program Profesi
-
Apakah AS dan China akan Berperang Menyangkut Taiwan?
-
Drama Seigi no Mikata: Kisah Seorang Adik yang Dirundung Sang Kakak
-
Alami Gejala Flu, Menteri Kesehatan Taiwan Positif Covid-19
-
Drama Great Teacher Onizuka: Ketika Mantan Preman Menjadi Seorang Guru
Entertainment
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
-
Nirina Zubir Bangga Mahkotanya Kini Jadi Wig untuk Pejuang Kanker
Terkini
-
Gaya Macho ala Bae Nara: Sontek 4 Ide Clean OOTD yang Simpel Ini!
-
Empat Tokoh Mengkaji Oase Gelap Terang Indonesia di Reuni FAA PPMI
-
Bukan Kaleng-Kaleng! 5 Laptop 7-10 Jutaan Paling Worth It Tahun Ini
-
BRI Liga 1: Nermin Haljeta Harap PSIM Yogyakarta Bisa Jaga Tren Positif
-
Review Series House of Guinness: Skandal dan Sejarah yang Sayang Dilewatkan