Dalam industri K-Pop terdapat sebuah mitos kutukan 7 tahun, yakni sebuah istilah untuk para grup idola K-Pop yang tidak berhasil melanjutkan karier mereka setelah tujuh tahun debut.
Merangkum dari Koreaboo pada Selasa (12/7/2022), kutukan 7 tahun ini dihubungkan dengan lamanya kontrak sebuah grup K-Pop dengan agensi yang menaungi mereka. Pasalnya, sebuah grup K-Pop yang telah melewati masa debut 7 tahun mereka kebanyakan akan bubar.
Beberapa contoh dari kasus ini antara lain grup 2NE1 yang mengejutkan para penggemar dan menyatakan bubar. Meskipun akhir-akhir ini mereka melakukan reuni di ajang Choachella, masih tidak ada pernyataan resmi apakah mereka akan kembali bersama lagi.
SISTAR juga salah satu grup K-Pop yang popular, tetapi tidak berhasil bertahan selama 7 tahun.
TWICE Perpanjang Kontrak dengan JYP Entertainment
Dengan kesimpulan ini, banyak penggemar TWICE yang mengkhawatirkan apakah grup idola mereka akan tetap bertahan mengetahui kontrak mereka dengan JYP Entertainment akan berakhir pada bulan Agustus mendatang.
Namun, sepertinya para penggemar TWICE tak perlu lagi mengkhawatirkan soal mitos kutukan 7 tahun itu. Pasalnya, seluruh member TWICE akhirnya memutuskan untuk memperpanjang kontrak mereka dengan JYP Entertainment.
Dengan begitu para member TWICE akan terus melanjutkan aktivitas mereka baik sebagai grup maupun individual.
Menanggapi kabar tentang TWICE yang akhirnya memperpanjang kontrak mereka dengan JYP Entertainment, para netizen pun memberikan reaksi yang beragam di antaranya sebagai berikut.
"Ini adalah pilihan yang tepat, LOL. Meskipun mereka belum banyak melakukan promosi di dalam negeri, popularitas mereka masih sangat tinggi, dan solo Nayeon berhasil dengan sangat baik. Fanbase mereka, baik di dalam maupun di luar negeri sangat kuat, jadi apakah itu di Korea, Jepang, atau di mana pun, saya hanya berharap mereka berpromosi dengan bahagia!” tulis salah satu Netizen.
"Para anggota memiliki keyakinan penuh satu sama lain. Wow, aku mencintai mereka," tulis netizen yang lain.
"Apa itu kutukan tujuh tahun?"
"TWICE adalah keluarga."
"Mereka terlihat jelas akan memperbarui kontrak dengan agensi, jadi saya tidak terkejut. Tetapi, saya pikir mereka akan mengumumkannya ketika mereka melakukan comeback, bukan sekarang. Mari kita tetap bersama untuk waktu yang sangat lama!”
Dan masih banyak lagi komentar para netizen mengenai TWICE yang memutuskan untuk memperpanjang kontrak mereka dengan JYP Entertainment. Bagaimana menurut kalian?
Baca Juga
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Gaet J-Hope BTS, Le Sserafim Tampil Nyentrik di Single Terbaru 'Spaghetti'
-
Kylie Jenner Debut Jadi Penyanyi Lewat Lagu Fourth Strike feat. Terror Jr
-
Ultah Ke-50, Irfan Hakim Speechless Dikado Mobil 1 Miliar oleh Raffi Ahmad
-
Sabar dan Tetap Senyum, Intip Momen Nikita Willy Hadapi Tingkah Aktif Issa
Artikel Terkait
-
Jihyo TWICE Mengaku Sulit Move On dari Drama Korea Ini!
-
Xdinary Heroes Kembali Rilis Foto Konsep Junhan untuk Album 'Hello, World!'
-
Yuqi (G)I-DLE Beberkan Rutinitas Melelahkan Selama Comeback
-
Rilis Album Bare&Rare Pt.1, Chung Ha Turut Berpartisipasi dalam Produksinya
-
Semua Member TWICE Perpanjang Kontrak dengan JYP Entertainment
Entertainment
-
Jadi Tontonan Populer, Dokumenter The Perfect Neighbor Raih 16,7 Juta Views
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
Terkini
-
Sea Games 2025: Menanti Kembali Tuah Indra Sjafri di Kompetisi Level ASEAN
-
Gawai, AI, dan Jerat Adiksi Digital yang Mengancam Generasi Indonesia
-
Effortlessly Feminine! 4 Padu Padan OOTD ala Mina TWICE yang Bisa Kamu Tiru
-
Married to the Idea: Relevankah Pernikahan untuk Generasi Sekarang?
-
Relate Banget! Novel Berpayung Tuhan tentang Luka, Hidup, dan Penyesalan