Bulan lalu, Jin memecahkan dan mencetak banyak rekor dengan OST miliknya yang bertajuk 'Yours ' di Global Shazam. 'Yours' berada di Top 3 lagu K-pop yang paling banyak di shazam dalam sejarah, bersama dengan 'Dynamite' dan 'Gangnam Style.'
Jin bahkan mengalahkan grupnya sendiri dan menjadi artis K-pop terpanjang yang berada di puncak #1 di Shazam Global Chart.
Pada Minggu (17/7/2022) Allkpop melaporkan bahwa OST Jin 'Yours' kembali memecahkan rekor karena telah melampaui lebih dari 5.800.000 shazam dan juga berhasil menduduki peringkat #1 di Shazam Global Chart selama 34 hari.
Sementara itu, Jin juga menjadi artis K-pop pertama yang menduduki puncak chart Top Artis Mingguan Shazam selama empat minggu.
Dia melampaui rekor yang sebelumnya dibuat oleh grupnya sendiri, BTS. Jin dan BTS adalah satu-satunya artis K-pop yang pernah mencapai #1 di chart tersebut.
Dilansir dari Allkpop, berikut adalah update chart Top Artis Mingguan Shazam:
- Jin
- Kate Bush
- Harry_Styles
- Sofia Reyes
- Heisrema
- James HYPE & Miggy Dela Rosa
- Lizzo
- BEP, Shakira & David Guetta
- Sushitrash
- Beyonce
Sementara itu, berikut adalah daftar lagu artis K-pop yang paling banyak di shazam sejauh ini:
- Dynamite - 6,87 Juta Shazam
- Gangnam Style - 6,83 Juta Shazam
- Yours - 3,861 Juta Shazam
- My Universe - 3,857 Juta Shazam
Sebelumnya, tepat ketika OST 'Yours' dirilis pada tanggal 7 November 2021 lalu, Jin BTS langsung memecahkan rekor yang sangat mengesankan. Segera setelah dirilis, OST tersebut melejit ke puncak tangga lagu iTunes di banyak negara di seluruh dunia.
'Yours' setodalnya telah mencapai No. 1 di tangga lagu iTunes Top Songs di setidaknya 82 wilayah negara berbeda termasuk Amerika Serikat, Inggris, Jepang, Prancis, Jerman, Australia, Brasil, Kanada, Indonesia, Malaysia, Italia, Meksiko, Norwegia, Rusia, Thailand, Swedia, Uni Emirat Arab, Filipina, dan banyak lagi. Itu merupakan rekor baru untuk lagu solo K-pop yang dirilis pada tahun 2021.
'Yours' juga berhasil melampaui lebih dari 1,4 juta streaming di Spotify dalam 15 jam pertama setelah dirilis. Lagu ini mencatat 1.692.766 streaming pada hari pertama dan 1.739.640 pada hari kedua. Itu merupakan rekor streaming harian tertinggi yang dicatat oleh artis solo Korea untuk OST drama.
Lagu ini juga menjadi OST solo Korea tercepat yang melampaui 3 juta streaming. Hanya dengan satu OST saja, Jin BTS sudah berhasil memecahkan begitu banyak rekor. Selamat!
Kita nantikan saja karya solo Jin lainnya di masa depan!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
-
Ulasan Film No More Bets: Jerat Penipuan Online dan Perdagangan Manusia
-
4 Padu Padan Kasual Anti Mainstream ala J-Hope BTS, Cocok Buat Daily Style
-
Hasil Merger XL-Smartfren ke XLSmart: Bangun 8.000 BTS Baru, Nilai Investasi Berkisar Rp 16 Triliun
-
Segera Comeback, BIGHIT Rilis Daftar Tujuh Lagu untuk Album Echo dari Jin BTS
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
-
Kartini di Antara Teks dan Tafsir: Membaca Ulang Emansipasi Lewat Tiga Buku