Member NCT U, Taeil, Kun, dan Yangyang menggoda para penggemar melalui teaser single 'Rain Day' untuk proyek terbaru dari NCT LAB.
Mengutip dari akun resmi YouTube SMTOWN, pada Selasa (19/7/2022), tepat pukul 00.00 KST, SM Entertainment resmi merilis teaser video untuk lagu 'Rain Day' yang merupakan proyek terbaru NCT LAB.
Dalam teaser video yang berdurasi sekitar 30 detik itu, Taeil, Kun, dan Yangyang tampak menikmati acara liburan kecil mereka bersama teman-teman yang lain.
Pemandangan alam seperti persawahan dan sungai menjadi latar utama dalam teser musik video tersebut. Ketiga member NCT tersebut nampak tertawa riang sembari berlarian di bawah hujan, seolah tengah menikmati kebebasan dan menggambarkan jiwa muda mereka. Adegan ini menjadi highlight utama di dalam teaser ketika iringan musik dan sepenggal lirik daru lagu Rain Day diputar untuk menutup teaser video tersebut.
Sementara itu, Rain Day merupakan lagu yang diciptakan dan diaransemen oleh Kun sendiri. Lagu ini merupakan lagu R&B bertempo sedang dengan drop yang menyegarkan dan harmoni vokal yang kaya di atas suara bass yang berirama.
Lirik lagu dalam bahasa Inggris menggambarkan keinginan untuk mengingat masa lalu dan kembali ke masa lalu. Cinta yang tersirat saat mendengarkan lagu dengan kenangan yang mengalir keluar dari radio di malam hujan.
Kombinasi vokal Taeil dan Kun yang manis, dan rap dari Yangyang yang masuk ke dalam lagu, membuat kalian merasakan sentimental dari lagu ini.
NCT LAB sendiri merupakan proyek di bawah SM STATION, yaitu wadah di mana para member NCT akan mengarsipkan proyek-proyek musik mereka di masa yang akan datang, baik proyek solo, duo, ataupun proyek unit.
Para member NCT juga diberi kesempatan untuk mengasah kemampuan dan bakat mereka dengan ikut andil dalam pembuatan maupun penulisan lagu yang nantinya akan dirilis melalui proyek NCT LAB ini.
Lagu 'Rain Day' akan dirilis pada tanggal 19 Juli 2022, tepat pukul 18.00 KST di semua platform musik online. Musik video untuk lagu ini juga akan dirilis pada jam yang sama di channel YouTube SMTOWN.
Baca Juga
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
Artikel Terkait
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ada Falling Before Fireworks, Ini 4 Drama Hanna Lu yang Tayang di iQIYI
-
NCT Wish 'Poppop,' Ledakan Perasaan Cinta Setelah Jadian
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April