Lagu baru aespa berjudul "Girls" berhasil meraih trofi pertamanya di program musik 'Show Champion' hari ini!
Mengutip dari laman coppamagz pada Rabu (20/7/2022), lagu "Girls" milik aespa berhasil meraih trofi pertamanya di program musik mingguan Korea Selatan, MBC 'Show Champion.'
Lagu 'Girls' masuk dalam Top 5 dan bersaing dengan 4 lagu lainnya, antara lain "Gradation" 10cm, "SNEAKERS" ITZY, "SCREAM" SF9, dan "SPARKLING" CHUNGHA.
Sementara itu, "Girls" merupakan single utama dari mini album kedua aespa bertajuk serupa. Album ini dirilis pada 8 Juli pukul 1 siang KST. Lagu utma "Girls" mengusung genre dance serta tarikan bass yang kuat dan suara synth yang berani. Liriknya sendiri menceritakan kelanjutan dari perjuangan mereka untuk melawan musuh mereka, Black Mamba di SM Cinematic Universe (SMCU). Selain itu, aespa juga menyampaikan pesan mengajak perempuan untuk melawan ketakutan dan kejahatan.
Selain "Girls," mini album terbaru Karina, Giselle, Winter, dan NingNing ini juga menampilkan 8 lagu lainnya yang masing-masing berjudul, "Illusion," "Lingo," "Life's Too Short," "ICU," "Life's Too Short (English Ver.)," "Black Mamba," "Forever," dan "Dreams Come True."
Mangutip dari laman StarNews, mini album 'Girls' menduduki peringkat ke-3 di tangga lagu utama Billboard AS, Billboard 200 yang dirilis pada tanggal 19 Juli. Ini menjadi peringkat tertinggi girl group K-Pop di tahun ini. Selain itu, aespa juga menduduki peringkat ke-3 di Billboard Artist 100 yang menunjukkan kekuatan globalnya yang kuat sekali lagi.
Tidak sampai disitu saja, album 'Girls' juga memantapkan posisinya di peringkat pertama untuk 'World Album', 'Top Album Sales' dan 'Top Current Album Sales' di Billboard.
Selain itu, di tangga lagu 'Billboard Global (tidak termasuk AS),' lagu baru "Girls," serta lagu pra-rilis "Illusion" dan "Life's Too Short" berhasil memasuki tangga lagu, dan level tinggi untuk aespa.
Sebelumnya, pada 8 Juli, SM Entertainment mengumumkan bahwa pre-order untuk mini album ke-2 aespa 'Girls' telah mencapai total 1.610.517 kopi pada 7 Juli. Dengan angka ini, aespa telah menetapkan rekor tertinggi baru sepanjang masa dalam hal pre-order untuk girl group K-Pop mana pun.
Selamat untuk aespa!
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Pilih Tekuni Musik Trot, Sungmin Super Junior Tinggalkan SM Entertainment
-
Masalah Logistik, Konser Taeyeon di Tokyo Dibatalkan Mendadak
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
-
4 Ide Outfit Harian dari Winter aespa, Cocok Buat yang Suka Gaya Minimalis!
Entertainment
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
Terkini
-
Pendidikan Perempuan: Warisan Abadi Kartini yang Masih Diperjuangkan
-
Berada dalam Satu Tim, 3 Nama Ini Bisa Dinaturalisasi dan Bela Timnas U-23
-
Penjurusan IPA, IPS, dan Bahasa Kembali di SMA: Solusi atau Langkah Mundur?
-
Dramatis, Esensi Drama China 'Eat Run Love': Cinta, Luka Lama dan Takdir
-
Ada Presentasi di Kelas? Ini 5 Tips Jitu dari Angga Fuja Widiana