Menjadi seorang agen yang bekerja untuk negara benar-benar harus lihai dalam merahasiakan segala identitas yang dimilikinya.
Hal ini sangat wajar, karena dengan merahasiakan segala identitas yang dimiliki oleh sang agen, maka secara tak langsung dirinya akan menjaga keselamatan keluarga yang dimiliki, dan juga menjaga rahasia negara yang dipercayakan kepadanya.
Namun sayangnya, perihal perahasiaan identitas tersebut membuat agen Chul Soo, harus rela menjadi suami yang takut kepada Young Hee, istrinya.
Film The Spy: Undercover Operation yang dirilis pada tahun 2013 ini mengisahkan tentang petualangan seorang agen tangguh yang dimiliki oleh Korea Selatan bernama Chul Soo (diperankan oleh Sol Kyung Gu). Sebagai agen, Chul Soo tentu saja harus menyembunyikan identitasnya dari siapapun, termasuk dari sang istri yang galak, Young Hee (diperankan oleh Moon So Ri).
Imbasnya adalah, tugas-tugas yang diemban oleh Chul Soo terkadang harus mengalami kendala karena sang istri tiba-tiba saja menghubunginya, atau sekadar mengomel karena merasa Chul Soo kerjaannya hanya bermain-main dan melakukan hal-hal tak jelas saja.
Meski demikian, hal tersebut diterima oleh Chul Soo dengan lapang dada, dan membuatnya menjadi sosok suami tertindas ketika berada di depan sang istri.
Suatu hari, agen Chul Soo mendapatkan sebuah misi penting dari negara, untuk membongkar sebuah sindikat kriminal internasional di Thailand.
Demi menghindari kecurigaan sang istri, Chul Soo kemudian berpamitan untuk melakukan perjalanan ke Busan untuk keperluan bisnis, padahal sejatinya dia akan terbang menuju ke Bangkok, Thailand.
Namun sayangnya, misi tersebut tak bisa dijalankannya dengan lancar karena sang istri yang berprofesi sebagai pramugari, juga tengah bertugas untuk melakukan penerbangan ke Bangkok.
Alhasil, ketika Chul Soo dan rekannya kepala departemen Jin (diperankan oleh Ko Chang Seok) melakukan aksi pengintaian di Bangkok, mereka harus terganggu dengan kedatangan Young Hee di sana.
Terlebih lagi, konsentrasi Chul Soo terpecah karena sang istri, bertemu dengan sosok lelaki yang tampan dan atletis plus romantis bernama Ryan (diperankan oleh Daniel Henney). Sehingga, sembari menjalankan tugasnya, Chul Soo pun menyelidiki siapa sebenarnya si Ryan ini.
Nah, ingin tahu bagaimana aksi Chul Soo dalam menyelesaikan misi dan juga menyelidiki jati diri sebenarnya dari si Ryan ini? temukan jawabannya di film The Spy: Undercover Operation ini ya teman-teman.
Meskipun ini adalah film action dan bertema mata-mata, namun banyak adegan lucu yang akan teman-teman temukan dalam film ini. Jadi, sangat cocok jika film ini ditonton ketika sedang suntuk dan ingin mendapatkan hiburan yang benar-benar fresh, tanpa harus memikirkan alur filmnya.
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Jadi Pelakor di Guna-Guna Istri Muda, Carissa Perusset Bikin Geram Penonton
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
Review Film Officer Black Belt, Kisah Kim Woo Bin dalam Menangkap Penjahat
-
Review Film We Live in Time, Kisah Romansa yang Dibintangi Andrew Garfield
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam