Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Trisha Caicartica
Yeonjun TXT (instagram.com/yawnzzn)

Pada 30 Juli waktu setempat, TXT menjadi salah satu pengisi acara di Lollapalooza 2022 yang digelar di Chicago dan mencetak sejarah sebagai grup K-Pop pertama yang tampil di festival musik tersebut.

Dalam festival tersebut, TXT membawakan total delapan lagu pilihan dari berbagai album mereka antara lain, 'Good Boy Gone Bad,' 'FROST' 'Anti-Romantic' 'Valley of Lies' 'Magic' 'Thursday's Child Has Far To Go,' 'LOSER=LOVER,' dan '0X1=LOVESONG' 

Meskipun kelima member TXT sama-sama menampilkan performa yang karismatik di atas panggung, tetapi Yeonjun tampaknya menjadi member yang paling menarik perhatian dan mengundang rasa penasaran penduduk lokal hingga sosoknya banyak dicari di sosial media dengan kata kunci "pria berambut biru."

Kpopstarz melansir, ada banyak tweet yang menyebut Yeonjun sebagai "pria berambut biru" dan jumlah tweet terkait meningkat lebih drastis setelah band rock Amerika, Wallows membagikan foto dengan TXT. Yeonjun pun menjadi trending topic di Twitter setelah TXT tampil di Lollapalooza 2022 dengan lebih dari 122 ribu cuitan tentangnya.

Peningkatan popularitas idola K-Pop itu juga terlihat dari pertumbuhan signifikan followers Instagram-nya. Seorang netizen baru-baru ini mengungkapkan bahwa jumlah followers baru yang mengikuti penyanyi tersebut usai TXT tampil di Lollapalooza melampaui 100 ribu followers.

Menurut netizen tersebut, Yeonjun TXT biasanya mendapatkan sekitar 100 ribu pengikut baru dari luar negeri dalam empat hingga lima hari, tetapi setelah tampil di Lollapalooza, ia mengumpulkan 100 ribu pengikut baru dalam satu hari saja. "Banyak orang bertanya siapa pria berambut biru itu. Dia hebat," tulis netizen tersebut.

"Pria berambut biru dari Lollapalooza sangat tampan, siapa dia?"

"Wow, aku baru saja selesai menonton Tomorrow X Together yang luar biasa. Dapatkah seseorang membantuku menemukan pria dengan rambut biru ini?" 

"Aku tak tahu banyak tentang TXT, tapi galeri fotoku saat ini dipenuhi dengan pria tampan berambut biru."

Di bawah postingan tersebut, seorang netizen berkomentar bahwa baru genap seminggu sejak Yeonjun meraih 10 juta followers, kini dirinya telah memperoleh 160 ribu lebih followers baru. Ini menunjukkan bahwa Yeonjun dan TXT memiliki pengaruh yang dapat diperhitungkan di industri K-Pop. Bagaimana pendapatmu?

Trisha Caicartica