Pada 5 September 2022, warganet ramai membicarakan tentang variety show produksi Tencent Video, yakni The Truth. Warganet menyoroti fakta bahwa acara ini menggunakan foto pernikahan Zhang Ruoyun dan Tang Yixin dalam sebuah adegan.
Yang menjadi masalah adalah, adegan tersebut merupakan bagian dari mini game dengan genre horor bertajuk "Nyonya Lin yang Hilang". Hal inilah yang memicu kemarahan publik, seperti dilansir dari Netease.
Dalam mini game tersebut, para anggota harus menyelesaikan kasus sesuai dengan berbagai petunjuk yang ada. Di balik foto pernikahan, ada catatan berisi ancaman yang ditinggalkan oleh Tuan Lin.
Tuan Lin meminta agar istrinya tidak bercerai dengannya agar perusahaannya berhasil terdaftar. Tim program The Truth merancang cerita yang menggambarkan bahwa hubungan Tuan Lin dan Nyonya Lin tampak baik-baik saja, tapi sebenarnya Tuan Lin sering melakukan kekerasan dan egois.
Sementara itu, Nyonya Lin secara tidak sengaja membunuh seseorang. Ia kemudian dibunuh secara tragis. Pelaku pembunuhan diduga adalah suaminya sendiri, yakni Tuan Lin.
Sosok mendiang Nyonya Lin digambarkan memiliki tahi lalat di wajahnya, memiliki senyum manis, serta rambut pendek. Tanggal kematiannya sendiri adalah 25 Juli. Secara kebetulan, Tang Yixin sebelumnya memang memiliki tahi lalat di wajahnya.
Selain itu, Zhang Ruoyun berulang tahun pada 24 Agustus. Selisih tanggal dan bulan ulang tahun Zhang Ruoyun dengan tanggal dan bulan kematian Nyonya Lin adalah 1. Karenanya, warganet curiga bahwa tim program sengaja menggunakan cerita horor untuk mengutuk pernikahan Zhang Ruoyun dan Tang Yixin.
Dari spekulasi warganet, disimpulkan bahwa tim program The Truth melakukan hal tersebut untuk membalas dendam pada Zhang Ruoyun. Kabarnya, The Truth awalnya mengundang Zhang Ruoyun untuk bergabung menjadi salah satu anggota tetap. Namun, ia lebih memilih untuk bergabung dengan Who's The Murderer.
The Truth dan Who's The Murderer sendiri merupakan dua variety show dengan genre yang serupa. Keduanya juga memiliki hubungan kompetitif. Dengan opini publik yang semakin memanas, tim program The Truth akhirnya merilis klarifikasi pada 5 September 2022 melalui akun Weibo resmi The Truth.
Dalam klarifikasi tersebut, disebutkan bahwa ada penggunaan beberapa alat peraga dan gambar yang tidak tepat dalam mini game "Nyonya Lin yang Hilang". Karenanya, tim secara tulus meminta maaf kepada Zhang Ruoyun dan Tang Yixin yang terluka karena insiden ini. Tim juga mengumumkan akan menghapus adegan bersangkutan.
Akun Weibo studio Zhang Ruoyun dan Tang Yixin pun kompak merilis pernyataan mengenai isu ini. Disebutkan bahwa subyek terkait telah meminta maaf secara terbuka. Studio berharap agar orang-orang tidak terus menyebarkan konten yang bersangkutan untuk mengurangi dampak negatif pada Zhang Ruoyun dan Tang Yixin.
Studio juga berharap agar produser dan tim kreatif program lebih memperhatikan perlindungan hak dan kepentingan sah orang lain di masa depan.
Baca Juga
-
Belum Tayang, Story of Kunning Palace Sudah Cetak Prestasi
-
Karier Semakin Bersinar, Zhou Yutong Kini Bergabung dengan Agensi Li Xian
-
Alami Cedera saat Syuting, Aktor Zhang Jin Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Sifat Asli Li Xian Dibongkar Mantan Asisten, Netizen Kagum
-
Proses Syuting Selesai, Kapal Yang Zi-Fan Chengcheng Siap Berlayar
Artikel Terkait
-
Publik Lupa Kasus: Potret sebelum Nikah dari Nissa Sabyan Bersama Vespa Mahal Tuai Pujian Setinggi Langit
-
Nissa Sabyan 'Cuma' Dapat Mahar Emas 3 Gram dan Uang Rp200 Ribu dari Ayus, Berapa Tarif Manggung Sabyan Gambus?
-
Kapan Tanggal Pernikahan Nissa Sabyan dan Ayus? Maharnya Emas 3 Gram serta Uang Rp200 Ribu
-
Standar Nikah Muda dan Mengapa Angka Perceraian Semakin Tinggi?
-
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina Dipuji Jadi Contoh Marriage is Not Scary, Netizen: Kuncinya Cuma Satu ...
Entertainment
-
G-Dragon Ekspresikan Ikatan Kuat dengan Fans di Lagu Baru 'Home Sweet Home'
-
Raih Piala di MAMA Awards 2024, Pidato RIIZE Bikin Nangis Penggemar
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
-
Bermain di Light Shop, Park Bo-young Ikut 'Kursus' Jadi Suster
Terkini
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
-
Regenerasi Terhambat: Dinasti Politik di Balik Layar Demokrasi
-
Ulasan Buku Al Ghazali karya Shohibul:Jejak Spiritual Sang Hujjatul Islam
-
3 Produk The Originote Ukuran Jumbo, Ada Micellar Water dan Sunscreen Spray
-
Tren Childfree di Indonesia Melonjak, Sejauh Mana Negara Hadir?