Film "Lara Ati" karya sutradara sekaligus pemain film Bayu Skak, dijadwalkan tayang perdana hari ini, tanggal 15 September 2022 di bioskop seluruh Indonesia.
Film yang mengangkat kisah quarter life crisis atau kegelisahan kaum muda-mudi menghadapi fase dewasa ini merupakan film debut Bayu Skak sebagai penulis skenario dan sutradara secara penuh.
Seperti film-film yang ia garap sebelumnya, Bayu Skak kembali menampilkan unsur budaya lokal dengan mengambil seting tempat di Surabaya dan menggunakan bahasa jawa dalam film ini.
Diproduseri oleh Shanty Hamayn, Tanya Yuson, Aoura Lovenson Chandra, dan Bayu Skak, berikut sinopsis film "Lara Ati."
Sinopsis Film 'Lara Ati'
Joko (Bayu Skak) menghadapi kenyataan bahwa ia tidak menyukai pekerjaannya dan orangtuanya tidak mendukung mimpinya sebagai seorang pekerja desain.
Ditambah lagi, Joko ditinggal tunangan oleh pacarnya, Farah (Sahila Hisyam). Hidup Joko menjadi berantakan.
Ia kemudian dipertemukan dengan sosok Ayu (Tatjana Saphira), teman masa kecilnya yang mampu membangkitkan harapannya kembali.
Ayu dan Joko merupakan dua orang sahabat yang sama-sama disakiti oleh pasangannya. Joko ditinggal kekasihnya, Farah, bertunangan dengan orang lain. Sementara Ayu diacuhkan kekasihnya karena ia pindah ke Surabaya.
Lewat bantuan Ayu, Joko memiliki tekad kuat untuk memperbaiki hidupnya. Mereka pun bekerjasama untuk kembali mendapatkan hati kekasih masing-masing.
Tidak hanya menyajikan kisdah perjuangan seseorang menghadapi quarter life crisis, film ini juga mengangkat kisah romansa sekaligus komedi.
Berikut daftar karakter dan para pemain film "Lara Ati":
- Bayu Skak sebagai Joko
- Tatjana Saphira sebagai Ayu
- Keisya Levronka sebagai Ajeng
- Dono Pradana sebagai Fadli
- Sahila Hisyam sebagai Farah
- Indra Pramujito sebagai Riki
- Benidictus Siregar sebagai Cokro
- Cak Kartolo sebagai Pak Bandi
- Ning Tini sebagai Bu Bandi
- Cicio Manassero sebagai Alan
- Timo Scheunemann sebagai Frederick
- Eko Londo sebagai Moch. Soleh
- Cak Spari sebagai Cak Tono
- Indah Sri Wulandari sebagai Bu Murti
Untuk mengetahui kisah perjuangan Joko dalam membuktikan diri kepada orang tuanya dan mampukah ia kembali merebut hati sang kekasih, saksikan film "Lara Ati" di bioskop seluruh Indonesia mulai tanggal 15 September 2022.
Baca Juga
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Ada Lagu Loser, Mark NCT Usung Vibe Easy Listening di Album The Firstfruit
-
Unik! Intip Highlight Medley Album Debut Solo Mark NCT 'The Firstfruit'
-
Xdinary Heroes 'Beautiful Life', Kerinduan untuk Bebas dari Kenyataan Hidup
Artikel Terkait
-
Bayu Skak Sentil Tetangga Julid di Film Cocote Tonggo, Siap Tayang 2025
-
Terjebak Gosip Tetangga? Film 'Cocote Tonggo' Siap Bikin Kamu Ngakak Sekaligus Merenung!
-
Ulasan 'Sekawan Limo', Kisah Pendakian Horor yang Malah Bikin Ketawa Ngakak
-
Belajar Berdamai dengan Masa Lalu dari Film Sekawan Limo
-
Bayu Skak Buka Suara Soal Poster AI: Simak Lagi Perjalanan Karier Inspiratifnya Yuk!
Entertainment
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
Terkini
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
-
Review Film 'Pabrik Gula': Teror Mistis di Balik Industri Gula Kolonial
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?