Baru-baru ini, girl group asal Vietnam yang bernama DREAMeR dikecam atas dugaan plagiarisme foto-foto konsep comeback BLACKPINK. Dugaan kuat tersebut berasal dari sebuah foto konsep yang dirilis DREAMeR Entertainment untuk memperkenalkan anggota keempatnya yang bernama Bao Uyen.
Melansir koreaboo, dalam foto yang dirilis Bao Uyen mengenakan atasan merah muda lengan panjang, kuku runcing, dan rambut lurus panjang yang setengah dijepit dengan ornamen sumpit. Hanya dengan melihatnya sekilas saja, foto tersebut terlihat memiliki kemiripan yang sangat tinggi dengan foto teaser 'Pink Venom' milik Lisa BLACKPINK.
Bao Uyen tampak meniru tampilan itu sampai ke aksesori rambut, lensa kontak biru, dan lipstik merah muda yang dikenakan Lisa. Pose dan efek pecahan kaca yang ada pada foto Bao Uyen bahkan sama persis seperti yang ada pada foto Lisa.
Perbandingan foto Bao Uyen DREAMeR dan Lisa BLACKPINK
Namun, rupanya tak hanya satu konsep yang dijiplak oleh girl grup tersebut. Melalui sosial medianya, DREAMeR Entertainment juga merilis poster jadwal untuk comeback DREAMeR yang menyerupai teaser promosi tur dunia BLACKPINK.
Jika pada gambar promosi 'Pink Venom' dan informasi tur dunia 'Born Pink' YG Entertainment menggunakan font merah muda dan sepasang taring merah muda di bagian atas, DREAMeR membuat poster jadwal mereka dengan gambar petir di atasnya.
Para penggemar pun tak tinggal diam terhadap dugaan aksi penjiplakan yang dilakukan DREAMeR terhadap BLACKPINK. Beberapa di antara mereka berkomentar sebagai berikut.
"Ini merupakan imitasi menyeluruh, dari gaya hingga temanya. Apakah mereka ingin menjadi BLACKPINK versi Vietnam?
"Mereka bahkan tak berusaha menutupi (aksi penjiplakan)."
"Jika kalian ingin membuat sebuah grup, buatlah citra kalian sendiri. Jangan menyalin milik orang lain."
Karena terdapat begitu banyak kesamaan yang sangat jelas, beberapa penggemar membuat rencana untuk menghubungi YG Entertainment untuk menindaklanjuti masalah tersebut.
Meskipun beberapa penggemar menyerukan untuk melaporkan hal ini kepada YG Entertainment, terdapat penggemar lain yang mengatakan bahwa hal itu tidak perlu karena tidak akan berpengaruh kepada citra BLACKPINK dan juga tak akan dihiraukan oleh agensi tersebut.
"Menurutku, (pelaporan) itu tidak perlu. BLACKPINK adalah grup yang sangat besar, hal ini tak akan mempengaruhi mereka."
"Jangan berikan mereka perhatian. Mereka hanya melakukannya untuk pansos. YG Entertainment tak akan melakukan apa pun terhadap masalah ini."
"Jangan beri perhatian kalian, kawan-kawan. Aku orang Vietnam dan aku bersumpah grup ini sangat gagal. Kalau bukan karena BLINK yang men-tweet tentang mereka, tak ada yang mengenal mereka."
Ini juga bukan pertama kalinya girl grup asal Vietnam tersebut dituduh menjiplak BLACKPINK. Beberapa waktu yang lalu, member DREAMeR bernama MiiNa dikecam karena menggunakan konsep foto yang sangat mirip dengan Rosé BLACKPINK.
Sementara itu, YG Entertainment belum menanggapi permasalahan ini sama sekali. Apa pendapatmu soal aksi plagiarisme yang dilakukan oleh grup asal Vietnam tersebut? Tuliskan tanggapanmu di kolom komentar, ya!
Baca Juga
-
Setelah Jadi Barista Paruh Waktu, Kini Kim Sae Ron Bekerja sebagai Florist?
-
Tak Terima Bayaran Dari Baeksang Awards, Pengakuan Lee Je Hoon Auto Viral
-
Masih di Bawah Umur, Penobatan Haerin NewJeans Jadi Duta Dior Tuai Kritikan
-
Comeback Tim Doldam Dinantikan, Drama Korea Dr. Romantic 3 Raih Rating Fenomenal!
-
Dianggap Berisik, Lokasi Syuting Drama Park Eun Bin Dilempari Batu Bata
Artikel Terkait
-
Harga Kelapa Bulat Mahal, Mendag: Banyak yang Ekspor!
-
Dikira Bagus, Media Asing Bongkar Peran Shin Tae-yong di Seongnam FC Usai Ditendang Timnas Indonesia
-
Vietnam Kirim 3 Pemain ke ASEAN All Stars, Timnas Indonesia Tak Lepas Bintang Utama?
-
Liburan Lebih Hemat, Kunjungi 4 Negara dengan Nilai Tukar Rupiah Tinggi Ini
-
Penampilan Terbaik di Festival Coachella 2025, Ada Lady Gaga Hingga Jennie BLACKPINK
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an