Girl group rookie, NewJeans tampil ciamik nan mempesona di pemotretan terbaru majalah fashion 'GQ Korea' edisi bulan Oktober!
Mangutip dari laman StarNews, Kamis, (24/09), majalah fashion 'GQ Korea' edisi bulan Oktober yang dirilis pada tanggal 23 menampilkan girl group rookie, NewJeans. Kelima anggota tampil sempurna dengan konsep pictorial dengan layering yang berani dan gaya mix and match.
Dalam pemotretan yang dilengkapi dengan kolaborasi dengan merek fashion Comme des Garçons ini, Minji, Hanni, Danielle, Haerin, dan Hyein menarik perhatian dengan memancarkan kesegaran unik dan vibes misterius mereka.
Beberapa penggemar pun meninggalkan komentar mereka terkait pesona kelima anggota NewJeans di akun Instagram resmi GQ Korea. Berikut beberapa komentar diantaranya:
"Mereka sangat photogenic, NewJeans,"
"OMG, mereka sangat sempurna, sangat cantik,"
"STUNNING,"
"Mereka terlihat sangat baik,"
"NewJeans yang terbaik."
Dalam wawancara yang dilakukan bersamaan dengan pemotretan tersebut, New Jeans memperlihatkan berbagai pesona, mulai dari pesona high teen hingga sisi serius mereka dalam hal musik. Mereka dengan tulus menceritakan kisah mereka, seperti tantangan pertama yang mereka coba dengan berani, serta kerjasama tim yang biasa mereka praktikkan. Secara khusus, para anggota juga menceritakan tentang impian mereka untuk memberikan kebahagiaan kepada orang lain melalui hal-hal yang mereka sukai dan emosi yang disampaikan melalui lagu.
Sementara itu, NewJeans adalah girl group rookie di bawang naungan agensi ADOR yang dipimpin oleh CEO Min Hee-jin. NewJeans memperkenalkan album debut mereka bertajuk 'New Jeans' yang berisikan 4 track, antara lain "Attention," "Hype Boy," "Cookie," dan "Hurt." Dengan konsep yang unik, NewJeans datang sebagai penyanyi yang sedang naik daun, tidak hanya domestik, tetapi hingga ke luar negeri. Lagu debut mereka berjudul "Attention" sukses menduduki puncak tangga lagu di bulan Agustus, termasuk MelOn dan Genie, dan tetap kokoh di puncak berbagai tangga musik.
Mengutip dari laman Allkpop, belum lama ini, NewJeans berhasil meraih 10 juta pendengar bulanan di Spotify. Hal ini menjadikan NewJeans sebagai satu-satunya grup generasi ke-4 yang memiliki 10 juta pendengar bulanan di platform streaming musik terbesar di dunia tersebut. Menariknya, NewJeans mencapai angka tersebut hanya dengan 4 lagu debut mereka. Wow, daebak sekali bukan?
Tercatat, NewJeans juga berhasil menjadi grup K-Pop ke-4 yang berhasil meraih pencapaian tersebut, setelah BTS, BLACKPINK dan TWICE. Prestasi ini tergolong luar biasa, mengingat NewJeans yang baru saja memulai debutnya pada bulan Juli 2022.
Bagaimana tanggapan kalian?
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
Lisa Mariana Dipolisikan, Ini 5 Fakta Terbaru Kasusnya dengan Ridwan Kamil
-
Balik ke Setelan Awal, Lisa Mariana Ternyata Sudah Punya Badan Berisi dari Dulu
-
Ngakunya Cuma Sama Ridwan Kamil, Viral Lagi Video Lisa Mariana Sebut Pernah Nikah Siri
-
Jejak Digital Diduga Saksi Bisu Pertemuan Lisa Mariana dan RK di Kamar Hotel
-
Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
Entertainment
-
Jawaban Ryan Coogler Soal Peluang Sekuel Film Sinners
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Spring of Youth: Kisah Mahasiswa, Musik, dan Mimpi yang Tayang Mei Ini!
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
Terkini
-
Pengepungan di Bukit Duri: Potret Luka Sosial di Balik Layar Sinema
-
Nilai Tukar Rupiah Anjlok, Laba Menyusut: Suara Hati Pengusaha Indonesia
-
Ondrej Kudela Antar Persija Jakarta Teguk Kemenangan, Persik Kediri Makin Terpuruk
-
Review Anime Bofuri, Main Game VRMMORPG yang Jauh dari Kata Serius
-
Mengulik Pacaran dalam Kacamata Sains dan Ilmu Budaya