Hataraku Maou-sama!! (The Devil is a Part-Timer season 2) merupakan sekuel dari anime Hataraku Maou-sama!. Pada season 2 ini, Hataraku Maou-sama!! diproduksi oleh studio 3Hz dan ditayangkan pada tahun 2022. Hataraku Maou-sama!! merupakan anime bergenre Comedy, Romance, Supernatural, dan Fantasy. Secara keseluruhan, anime ini tergolong reverse isekai. Reverse isekai adalah anime yang bercerita tentang karakter dari dunia lain yang berpindah ke dunia dimana manusia biasa tinggal.
Sinopsis
Kehidupan Maou di dunia manusia perlahan mulai membaik. Maou dinobatkan sebagai karyawan teladan di salah satu restoran cepat saji di Tokyo. Hubungannya dengan Pahlawan Emilia, juga ikut membaik. Pahlawan Emilia memutuskan untuk tidak mengganggu Maou dan hanya mengawasi Maou dan kedua Jenderalnya, Alsiel dan Lucifer. Ia baru akan menyerang jika Maou dan pasukannya membuat kerusuhan di dunia manusia.
Namun, kehidupan damai Maou yang telah ia perjuangkan mulai terganggu. Suatu hari, di kediaman Maou, sebuah portal dimensi tiba-tiba muncul. Dari portal tersebut, muncul sebuah apel yang menyimpan seorang balita bernama Alas Ramus. Ketika ditanya tentang asal usulnya, Alas Ramus tidak menjawab. Ia hanya memberitahu bahwa Maou dan Emilia adalah orangtuanya. Mendengar hal tersebut, kebingungan muncul di kepala Maou, Emilia, dan teman-temannya.
Ditengah kebingungan tersebut, seorang malaikat bernama Gabriel muncul. Tujuan Gabriel adalah untuk mengambil Alas Ramus dan pedang suci milik Emilia. Maou yang telah menganggap Alas Ramus sebagai anaknya sendiri, memutuskan untuk bersatu dengan Emilia guna menghentikan Gabriel. Mampukah mereka menjaga Alas Ramus dari serangan Gabriel?
Pada season kedua ini, cerita anime Hataraku Maou-sama! menjadi lebih kompleks dengan kemunculan Alas Ramus. Selain itu, kisah tentang Ente Isla dan asal-usul Maou mulai dibuka sedikit demi sedikit. Bersatunya Maou dengan Pahlawan Emilia untuk melindungi Alas Ramus menjadi inti utama cerita ini. Dari segi action, mungkin aksi dalam di season kedua ini tidak sebanyak di season sebelumnya. Namun, aksi yang dihadirkan pada season kedua ini tidak kalah epic dari season yang sebelumnya. Jika anda ingin menonton Hataraku Maou-sama!!, disarankan untuk menonton dari season pertama agar lebih paham dengan jalan cerita dan karakter-karakter yang ada dalam anime ini. Tertarik untuk menonton Hataraku Maou-sama!! akhir pekan ini?
Baca Juga
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 402: Surat Wasiat Pangeran Kacho
-
Spoiler! Manga Hunter X Hunter Chapter 401: Kemunculan Anak Beyond Netero
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 400: Kematian Pangeran Kacho
-
Ulasan Anime 'I Parry Everything': Pahlawan yang Menangkis Semua Serangan
-
Ulasan Anime 'Tsue to Tsurugi no Wistoria': Mimpi Unik Sang Pendekar Pedang
Artikel Terkait
-
Ulasan Film The Peanut Butter Falcon: Kejar Impian di Tengah Keterbatasan
-
Terungkap! Ini Penjelasan Skill 'Liaris Freese' Milik Bell Cranel
-
Ulasan Novel Laila Tak Pulang, Pencarian Adik yang Hilang Misterius
-
Ulasan Novel Lotus in The Mud: Ketika Harus Berjuang di Tengah Tekanan
-
Ulasan Film Time Cut: Kembali ke Masa Lalu untuk Gagalkan Pembunuhan
Entertainment
-
NCT Dream Raih Kemenangan Pertama Lagu When I'm With You di Show Champion
-
TVING Mengonfirmasi Rilis Spin-Off dari EXchange dan Season 4 di Tahun 2025
-
Lee Jung Jae dan Lim Ji Yeon Ditawari Bintangi Drama Korea Romcom, 'Petty Love'
-
Film Live Action Lilo & Stitch Dikonfirmasi Tayang Mei 2025
-
Segera Tayang, 3 Poin Menarik sebelum Nonton Drama Korea 'When the Phone Rings'
Terkini
-
Rencana Gila STY: Duetkan 2 Pemain dengan Keahlian Lemparan Jauh di Timnas
-
Review Film Wanita Ahli Neraka, Kisah Nahas Santriwati Pencari Surga
-
Menjadi Pemuda yang Semangat Bekerja Keras dalam Buku Kakap Merah Ajaib
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Benarkah Gen Z Tak Bisa Kerja dengan Baik?