Jin BTS secara resmi merilis single solonya yang berjudul ‘The Astronaut’ pada 28 Oktober 2022 pukul 11.00 WIB. Video musik ‘The Astronaut’ yang dirilis melalui akun YouTube HYBE LABELS berhasil menembus 6,4 juta penonton dalam kurun waktu 7 jam sejak perilisannya.
Dilansir dari media Korea Selatan ET News, ‘The Astronaut’ merupakan sebuah lagu yang memiliki genre pop-rock yang menekankan pesona emosional. ‘The Astronaut’ ditulis secara langsung oleh Jin dan juga band pop ternama Coldplay.
Lagu Jin BTS ‘The Astronaut’ berisi tentang keinginan Jin yang ingin bersama-sama dengan ARMY (sebutan bagi penggemar BTS) di masa depan. Selain itu, Jin juga kembali mengingat sejarah kebersamaanya dengan ARMY dalam 10 tahun terakhir.
Jin mengungkapkan, “The Astronaut, lagu pertama yang secara resmi dirilis atas nama saya, adalah lagu yang mengungkapkan perasaan saya kepada ARMY dan merupakan karya yang cocok dengan angin musim gugur yang sejuk. Saya harap ini akan menghibur banyak orang dengan suasana yang menyegarkan dan melamun.”.
Video musik ‘The Astronaut’ sukses merepresentasikan ungkapan yang ingin disampaikan oleh Jin kepada ARMY. Beberapa ARMY pun berhasil menangkap pesan tersebut, berbagai teori mereka bagikan di jagat media sosial.
“Video musik yang difilmkan di Amerika Serikat berisi perjalanan perjalanan ke planet lain dan pendaratan darurat di Bumi, di mana saya tinggal bersama orang-orang yang saya cintai. Saya harap Anda lebih menyukai lagunya sambil menonton video musiknya.” jelas Jin.
Tak luput dari perhatian, Chris Martin, anggota band Coldplay juga hadir sebagai cameo dalam video musik ‘The Astronaut’. Sebelumnya keduanya pernah bekerja sama untuk lagu Coldplay X BTS ‘My Universe’.
Jin juga akan hadir dan mengisi panggung konser ‘Coldplay: Music of the Spheres World Tour’ di River Plate Stadium, Buenos Aires, Argentina. Konser akan digelar pada 28 Oktober 2022 waktu setempat, dan Jin akan menampilkan lagu ‘The Astronaut’ untuk pertama kalinya.
Berdasarkan data yang dibagikan oleh kworb.net, ‘The Astronaut’ juga berhasil masuk dalam trending YouTube di beberapa negara. Video musik ‘The Astronaut’ berhasil mencapai posisi pertama di Uni Emirat Arab, Bahrain, Mesir, Indonesia, Korea Selatan, Kuwait, dan Qatar.
Video yang mungkin Anda suka:
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
8 Pesona Kwak Sun Young di Behind Every Star, Aktingnya Selalu Dinantikan Pecinta Drakor
-
Son Ye Jin dan Hyun Bin Umumkan Jenis Kelamin dan Tanggal Lahir Bayi Mereka
-
Lirik Lagu The Astronaut, Single Terbaru JIN X COLDPLAY
-
Jin BTS Rilis Video Klip The Astronaut, Salfok Chris Martin Jadi Cameo
-
Jin BTS Rilis MV The Astronaut, Lagu Solo Pertamanya yang Berkolaborasi dengan Coldplay
Entertainment
-
Sebut Fuji seperti Terpenjara, Rachel Vennya Ungkap Fakta Mengejutkan!
-
Warkop DKI Reborn 5 Segera Diproduksi, Siapa Pemeran Dono Kasino Indro?
-
ILLIT Jadi Pengisi Opening Anime 'Tis Time for "Torture," Princess Season 2
-
Kalahkan Demon Slayer, Film Chainsaw Man Cetak Rekor di Rotten Tomatoes
-
Terinspirasi dari Karier sang Ibu, Ternyata Ini Cita-Cita Awal Yura Yunita!
Terkini
-
UIN Walisongo Gelar Salat Ghaib dan Doa Bersama Usai Musibah 6 Mahasiswa KKN
-
Ganti Menteri Ganti Kurikulum, Pendidikan Kita Kapan Majunya?
-
Gak Usah Bingung, 5 Sling Bag Cewek Ini Bikin Tampilanmu Auto Stylish
-
Registrasi Ulang BPJS Dimulai dan Tunggakan Dihapus, Apa Artinya untuk Kita?
-
4 Krim Oil-Control yang Ampuh Kurangi Sebum Berlebih dan Kilap di Wajah