Artis cantik dan berbakat asal Korea Selatan, Han So Hee, selalu sukses menjadi perbincangan hangat di kalangan para penggemar. Entah itu mengenai visualnya yang tak nyata, hingga bakat kemampuan aktingnya yang sangat mengesankan.
Baru-baru ini, Han So Hee kembali ramai dibicarakan di media sosial saat ia tengah mengunjungi sebuah event di Thailand. Sang aktris berada di Thailand untuk menghadiri event 'OMEGA Her Time'.
Pemeran Yu Na-bi dalam drama Korea 'Nevertheless' itu sukses mencuri perhatian semua orang dengan penampilannya yang menawan. Ia tampak cantik dan anggun dengan balutan gaun berwarna krem, serta rambut yang tergerai bebas.
Namun, bukan hanya soal penampilan luar saja yang membuat Han So Hee kembali ramai diperbincangkan publik. Akan tetapi, karena kebaikan hati sang aktris yang sukses membuat semua orang kagum dengan kepribadiannya yang hangat.
Mengutip dari Koreaboo pada Kamis (10/11/2022), dalam event tersebut, ketika Han Soo Hee tengah berjalan bersama timnya dan melakukan interaksi dengan para penggemar yang hadir, seseorang memanggilnya dengan sebutan 'Unnie' (kakak perempuan).
Han So Hee tampil menawan di event 'OMEGA Her Time'
Saking bahagianya bertemu dengan artis idolanya, penggemar tersebut terlihat menangis. Sontak ekspresi wajah Han So Hee langsung berubah menjadi khawatir.
Sang artis pun langsung menghampiri penggemar tersebut dan mencoba untuk menenangkannya.
Tak lupa, Han So Hee pun memberikan tanda tangannya kepada penggemar tersebut. Ia pun dengan lembut berujar "Jangan menangis" kepada fans tersebut sebelum ia pergi dari kerumunan.
Setelah video tersebut tersebar di media sosial, Han So Hee pun langsung viral dan para penggemar pun memuji sikap ramah dan perhatiannya terhadap fans.
"Dia sangat baik, menggemaskan sekali,' komentar salah satu penggemar.
"Han So Hee sangat manis dan rendah hati," tambah fans yang lain.
"Ya Tuhan, dia benar-benar baik hati," ujar fans lainnya.
Ketika membicarakan artis Han So Hee, kebanyakan orang akan berfokus kepada visual dan karismanya yang hampir tak nyata tersebut. Namun, di balik semua itu, sang artis juga memiliki kepribadian yang hangat dan rendah hati. Terutama, ia mempedulikan para penggemarnya.
Baca Juga
-
Usung Alter Ego, Lisa BLACKPINK Sukses Gebrak Panggung Coachella 2025
-
NCT Wish Jalankan Misi Pengakuan Cinta yang Unik di Teaser MV Lagu 'Poppop'
-
XG 'In The Rain,' Lupakan Sakitnya Patah Hati di Bawah Derasnya Hujan
-
Asyik Buat Dance, Kai EXO Bagikan Detail 2 B-side Track di Album Wait On Me
-
NEXZ Pamer Kemampuan Rap yang Meledak-ledak di Lagu Pra-rilis 'Simmer'
Artikel Terkait
-
Bule Telanjang Dada di Bali Ngamuk Buat Pasien Takut, Baru Sadar Ketika Polisi Datang
-
Profil CV Sentosa Seal Surabaya, Pabrik Diduga Tahan Ijazah Karyawan Hingga Resign
-
Jadwal Pertandingan Timnas Indonesia vs Korea Utara di Perempat Final Piala Asia U-17 2025
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia U-17, Korea Utara Punya 2 Trofi Juara Piala Asia U-17
-
Kebobolan Menit Akhir, Korea Utara Sengaja Ingin Ketemu Timnas Indonesia U-17?
Entertainment
-
Usung Alter Ego, Lisa BLACKPINK Sukses Gebrak Panggung Coachella 2025
-
Mission Impossible - The Final Reckoning: Aksi Gila dan Serangan The Entity
-
3 Pahlawan dengan Quirk yang Tampak Licik dan Keji di Boku no Hero Academia
-
NCT Wish Jalankan Misi Pengakuan Cinta yang Unik di Teaser MV Lagu 'Poppop'
-
Ada BoboiBoy, Kartun-kartun Malaysia Turut Dukung Film Jumbo
Terkini
-
Potret Kehidupan Sub-Urban di Kota Besar dalam Buku Komik Gugug! Karya Emte
-
Membongkar Karakter dan Isu Sosial dalam Series Bidaah
-
2 Fakta Unik Aldyansyah Taher Pemain Timnas U-17: Punya Versatility di Luar Nalar!
-
Persebaya Surabaya Siap Tempur Lawan Persija, Paul Munster: Saatnya Sprint!
-
A Good Girl's Guide to Murder, Investigasi Kasus Pembunuhan oleh Siswi SMA