Kabar baik datang bagi para pembaca novel wattpad Argantara milik Falistiyana, karena karyanya tersebut akan segera tampil di layar lebar pada akhir tahun ini.
Film genre percintaan yang disutradarai oleh Guntur Soeharjanto ini tak hanya menampilkan kisah romansa, namun juga dibalut dengan komedi dan persahabatan yang juga menjadi daya tarik dalam film.
Berikut sinopsis dan pemeran dari film Argantara.
Argantara mengisahkan tentang perjalanan dua remaja SMA yang saling dijodohkan karena wasiat orang tuanya. Arga yang berumur 18 tahun akhirnya harus menikahi perempuan yang lebih muda dua tahun darinya bernama Syera.
Tentu bukanlah hal yang mudah untuk menjalin mahligai rumah tangga di usia yang masih sangat muda. Kedua pasangan muda itu akhirnya terpaksa tinggal serumah. Rumah tangga mereka dipenuhi dengan pertengkaran karena sifat serta sikap yang bertolak belakang dan ego mereka yang masih tinggi.
Arga dikenal sebagai ketua geng motor Agrebos, sehingga ia sering meninggalkan Syera. Di geng tersebut Arga memiliki empat sahabat yakni Johan, Ziko, Elang, dan Andre. Sayangnya, salah satu temannya meninggal akibat tawuran yang terjadi dengan geng Baron. Sejak saat itu, Arga bertekad untuk membalaskan dendam atas kematian temannya.
Sementara itu, kehidupan pernikahan Arga dan Syera mulai membaik. Walau berawal dari pernikahan yang dipaksakan, akhirnya arga dan Syera mencoba untuk saling membuka hati.
Di sekolah, kedekatan pasangan muda itu mencuri perhatian teman-temannya yang mulai curiga. Argantara dan Syera harus menutupi status hubungan mereka sebagai suami istri agar tidak dikeluarkan dari sekolah. Namun tak disangka, Syera ternyata hamil.
Akankah pasangan muda itu dapat melewati cobaan pernikahan mereka?
Pemeran Argantara
Pemeran utama dari pasangan muda Argantara dan Syera akan diperankan oleh Aliando Syarief bersama Natasha Wilona. Argantara menjadi penanda kembalinya Aliando setelah lama vakum karena mengidap OCD yang ekstrem.
Beberapa aktor muda berbakat lainnya yang terlibat yakni Teuku Rassya, Annette Edoarda, Samudra Taylor, Jefan Nathanio, Fattah Syach, Renald Ramadhan, dan yang lainnya.
Argantara dijadwalkan tayang di bioskop pada 29 Desember 2022.
Baca Juga
-
5 Fakta Menarik Nam Ji Hyun, Aktris Berbakat Pemeran K-Drama Good Partner
-
3 Karakter Cowok Green Flag di Drama Korea Welcome To Samdalri, Bikin Meleleh!
-
3 Drakor Baru yang Angkat Tema soal Lika-liku Perceraian, Penuh Pesan Moral
-
4 Pesona Shin Eun Soo di 'Twinkling Watermelon', Bicara Pakai Bahasa Isyarat!
-
4 Film Beragam Genre Dibintangi Dwi Sasono di 2023, Terbaru 'Budi Pekerti'
Artikel Terkait
-
Lewat Ricu's Secreet, Ricky Cuaca Ajak Aliando Syarief Jalani Diet Sehat
-
Pakai Hijab, Natasha Wilona Dipaksa Baca Syahadat
-
Venna Melinda Keceplosan Bilang Fuji Calon Menantu
-
Venna Melinda Lebih Pilih Fuji, Natasha Wilona Mendadak Unggah Foto Siraman
-
Lampu Hijau, Venna Melinda Lebih Pilih Fuji Ketimbang Natasha Wilona
Entertainment
-
BOYNEXTDOOR Jadi Duta K-Pop Pertama untuk Kejuaraan Dunia Voli FIVB 2025
-
Sukses Besar, Park Ji-hoon Singgung Peluang Lanjut Weak Hero Class 3
-
Akhirnya Terungkap! Maroon 5 Gandeng Lisa BLACKPINK dalam Lagu Baru 'Priceless'
-
Sinopsis Ground Zero, Film India Terbaru yang Dibintangi Emraan Hashmi dan Sai Tamhankar
-
Sinopsis Serial Terry Perry's The People yang Dibintangi Terri J. Vaughn
Terkini
-
Ulasan Novel Deessert: Asam Manis Kenangan dan Cinta Lama yang Belum Usai
-
Persis Solo Lanjutkan Tren Positif, Ong Kim Swee Soroti Catatan Clean Sheet
-
Buat Hangout hingga Party, Intip 4 Gaya Stylish Huening Bahiyyih Kep1er!
-
Sekolah Unggulan Garuda: Menyeimbangkan Ambisi dan Tantangan Pendidikan
-
Khitanan Massal di Legok, Aksi Nyata Mahasiswa FKIK UNJA untuk Masyarakat