SM Entertaiment bawa kabar segar bagi pencinta girl grup-nya. Dilansir melalui Allkpop, hari Jum'at, 23 Desember 2022, grup projek GOT The Beat dikabarkan akan melakukan comeback pada Januari 2023 nanti.
Diketahui sebagai grup projek garapan SM Entertaiment, GOT the Beat merupakan gabungan seluruh girl grup yang terdiri atas Karina, dan Winter aespa, Wendy, dan Seulgi Red Velvet, Taeyeon, dan Hyoyeon SNSD, serta solois BoA. Berdasarkan kabar dari outlet media Korea Selatan, grup tersebut tengah mempersiapkan merilis single terbaru menandai satu tahun setelah rilisnya "Step Back" pada 3 Januari 2022 lalu.
Diyakini juga, bahwa para anggota telah menyelesaikan syuting untuk musik video lagu terbarunya. Para perempuan cantik tersebut siap menunjukan pesona enerjik mereka kepada penggemar di awal tahun yang baru. Kabar tersebut mendapati reaksi baik dari para penggemar mereka. Pada Jum'at pagi, 23 Desember 2022, kata "GOT The Beat" menempati posisi keenam untuk trending topic di Twitter.
Sejak awal terbentuknya, GOT The Beat telah mendapatkan julukan sebagai "Avenger Girl Grup" karena terdiri dari tiga grup wanita populer serta satu solois legendaris. BoA yang merupakan senior dari seluruh anggota GOT The Beat telah mengawali karir sejak tahun 2000, berhasil menjual 375 ribu keping album debut dan nangkring di Top 10 tangga lagu Korea Selatan.
BACA JUGA: Dhena Devanka Blak-blakan Dukung 'Bersyarat' Hubungan Jonathan Frizzy dengan Ririn Dwi Ariyanti
SNSD atau Girls Generation juga menjadi grup legendaris yang namanya sudah mendunia sejak tahun 2007. Selain itu, ada Red Velvet yang juga dijuluki sebagai "ratu konsep" karena mampu menampilkan konsep apapun dengan bagus. Dan terakhir yakni aespa yang dijuluki sebagai "Rookie Monster" selepas debutnya yang sukses tahun 2020 lalu.
Lagu debut mereka "Step Back" menunjukkan vokal dan tarian yang matang. Selain itu, pesona girl crush yang ditampilkan oleh ketujuh anggota tersebut sama-sama kuat, bahkan aespa yang baru dua tahun debut saat itu mampu mengimbangi para seniornya.
Sementara itu, SM Entertaiment baru saja mengkonfirmasi kabar comeback-nya GOT the Beat. Belum ada kabar terkait tanggal berapa tepatnya lagu tersebut akan dirilis. Jadi, terus tunggu kabar selanjutnya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Lee Si Young Umumkan Kehamilan Anak Kedua Tanpa Persetujuan Mantan Suami
-
Lisa BLACKPINK Bintangi Serial Netflix "Hitmakers", Tayang Kapan?
-
Rapper Asal Australia Ancam Tuntutan Hukum pada ALLDAY Project Terkait Trademark
-
5 Drama Korea Sekolah Penuh Aksi yang Mirip Weak Hero Class
-
Isyaratkan Comeback, Momoland Tandatangani Kontrak dengan Agensi Baru
Artikel Terkait
-
STAYC Ubah Kekurangan Jadi Senjata Andalan di Lagu Comeback Bertajuk I Want It
-
NCT DREAM Catat Rekor Pencapaian Baru dengan Album Go Back To The Future
-
Vakum 5 Tahun, Vespunk Kembali dengan 'Bukan Itu': Terinspirasi dari Drama Rumah Tangga?
-
Band Vespunk Comeback dengan Lagu Baru 'Bukan Itu'
-
Awesome oleh ARrC: Mengubah Ketidakberuntungan Jadi Hal yang Keren
Entertainment
-
STAYC Ubah Kekurangan Jadi Senjata Andalan di Lagu Comeback Bertajuk I Want It
-
Out of the Box, Key SHINee Usung Konsep Thriller di Full Album Bertajuk Hunter
-
Beautiful Strangers oleh TXT: Kuat dan Tumbuh Bersama di Tengah Perbedaan
-
Bergenre Aksi Komedi, Film Bad Day Gaet Cameron Diaz Jadi Bintang Utama
-
Tayang Januari 2026, Anime Hell Mode Rilis Visual Teaser dan Pengisi Suara
Terkini
-
Robi Darwis Ceritakan Momen Paling Berkesan Saat Bela Timnas Indonesia
-
Ulasan Novel The Long Game: Perjalanan Cinta dan Karier di Kota Kecil
-
Future on the Court: Futsal dan Generasi Baru yang Siap Menggebrak
-
Interpretasi Film Sore, Istri dari Masa Depan: Bagiku, Seperti Interaksi Tuhan dan Makhluk-Nya
-
Bersuara itu Hak, Doxing itu Ancaman