Usai sempat heboh, Nagita Slavina akhirnya buka suara soal pakaiannya yang dicap kurang sopan kala menghadiri acara pernikahan Kaesang Pangarep dan Erina Gudono beberapa waktu lalu.
Hal ini disampaikan oleh Nagita Slavina lewat konten podcast Raffi Everywhere di akun YouTube NOICE, yang dipandu oleh sang suami, Raffi Ahmad.
Mulanya, Raffi yang pertama kali membuka pembahasan tentang hal ini. Ia mengungkapkan mengenai kehebohan yang terjadi usai Nagita hadir di acara akad nikah Kaesang dan Erina.
Baca Juga: Terungkap Alasan Amanda Manopo Putus dengan Billy Syahputra, Bukan Karena Jadi Orang Ketiga
Nagita sendiri awalnya mengaku tak tahu apa pun tentang adanya kehebohan ini. Tak lama ia mulai memberikan tanggapannya terkait protesan yang dilontarkan oleh para netizen.
"Itu kan hak orang masing-masing ya kalau pakai baju ya. Jadi, kalau aku sih ya terserah aja sih orang mau berkomentar apa," ungkapnya.
"Kamu nggak dengerin?" tanya Raffi.
"Nggak. Suami aku nggak apa-apa, aku pakai baju itu. Jadi, ya udah gitu," tutur Nagita kembali.
"Iya, aku mah nggak apa-apa," timpal sang suami.
"Yang paling penting kan gitu. Niatnya baik dateng. Jadi, aku sih nggak ngurusin," tutup Nagita.
Sebelumnya, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad diketahui hadir dalam sejumlah rangkaian acara pernikahan Kaesang dan Erina. Mulai dari akad nikah hingga resepsi yang digelar pada 10-11 Desember 2022 lalu di Yogyakarta dan Solo.
Baca Juga: 5 Daftar Artis Indonesia yang Masuk Jajaran Perempuan Tercantik di Dunia, Ada Ayu Ting Ting
Saat hadir di prosesi akad nikah, pakaian Nagita sukses mencuri perhatian publik. Banyak dari mereka yang berpendapat jika pakaian yang dikenakan oleh ibu dua anak ini kurang pantas untuk dipakai menghadiri acara formal tersebut.
Kala itu, Nagita tampil menawan mengenakan kebaya modern dengan atasan putih tanpa lengan yang dipadukan dengan outer renda transparan. Untuk bawahannya, ia memakai kain batik yang senada seperti kemeja yang dikenakan oleh Raffi Ahmad.
Sementara bagian rambut, ia menatanya dengan dicepol ke atas. Sebagai pelengkap, terlihat sebuah kalung mewah melingkar di leher Nagita Slavina.
Baca Juga: Pindah Agama Lagi? Mantan Istri Kiwil Ini Bagikan Momen Rayakan Natal
Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa menonton konten podcast Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di sini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Kim Ji Won Sempat Diserbu di Bandara, Agensi Gercep Beri Peringatan Ini
-
Indah Permatasari Akhirnya Pamerkan Wajah Anak, Auto Curi Perhatian Publik
-
Tamara Bleszynski Curhat Sedih Tak Mau Dilupakan Sebagai Ibu, Teuku Rassya Kena Sentil
-
Thariq Lamar Aaliyah Massaid, Begini Reaksi Reza Artamevia dan Keluarga Gen Halilintar
-
Tiffany Ngaku Hampir Gagal Debut Bersama SNSD, Sosok Ini Jadi Penyelamat
Artikel Terkait
-
Sandal Jepit Lily Anak Nagita Slavina Bikin Kaget: Ukuran Minimalis, tapi Harganya Maksimalis
-
7 Fakta Menarik Bunga Lily of the Valley, Hiasan Kue Ultah Putri Raffi-Nagita
-
Teka-teki Orang Tua Kandung Lily Anak Raffi Ahmad, Kini Ulang Tahun yang Pertama
-
Satu-satunya Anak Perempuan Raffi Ahmad, Kue Ultah Lily Buat Salah Fokus
-
10 Potret Ulang Tahun Lily Anak ke-3 Raffi Ahmad, Dirayakan Sederhana
Entertainment
-
Imbas Capaian Snow White, Produksi Live-Action Tangled Resmi Ditunda
-
Mark NCT Kisahkan Perjalanan Hidup dan Ambisi di Lagu Debut Solo '1999'
-
Masuk BaekSang Awards 2025, When Life Gives You Tangerines Raup 8 Nominasi
-
Sidang Perdana, NewJeans Tolak Tawaran Lanjut di ADOR Tanpa Min Hee-jin
-
Solar MAMAMOO 'Want,' Lagu Penyemangat untuk Menyambut Kisah Cinta Baru
Terkini
-
Lawan Yaman U-17 Tanpa Gentar, Ini 3 Pemain Indonesia yang Diramal Bersinar
-
3 Pemain Kunci Timnas Yaman U-17 yang Perlu Diwaspadai oleh Skuad Indonesia
-
Lebaran Lebih Berwarna dengan Arisan Keluarga, Ada yang Setuju?
-
Menghadapi Mental Down setelah Lebaran, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Menyusun Kembali Peta Kehidup setelah Lebaran sebagai Refleksi Diri