Jisoo BLACKPINK merayakan hari ulang tahunnya dengan membuka akun YouTube pribadi tepat pada tanggal 3 Januari 2023.
Mengutip dari Allkpop, nama akun YouTube milik Jisoo ditulis dalam bahasa Korea, dan memiliki arti 'Happiness Jisoo 103%'.
Sama halnya dengan nama akun yang menggunakan kata 'Happiness' anggota BLACKPINK yang baru saja berulang tahun ke-28 itu tidak hanya ingin membagikan kebahagiaan kepada para penggemar, tetapi juga orang-orang yang membutuhkan.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Reino Barack Punya Bukti Perselingkuhan Syahrini, Benarkah?
Rencananya Jisoo akan menyumbangkan semua keuntungan yang ia dapat dari akun YouTube miliknya untuk orang-orang yang membutuhkan.
Jisoo juga telah mengunggah video perdana di channel miliknya dengan judul 'London Vlog'. Dalam video berdurasi sekitar tiga belas menit dua puluh dua detik itu berisi vlog kegiatan Jisoo di London, di tengah-tengah kesibukan konser tur dunia bersama BLACKPINK.
Member BLACKPINK lainnya, yakni Lisa juga turut tampil dalam konten vlog perdana Jisoo.
Jisoo membagikan keseruan melakukan aktivitas seperti olahraga. Dengan balutan busana olahraga, pelantun tembang 'Pink Venom' tersebut sukses membuat para penggemar gemas dengan kurangnya persiapan yang ia lakukan saat hendak melakukan olahraga.
Jisoo kedapatan tak memakai sepatu di sesi pertama. Namun, sesi berikutnya ia tampak lebih siap, hingga berhasil memamerkan keringat yang ia dapat.
Bersama Lisa, Jisoo kemudian mengisi vlog perdananya dengan perjalanan mengitari kota London. Layaknya seorang turis keduanya mengunjungi beberapa spot populer, seperti Buckingham Palace. Tak lupa mereka juga melakukan wisata kuliner dan mengambil sejumlah gambar di tempat-tempat yang penuh dengan hiasan nuansa natal.
Dalam video tersebut Jisoo mengungkapkan bahwa dirinya tak menyukai konsep liburan yang memiliki jadwal yang terlalu ketat dan lebih menyukai konsep liburan spontan dan pergi ke tempat-tempat yang ia inginkan.
Melalui vlog di kota London ini, Jisoo juga ingin para penggemar ikut merasakan atmosfer dan kesenangan seolah mereka tengah berada di kota London.
Video keseruan Jisoo bersama Lisa ditutup dengan landscape pemandangan indah dan tak lupa pesan dan komitmen channel YouTube miliknya untuk menyumbangkan semua hasil keuntungan kepada orang-orang yang membutuhkan.
Baca Juga
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
Artikel Terkait
-
Penampilan Terbaik di Festival Coachella 2025, Ada Lady Gaga Hingga Jennie BLACKPINK
-
Tampil di Coachella, Bayaran Jennie dan Lady Gaga Tembus Rp 100 Miliar
-
Usung Alter Ego, Lisa BLACKPINK Sukses Gebrak Panggung Coachella 2025
-
Pendaftaran YouTube Works Awards Southeast Asia 2025 Telah Dibuka
-
Menaksir Penghasilan YouTube Jessica Jane yang Baru Menikah, per Bulan Fantastis?
Entertainment
-
Masalah Logistik, Konser Taeyeon di Tokyo Dibatalkan Mendadak
-
Kenalan dengan 6 Judul Lain Garapan Mangaka Oshi no Ko, Seru Banget!
-
Serial Emily in Paris Season 5 Resmi Digarap, Mulai Syuting di Roma
-
5 Rekomendasi Tontonan tentang Yesus, Sambut Libur Panjang Paskah 2025
-
Super Junior L.S.S. 'Pon Pon' Penuh Percaya Diri dan Bebas Lakukan Apa Pun
Terkini
-
Taman Siswa: Mimpi dan Perjuangan Ki Hadjar Dewantara
-
Bali United Kalah Tipis di Bandung, Stefano Cugurra Umumkan Perpisahan
-
Buku Perjalanan ke Langit: Nasihat tentang Pentingnya Mengingat Kematian
-
Ulasan Novel The One and Only Ivan, Kisah Emosional Gorilla di Dalam Jeruji
-
Menemukan Bintang di Langit Jiwa: Sebuah Renungan atas Novel Lucida Sidera