Lee Si-Young adalah seorang aktris yang juga merupakan atlet tinju. Beberapa waktu yang lalu ia menerima banyak kritikan atas aktivitasnya mendaki gunung dengan anaknya yang berusia 6 tahun. Masalahnya mereka mendaki gunung Halla yang puncaknya memiliki iklim dingin dan terkadang tertutupi salju.
Melansir dari Sport Chosun, Selasa (24/1/2023) Lee Si-Young menerima banyak kritik karena mendaki Gunung Hallasan dengan menggendong putranya yang berusia 6 tahun. Mendaki gunung yang tertutup salju itu sendiri berbahaya. Apalagi jika sambil menggendong anak. Jika secara tidak sengaja jatuh saat mendaki gunung dengan anak di punggung, situasi terburuk dapat terjadi. Bahkan anak yang digendong di punggung justru dapat menerima luka yang lebih serius dibandingkan yang menggendong.
Selain itu, kontroversi muncul saat seorang staf mengatakan bahwa sebenarnya yang terjadi di lapangan tidak ada yang menggendong anaknya. Tentu saja ini tambah membuat publik mengkhawatirkan keselamatan anaknya.
Pada akhirnya Lee Si-Young memberikan klarifikasi mengenai aktivitasnya di gunung Halla dengan anaknya. Klarifikasi tersebut diunggah melalui channel YouTube miliknya yang diunggah pada tanggal 23 Januari. Video tersebut berjudul, 'Saya mencoba mendaki matahari terbit Tahun Baru dengan Jung Yoon di jalur Yeongsil di Gunung Halla'.
BACA JUGA: Pernyataan Lawas Cak Nun Sebut Gajah Mada Muslim Jadi Sorotan Netizen: Sering Kesambet
Lee Si-young mengungkapkan klarifikasinya pada kontroversi baru-baru ini tentang ketidakpekaan terhadap keselamatan anaknya. Sebagai tanggapan, Lee Si-young berkata, "Ini adalah daftar keinginan saya sendiri. Saya memiliki ide yang sangat kabur untuk pergi ke Gunung Halla bersama Jeong Yoon, tetapi saya harus menunggu setidaknya 5 tahun sampai Jung Yoon dapat pergi ke Gunung Halla,"
Lee Si-young kemudian melanjutkan, "Saya sudah cukup tua saat itu untuk berjalan kaki. Tahun ini adalah batas saya karena anak saya terlalu kecil untuk memanjat dan terlalu berat untuk dipikul."
Lee Si-young mencoba memberi tahu keadaannya yang sebenarnya serta keadaan anaknya. ia mengatakan, "Mungkin serakah, tapi saya benar-benar ingin pergi. Saya bertanya kepada Jung- yoon 10 kali, dan dia menjawab ya untuk semuanya. Bahkan Jung-Yoon mengatakan dia ingin pergi ke Gunung Halla."
Pada hari ini, (24/1/2023) Lee Si-Young merilis foto lain pada akun instagramnya, @leesiyoung38, saat mendaki Gunung Halla bersama putranya. Pada unggahan tersebut Lee Si-Young menuliskan, "Selamat Tahun Baru di Gunung Hallasan." Dalam unggahan foto tersebut, dapat dilihat Lee Si-Young mendaki Gunung Hallasan dengan menggendong putranya yang berusia 6 tahun. Putra Lee Si-Young menarik perhatian banyak orang dengan senyum cerahnya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
-
Geum Sae Rok Ditawari Bergabung dengan Lee Jun Ho Bintangi Typhoon Company
-
Kim Min Kyu Konfirmasi Perannya di 'Bitch and Rich 2', Jadi Saingan Yeri?
Artikel Terkait
-
Gunung Lewotobi Erupsi Lagi, Warga Dilarang Beraktivitas di Zona Radius 7 Kilometer
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Muncul ke Publik Pakai Baret Oranye, Anies Akhirnya All Out Kampanyekan Pram-Rano Jelang Pencoblosan 27 November
-
Jelang Musim Hujan dan Natal, Pemerintah Segera Bangun Huntara Bagi Korban Erupsi Lewutobi
-
Tak Akan Kehilangan Hak Pilih, Mendagri Bangun TPS Khusus di Posko Pengungsian Erupsi Lewotobi Laki-laki
Entertainment
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?