Vokalis band Kotak, Tantri memang dikenal memiliki sisi humor yang unik. Selain kerap mengunggah video-video kocaknya di media sosial, Tantri ataupun sang suami juga kerap memberikan kejutan bahagia bagi masyarakat luas yang tengah melakoni hajatan. Salah satu diantara kejutan yang dilakukan Tantri ataupun sang suami adalah dengan datang tiba-tiba ke acara hajatan, kemudian menyumbangkan lagu di momen tersebut.
Seperti yang baru-baru ini dilakukannya, Tantri sampai membuat menangis sosok pengantin pria yang tengah melangsungkan momen bahagia. Melalui video pendek yang diunggah oleh akun instagram @lambegosiip, instri dari Hatna Danarda alias Arda Naff tersebut melakukan prank di sebuah acara pernikahan, hingga membuat sang pengantin menangis.
Semula, Tantri yang memakai kacamata dan masker tersebut maju ke panggung untuk menyumbangkan lagu. Pada awalnya, Tantri memilih untuk menyanyikan lagu legendaris dari Dewa 19 berjudul Kangen, dengan nada dan irama yang sekadarnya.
Merasa tak maksimal dalam menyanyikan lagu Kangen dari Dewa 19, Tantri akhirnya meminta untuk para pemain band untuk mengganti lagu. Kali ini Tantri meminta lagu dari band Kotak yang tak lain merupakan band yang digawanginya berjudul Pelan-pelan Saja.
"Maaf, ganti lagu ya. Gak hafal," kata wanita bernama lengkap Tantri Syalindri Ichlasari tersebut.
BACA JUGA: Trending di Twitter, Jerome Polin Jadi Public Enemy WNI di Jepang Hingga Dijuluki KY
Perlahan, lagu Pelan-pelan Saja pun mengalun. Ketika mulai menyanyikan lagi tersebut, beberapa pengunjung mulai menaruh curiga terhadap sang penyanyi, bahkan di antara mereka mulai mendekat dan mengabadikan momen tersebut sekaligus memastikan siapa sebenarnya yang tengah menyanyi itu.
Dan benar saja, ketika Tantri membuka masker, dugaan para hadirin benar adanya. Yang tengah menyanyi adalah Tantri, vokalis dari band Kotak! Kerumunan para hadirin pun semakin menumpuk di depan panggung hiburan. Bahkan, sang pengantin pria tersorot tengah menyeka air matanya saat mengetahui hari bahagianya mendapatkan kejutan yang tak pernah dibayangkannya dari Tantri.
Bisa dipastikan, aksi prank positif dari Tantri dan Arda tersebut pun langsung mendapatkan beragam komentar dari warganet.
"Kerenn dong. Rejeki nomplok buat pengantin, ada artis nyumbang lagu tanpa diundang, gratis. Coba kalo bayar, mahal pasti," komentar akun @selyr*****.
"Aku merinding parah pas dia nyanyi lagu pertama. Lalu nangis pas dia mulai nyanyi lagu kedua. Aaaaa Tantri, dah lama ga liat," tulis akun @tir****.
"Ahh rela banget mah kalo jadi pengantinnya dapat tamu begini biar gak diundang juga," ketik akun @neng_.
Kalau menurut teman-teman gimana nih? Seneng juga kan kalau hari bahagianya didatangi sama Tantri Kotak?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Viral Aksi Unik Pengantin Wanita Nyoblos ke TPS Usai Ijab Kabul, Masih Pakai Gaun Pernikahan
-
Tantri Kotak Histeris Dapat Hadiah Jersey Timnas Indonesia dari Shin Tae-yong
-
Kotak Rayakan Konser 2 Dekade, Shalawat Bergema hingga Desain Visual Unik
-
Nonmuslim, Bernadya Manggung di Aceh Pakai Hijab
-
Viral Pengantin Dilantik Jadi Anggota KPPS di Atas Pelaminan Bikin Heboh
Entertainment
-
Memerankan Ibu Egois di Family by Choice, Kim Hye Eun: Saya Siap Dihujat
-
Berbau Seksual, Lirik Lagu Tick Tack English Ver. Karya ILLIT Dikecam Penggemar
-
Joko Anwar Umumkan Empat Film yang Akan Dirilis Sepanjang Tahun 2025-2026
-
Berakhir dengan Rating Tertinggi, Ini 4 Penjelasan Ending Drama Korea Family by Choice
-
Ulasan Film Exhuma, Aksi Dua Dukun Muda Menaklukkan Arwah Misterius Penunggu Tanah
Terkini
-
PSSI Targetkan Timnas Indonesia Diperingkat ke-50 Dunia pada Tahun 2045 Mandatang
-
Review Gunpowder Milkshake: Ketika Aksi Bertemu dengan Seni Visual
-
3 Serum yang Mengandung Tranexamic Acid, Ampuh Pudarkan Bekas Jerawat Membandel
-
3 Varian Cleansing Balm Dear Me Beauty untuk Kulit Kering hingga Berjerawat
-
Alfan Suaib Dapat Panggilan TC Timnas Indonesia, Paul Munster Beri Dukungan