Siap comeback pada tanggal 10 Maret 2023 mendatang, lewat mini album terbaru 'Ready to Be', TWICE sukses mencetak rekor baru lewat angka pre-order album.
Mengutip dari Soompi pada Rabu (8/3/2023), menurut pernyataan dari pihak JYP Entertainment, mini album terbaru TWICE 'Ready to Be' berhasil mencatat angka pre-order sebanyak 1,7 juta copy per tanggal 7 Maret 2023.
Ini merupakan catatan angka pre-order tertinggi TWICE di sepanjang karier mereka, melampaui rekor album TWICE sebelumnya 'Between 1&2'.
Jumlah stok pre-order adalah jumlah stok album yang diproduksi sebelum album dirilis. Angka tersebut merupakan perkiraan permintaan yang dihitung dengan menggunakan berbagai faktor, termasuk berapa banyak album yang dipesan oleh penggemar.
Selain menetapkan rekor pribadi baru untuk TWICE, 'Ready to Be' menjadi album girl grup kelima dalam sejarah yang melampaui 1 juta stok pre-order. Mengikuti mini album TWICE sebelumnya 'BETWEEN 1&2', album BLACKPINK 'THE ALBUM' dan 'BORN PINK', dan 'Girls' dari aespa.
Antusias yang tinggi dari para penggemar TWICE untuk menyambut comeback mini album terbaru 'Ready to Be' menunjukkan popularitas global TWICE yang terus meningkat, meski telah memasuki tahun ke delapan karier mereka.
Baru-baru ini TWICE juga berhasil meraih penghargaan '2023 Billboard Women In Music Awards' serta menampilkan pre released single mereka 'Moonlight Sunrise' dalam acara tersebut.
BACA JUGA: Tak Lagi Diasuh Nathalie Holscher, Penampilan Ferdi Disorot: Bener Beda Banget
Tidak hanya itu, TWICE juga telah mengumumkan lanjutan konser tur dunia terbaru mereka dengan skala yang lebih besar dari sebelumnya.
Para penggemar sudah tidak sabar untuk merayakan aktivitas baru bersama Jihyo dan kawan-kawan untuk comeback mini album terbaru kali ini.
"Aku sangat siap untuk comeback kali ini. Aku akan menggila dengan semua lagu di album 'Ready to Be'," tulis salah satu penggemar.
"Selamat TWICE. Aku tahu kalian akan selalu terkenal," komentar penggemar lainnya.
"Ratu K-Pop, aku jatuh cinta kepada TWICE," imbuh penggemar yang lain.
"Million pre-order kedua. Yeay, selamat untuk TWICE. Ayo kita pasti bisa lebih dari ini untuk comeback selanjutnya," ungkap penggemar yang lain.
Sementara itu, mini album terbaru TWICE 'Ready to Be' akan dirilis pada tanggal 10 Maret 2023.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Still Here oleh Doyoung NCT: Rindu Mendalam dan Rasa Sakit Melepas Mantan
-
Definisi Young and Rich! Wonyoung IVE Beli Vila Mewah Rp 156 Miliar, Tunai
-
Akhiri Perseteruan, Semua Member NewJeans Umumkan Siap Kembali ke ADOR
-
Hoshi Temukan Kehangatan di Tengah Keterpurukan Lewat Lagu Fallen Superstar
-
Fifty Fifty Ungkap Perasaan dan Emosi Cinta Penuh Warna di Lagu Skittlez
Artikel Terkait
-
Keren! Kai EXO Tampil Nyentrik di Teaser Image Terbaru Mini Album Rover
-
Kai EXO Terjebak di Dunia Geometri untuk Mood Sampler #2 Mini Album Rover
-
TWICE Segera Merilis Mini Album Baru 'Ready to Be' dengan Lagu Unggulan 'Set Me Free', Teasernya Menarik Perhatian
-
TWICE Torehkan Sejarah, Bawa Penghargaan dari Billboard's Women in Music 2023
-
Mengenal Soegi Boernean, Grup Musik Pemilik Lagu Asmalibrasi
Entertainment
-
Jangan Lewatkan! The Conjuring: Last Rites Tayang di HBO Max 21 November
-
Ada Tom Holland dan Anne Hathaway, Intip Preview Terbaru Film The Odyssey
-
Jadi Single Mom, Erika Carlina Bakal Terima Masukan soal Cara Asuh Baby Andrew
-
Rutin Cek Darah, Sarwendah Akui Pernah Temukan Hasil yang Janggal
-
Ariana Grande Diserang Fans saat Premiere Film Wicked For Good di Singapura
Terkini
-
Setelah Suzume, Makoto Shinkai Bikin Pengumuman Mengejutkan Soal Proyek Film Selanjutnya
-
Jangan Cuma Nonton Animenya, 10 Seri Ini Ternyata Jauh Lebih Keren di Versi Manga
-
Targetnya Emas, tapi Pelatih 'Buta' Kekuatan Lawan: Timnas U-23 Bisa Apa di SEA Games 2025?
-
Kepala 'Meledak' Gara-gara Overthinking? Ini 6 Jurus Jitu buat Bungkam Pikiranmu
-
ARTJOG 2026 Angkat Tema Ars Longa: Generatio Dorong Seni Lintas Generasi