Belum lama ini, agensi Ong Seong Woo merilis pernyataan resmi terkait keberangkatan wajib militer artisnya. Adapun dalam pengumuman tersebut, mantan member Wanna One tersebut diketahui akan memulai pelatihan pada 17 April mendatang.
Sembari menantikan kembalinya pria berusia 27 tahun itu ke dunia seni peran, berikut terdapat 3 rekomendasi drama terbaik yang pernah dimainkan oleh Ong Seong Woo.
1. Moment of Eighteen (2019)
Mengangkat kisah remaja berusia 18 tahun, drama ini akan sering menyuguhkan persoalan yang dihadapi oleh anak di usia tersebut.
Jun Woo merupakan seorang murid yang baru saja pindah ke sekolah baru. Pribadinya yang pendiam dan tertutup, membuat dirinya tak banyak memiliki teman di sana.
Suatu ketika, Hwi Yeong, sang ketua kelas mencoba untuk mendekatinya. Menyadari ada maksud lain di baliknya, Jun Woo menolak untuk berbicara dengan Hwi Yeong.
Karena kesal ajakannya ditolak, Hwi Yeong kemudian merencanakan ide licik untuk menjelekkan nama Jun Woo.
Ada hal lain yang membuat Hwi Yeong makin kesal dengan Jun Woo. Soobin, wanita yang disukai Hwi Yeong mulai menunjukkan ketertarikan terhadap Jun Woo.
BACA JUGA: 5 Rekomendasi Drama Korea tentang Kisah Para Arwah, Bikin Hati Terenyuh!
2. Would You Like a Cup of Coffee (2021)
Ada yang unik dari drama ini, Ong Seong Woo akan berperan sebagai Kang Ko Bi, seorang barista yang masih baru di dunia tersebut.
Meski tergolong masih pemula, ia tak malas untuk belajar keras agar bisa menjadi barista yang handal. Tak sendirian, Ko Bi turut dibimbing oleh Park Suk yang merupakan si pemilik kedai.
Ada banyak pelajaran hidup yang diperoleh oleh Ko Bi selama menjadi seorang barista. Ia bertemu dengan berbagai jenis pelanggan yang mengharuskannya untuk bisa memahami macam-macam karakter.
3. More Than Friends (2020)
Drama ini mungkin akan terasa relate bagi kebanyakan orang, karena bertema tentang friendzone.
Woo Yeon merupakan.gadis SMA yang pintar dan baik hati kepada semua orang. Akibat terlalu baik, ia kerap dimanfaatkan oleh beberapa temannya.
BACA JUGA: Bikin Tegang dan Takjub, 9 Rekomendasi Drama Korea Ini Wajib Masuk Watchlist Kamu!
Di sisi lain, terdapat pria bernama Lee Soo yang kerap membantu Woo Yeon saat sedang dijahati oleh teman-temannya. Kedekatan antara keduanya membuat para siswi iri sekaligus benci kepada Woo Yeon lantaran Lee Soo merupakan pria yang tampan dan terkenal.
Banyaknya momen kebersamaan di antara merkea membuat Woo Yeon bingung akan perasaannya. Hingga suatu saat, ia mengambil sebuah keputusan besar yang akan merubah kehidupan dirinya.
Itu tadi 3 rekomendasi drama terbaik yang pernah dibintangi oleh Ong Seong Woo. Ketiganya dapat kamu saksikan melalui situs resmi streaming online yang tersedia, seperti Netflix, Viu, maupun We TV.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
5 Ide Mix & Match Outfit Celana Jeans ala Aktris Korea, Auto Tampil Kece!
-
Tampil Stylish ala Leya Princy dengan 5 Pilihan Outfit yang Wajib Kamu Coba
-
4 Sunscreen Tone Up yang Bikin Kulit Glowing Tanpa Makeup, Cuma Rp30 Ribuan
-
Selalu Stylish! 5 OOTD Sabrina Chairunnisa yang Bikin Penampilan Stand Out
-
4 Face Mist Murah Mulai Rp10 Ribuan, Wajah Kembali Fresh usai Beraktivitas
Artikel Terkait
-
Berulang Tahun Hari Ini! Tonton 3 Drama Lee Da-hee bersama Aktor Papan Atas
-
5 Rekomendasi Drama Korea Fantasi, Punya Cerita Terlalu Unik untuk Dilewatkan!
-
Penuh Cinta, 8 Rekomendasi Drama Korea Romantis 2023
-
Surat Perintah Penangkapan Ravi VIXX Dicabut Usai Akui Curang Demi Hindari Wamil
-
Pulang Wamil Bulan Depan, 3 Kabar Terbaru Taemin SHINee Bikin Shawol Heboh
Entertainment
-
Ditanya Malam Pertama Setelah Menikah, Amanda Manopo: Kita Coba Hari Ini!
-
Sinopsis Light of Dawn, Drama China yang Dibintangi Zhang Ruo Yun
-
Bunda Maia Beri Pesan Hidup pada Marshanda dan Maria Theodore: Pengalaman?
-
Jisoo dan Zayn Jatuh Cinta Tanpa Memandang Masa Lalu di Lagu Eyes Closed
-
Daemons of the Shadow Realm, Anime Baru dari Kreator Fullmetal Alchemist
Terkini
-
4 Padu Padan Outfit Warna Putih ala Bona WJSN yang Kece Buat Hangout!
-
Review Film Jembatan Shiratal Mustaqim: Horor Moral yang Mirip Sinetron
-
Gagal Redam Lawan, Bukti Skema Dua Bek Tengah Tak Cocok di Timnas Indonesia
-
4 Toner Lokal Calendula, Penyelamat Atasi Kulit Meradang dan Iritasi Ringan
-
Grand Mall Bekasi Tutup, Netizen Cerita Kenangan Lawas: dari Beli Mainan Sampai Main di Aladdin