Beberapa waktu lalu, Bunga Zainal sempat membuat kegaduhan di jagat media sosial lantaran curhat bertemu dengan YouTuber sombong, yang diduga Ria Ricis.
Keluhan Bunga Zainal itu sampai berbuntut panjang dan diduga keduanya sempat berbalas sindir-sindiran.
Setelah perseteruan itu mereda, Bunga Zainal kini meminta maaf karena telah membuat kegaduhan dan bukan sosok publik figur yang baik.
"Mungkin aku bukan manusia yang sempurna, mungkin nggak bisa juga jadi publik figur yang mungkin di mata kalian mungkin nggak cukup baik," ungkap Bunga Zainal dikutip dari kanal YouTube Melaney Ricardo, Kamis (23/03/2023).
Selain itu, istri Sukhdev Singh tersebut juga mengaku tak memiliki niat buruk untuk menyakiti perasaan orang lain.
"Tapi aku benar-benar nggak ada niatan atau bersikap yang menyakiti hati orang, menyinggung hati orang, julid atau nyinyir. Mungkin kalau ada tutur kata aku atau sikap dan kelakuan aku yang menyakiti netizen atau pihak-pihak lain aku minta maaf," ungkapnya.
Bunga Zainal menyebut bahwa ia sempat ingin membuat video permintaan maaf. Akan tetapi, tindakan tersebut tak jadi dilakukan karena teman-temannya tak menganjurkan hal tersebut.
Menurut teman-teman Bunga Zainal, ibu dua anak itu tak salah dan hanya penyampaiannya saja yang tampaknya tak sesuai.
Buntut hal tersebut, Bunga Zainal bahkan sampai mengaku trauma curhat di sosial media. Kini ia berniat akan membuat konten promo atau menari saja.
"Jadi gue trauma deh main-main konten-konten kayak gitu. Ya udah gue di TikTok ya gue joget-joget aja atau gue promo apa," tuturnya.
Bunga Zainal sendiri sempat panen hujatan kala itu. Oleh karenanya, ia kapok sampai berseloroh tampaknya bakatnya hanya sebagia seorang pemain sinetron.
"Cuma belajar dari kejadian kemarin bahwa emang kayaknya Bunga Zainal enggak cocok jadi konten kreator. Ya udah lah jadi pemain sinetron udah. Agak kapok," ungkap Bunga Zainal.
Baca Juga
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan
Artikel Terkait
-
Ucapkan Ini usai Azriel Minta Maaf saat Lebaran, Kris Dayanti Bikin Haru: Orang Tua Bijak
-
Kisah Inspiratif Yeniwa, Buruh Pabrik yang Kini Raup Puluhan Juta Rupiah Berkat Jadi Konten Kreator
-
35 Ucapan Minta Maaf Sungkeman saat Lebaran dari Anak pada Orang Tua
-
Jessica Iskandar Curhat Soal Kehidupannya Sambil Menangis : Aku Capek Banget
-
Mencontoh Sikap Bijak Paula Verhoeven, Ini Manfaat Orang Tua Minta Maaf ke Anak
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan