Mark NCT sukses mengejutkan para penggemar dengan kabar perilisan lagu solo keduanya bertajuk 'Golden Hour'. Mengutip dari Naver pada Kamis (30/3/2023), menurut laporan pihak SM Entertainment, Mark NCT akan merilis lagu solo keduanya bertajuk 'Golden Hour' melalui proyek SM 'STATION: NCT LAB'.
'Golden Hour' akan dirilis pada tanggal 7 April 2023 mendatang, pukul 18.00 KST, di semua platform musik online, meliputi Melon, Flo, Genie, iTunes, Apple Music, Spotify, QQ Music, Kugou Music, Kuwo Music, dan masih banyak lagi.
Sebelumnya, Mark telah merilis lagu solo pertamanya bertajuk 'Child' pada bulan Februari tahun 2022 lalu, melalui proyek SM 'STATION: NCT LAB'. Child berhasil menerima simpati yang besar dari para penggemar, dengan lagu yang ditulis oleh Mark sendiri.
Untuk itu, lagu 'Golden Hour' juga diharapkan akan mendapatkan antisipasi yang tinggi dari para penggemar yang sudah lama menantikan proyek terbaru 'NCT LAB'.
'Golden Hour' akan menjadi lagu keenam dari proyek 'NCT LAB' setelah sebelumnya beberapa member NCT lainnya juga merilis karya mereka melalui proyek tersebut. Seperti Mark dengan lagu pertamanya 'Child', NCT U (Mark, Doyoung, dan Haechan) dengan lagu 'coNEXTion', NCT U (Kun, Taeil, dan Yangyang) lewat lagu 'Rain Day', dan Ten dengan lagu 'Birthday'.
Selain itu, pada tanggal 29 Maret 2023, salah satu member NCT Dream, yakni Jaemin telah mengunggah sejumlah foto spoiler dari video musik lagu solo kedua Mark 'Golden Hour' saat mengunjungi lokasi syuting untuk memberikan dukungan.
BACA JUGA: Erina Gudono Diisukan Tengah Hamil, Netizen Malah Ributkan Hal Ini
Postingan tersebut tentu saja mengundang rasa penasaran para penggemar mengenai proyek baru apa yang tengah digarap oleh Mark.
Setelah mendapatkan berita secara resmi bahwa Mark akan merilis lagu solo keduanya melalui proyek 'NCT LAB', para penggemar semakin tidak sabar untuk menyambut perilisan lagu baru tersebut.
Sementara itu, 'NCT LAB' merupakan proyek archive yang khusus disediakan sebagai wadah untuk merilis karya lagu yang diciptakan para member NCT dalam versi digital. 'NCT LAB' dapat dilakukan sebagai proyek individu, maupun proyek grup.
Keikutsertaan member NCT secara langsung dalam proses pembuatan lagu menjadi salah satu hal yang paling dinantikan para penggemar. Dengan adanya 'NCT LAB', para member NCT dapat merilis karya mereka secara rutin.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
UNIS Tampilkan Pesona 'Sweet and Spicy' di Lagu Terbaru 'Swicy'
-
Kai EXO 'Walls Don't Talk' Rasa Gelisah Akibat Gejolak Asmara yang Tertahan
-
Kwon Eunbi 'Hello Stranger', Tebar Pesona Lewat Melodi yang Menggoda
-
Ceria dan Berjiwa Muda, Intip Highlight Medley Album Baru TWS 'Try With Us'
Artikel Terkait
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
NCT Wish 'Poppop,' Ledakan Perasaan Cinta Setelah Jadian
-
Pecahkan Rekor Pribadi! NCT Wish Catat 1,2 Juta Pre-order Album 'Poppop'
-
NCT Wish Jalankan Misi Pengakuan Cinta yang Unik di Teaser MV Lagu 'Poppop'
-
Penuh Lagu Cinta yang Manis, NCT Wish Rilis Highlight Medley Album 'Poppop'
Entertainment
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Pertama Lagu 1999 di Program 'Show Champion'
-
Ulasan Lagu UNIS 'Swicy': Rasa Manis Pedas dalam Harmoni yang Memikat
-
5 Drama China Tayang April 2025, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Tayang Bulan Juni, Lee Je Hoon dan Yoo Hae Jin Adu Strategi di Film Big Deal
-
5 Anime Slice of Life Bertema Penemuan Jati Diri Terbaik, Sudah Tonton?
Terkini
-
Dilengserkan dari Kursi Pelatih, Nasib Jesus Casas Mirip Shin Tae-yong
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
Menelisik Jejak Ki Hadjar Dewantara di Era Kontroversial Bidang Pendidikan
-
Romantisme Fans Indonesia dan Uzbekistan: Dulu Menjatuhkan, Kini Saling Menguatkan
-
3 Inspirasi Outfit Dokter Muda ala Choo Young Woo, Smart dan Professional!