Dalam rangka merayakan Anniversary ke-10 BTS, layanan streaming musik Spotify menyediakan fitur khusus bagi para ARMY dan penggemar BTS lainnya untuk mendengarkan lagu-lagu BTS yang paling disukai.
Fitur yang diberi nama MY TOP 5: BTS Song ini memungkinkan para penggemar menentukan dan mengkurasi lagu mana yang mereka favoritkan dari semua lagu yang sudah dirilis oleh idol grup beranggotakan tujuh orang itu. selain itu, para penggemar juga bisa membagikan lagu pilihan tersebut ke media sosial.
Melansir laman situs Spotify, dalam sepuluh tahun terakhir, BTS telah menciptakan fenomena budaya global yang membawa K-Pop ke seluruh dunia. Grup ini berhasil menginspirasi salah satu basis penggemar paling antusias di seluruh dunia.
Setiap pendengar memiliki hubungan emosional yang unik dengan musik BTS. Karena itulah, untuk merayakan ulang tahun ke-10 grup ini, BTS bekerja sama dengan Spotify untuk menciptakan pengalaman khusus yang menghadirkan pilihan lagu-lagu terbaik dari diskografi mereka selama dekade terakhir. Dengan ini, Spotify dan BTS menciptakan pengalaman surat cinta khusus: MY TOP 5: BTS Song.
“Setiap langkah dari perjalanan kami bersama adalah unik dan terdengar berbeda di sepanjang jalan,” band ini berbagi. “Kami berharap banyak orang menikmati pengalaman baru ini dengan Spotify's My Top 5: BTS Songs dan berbagi favorit mereka dengan kami.” tulis Spotify dalam laman situs mereka.
Cara Menggunakan fitur My Top 5: BTS Song
Untuk bisa menggunakan fitur ini, ada beberapa langkah yang harus kamu ikuti. Perhatikan info di bawah ini!
Pastikan ponselnya sudah terpasang aplikasi Spotify terbaru. Jika sudah, cek apakah aplikasi yang kamu gunakan merupakan versi terbaru.
- Buka aplikasi dan masuk ke menu My Top 5: BTS Songs.
- Setelah itu, layar akan menampilkan logo BTS sebagai pertanda kamu sudah masuk ke menu tersebut.
- Selanjutnya, akan muncul menu yang menampilkan lagu-lagu dari semua album yang telah dirilis mulai dari lagu debut sampai lagu di album terbaru mereka
- Pilih 5 lagu favoritmu.
- Tap kotak dialog NEXT dan Lock It In
- Lalu, daftar My Top 5: BTS Songs-mu pun selesai dibuat.
Nah, dengan fitur ini, kamu jadi lebih mudah mendengarkan lagu-lagu BTS favoritmu tanpa perlu menggeser-geser daftar semua lagunya. So, Happy Anniversary uri Bangtan!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
5 Fakta Zom 100: Bucket List of the Dead yang Bikin Penasaran Penggemar
-
4 Rekomendasi Anime untuk Kamu yang Menyukai Cerita Bertema Zombie
-
Rekomendasi 4 Tontonan Menarik di Disney yang Tayang Bulan Juli 2023
-
Jujutsu Kaisen 2: Sinopsis dan Penjelasan Karakter Kunci di dalam Serialnya
-
Prosesi Sangjit, Seserahan ala Tionghoa yang Dijalani Anak Hotman Paris
Artikel Terkait
-
Nyaris Bubar, Ini Lika-Liku Perjalanan BTS yang Merayakan Anniversary Ke-10
-
Anggota Komisi III Ini Yakin Johnny G Plate Bakal Blak-blakan Bongkar Kasus Korupsi BTS jika jadi JC
-
Ini Dia Kado Spesial yang Diberikan RM BTS untuk Memperingati 10 Tahun Debut! Penasaran?
-
Rayakan 10 Tahun Debut, Inilah Kilas Balik Pencapaian BTS
-
Persilakan Johnny G Plate Ajukan JC, Kejagung: Nanti Dinilai Dan Dipertimbangkan
Entertainment
-
KISS OF LIFE Batal Tampil di KCON LA 2025, Imbas Isu Apropriasi Budaya
-
'Superstitious' oleh no na: Kepercayaan Diri Pada Intuisi dan Harapan
-
Ada Park Ju Hyun, Drama Korea Hunter with a Scalpel Umumkan Jajaran Pemain
-
When I'm With You oleh Lisa Feat Tyla: Jadi Diri Sendiri untuk Si Terkasih
-
Mengenal Ras Lunarian One Piece, Dianggap Jelmaan para Dewa di Masa Lalu
Terkini
-
Dari Pop ke Dangdut: Transformasi Epik Anya Geraldine di Film Mendadak Dangdut!
-
Ngajar di Negeri Orang, Pulang Cuma Jadi Wacana: Dilema Dosen Diaspora
-
BRI Liga 1: Madura United Terhindar dari Degradasi, Bali United Gigit Jari
-
Neural Fatigue: Kelelahan Kognitif Akibat Terpapar Stimulus Berulang
-
Resmi Rilis, Oppo Reno 14 Pro Chipset Kencang dan Triple Rear Camera 50 MP