Beberapa waktu yang lalu, girl group LE SSERAFIM mengumumkan akan menggelar tur konser pertama mereka yang bertajuk "FLAME RISES". Konser tersebut akan digelar mulai 12 dan 13 Agustus di Seoul.
Selanjutnya, LE SSERAFIM akan menggelar konsernya di Nagoya, Tokyo, Osaka, Hong Kong, Jakarta, dan Bangkok. Jakarta sendiri akan dikunjungi oleh LE SSERAFIM pada tanggal 3 Oktober mendatang.
Agensi HYBE mengumumkan harga tiket untuk tur konser LE SSERAFIM tersebut pada Senin (3/7/2023). Dilansir dari Koreaboo, tiket konser di Seoul dibanderol mulai harga 154.000 won (sekitar Rp1,7 juta), dengan paket VIP seharga 198/000 won (sekitar Rp2,2 juta).
Pengumuman harga tiket tersebut langsung menuai kritik dari K-Netz atau netizen Korea. Pasalnya, harga tersebut dinilai terlalu mahal untuk sebuah tiket konser.
Beberapa netizen bahkan membandingkan harga tiket tersebut dengan harga ayam Kyochon, salah satu waralaba restoran ayam terkenal di Korea yang baru-baru ini dikecam masyarakat karena menaikkan harga.
"Wow, mereka akan mengadakan pertunjukan api di konser LE SSERAFIM. Mereka pasti mengadakan pertujukan sirkus dengan panda. Kalau tidak, kenapa tiket konsernya semahal itu?" tulis salah satu netizen.
"Harga yang dipasang sangat gila. Bagaimana bisa tiket konser LE SSERAFIM sama mahalnya dengan BTS?" sahut netizen yang lain.
"HYBE adalah ayam Kyochon versi dunia hiburan," netizen lainnya menimpali.
"Tadinya aku berniat datang ke konsernya, tapi sekarang tidak. Harganya terlalu mahal," tulis salah satu netizen lain.
Sebelumnya, selain kota-kota yang disebutkan di atas, HYBE mengonfirmasi bahwa akan ada beberapa kota lagi yang dikunjungi oleh LE SSERAFIM tahun ini, termasuk di Amerika Utara, Amerika Latin, dan Eropa.
Namun, secara khusus, tur konser "2023 LE SSERAFIM TOUR FLAME RISES" terlebih dahulu diselenggarakan di Asia, yaitu Seoul pada 12 dan 13 Agustus, Nagoya pada 23 dan 24 Agustus, kemudian Tokyo pada tanggal 30 dan 31 Agustus, Osaka pada 6 dan 7 September, Hong Kong pada 30 September, Jakarta pada 3 Oktober, dan Bangkok pada 7 dan 8 Oktober.
Sementara itu, untuk konser LE SSERAFIM di Jakarta belum diumumkan lebih lanjut terkait informasi venue maupun harga tiketnya. Nantikan terus update selanjutnya, ya!
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Ultah ke-30, Tipe-X Gelar Tur Orkestra dan Rilis Album ke-8
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Prediksi Setlist Konser J-Hope di Jakarta, Ada Lagu-Lagu BTS
-
Far East Music City Umumkan Penjualan Tiket Kang Daniel, EXID & Olivia Marsh di Indonesia!
-
Berapa Tiket Oriental Circus Indonesia? Disorot Karena Dugaan Eksploitasi
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an