Pegawai Negeri Sipil (PNS) masih menjadi primadona sebagai profesi yang diidamkan oleh banyak orang. Terbukti setiap tahunnya banyak orang yang mengikuti seleksi CPNS. Lalu, bagaimana cara cek jumlah pelamar CPNS 2024?
Sejak pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dibuka sejak 20 Agustus 2024 lalu, orang-orang berbondong-bondong untuk mencari informasi yang akurat agar tidak keliru saat mengikuti seleksi.
Banyak yang penasaran dengan instansi mana saja yang peminatnya paling rendah dan paling tinggi. Menurut data dari BKN, jumlah pelamar CPNS hingga saat ini sudah mencapai 1.375.266 orang per Jumat (30/8/2024) pukul 17.00 WIB.
Lalu, berapa jumlah pelamar yang sudah mendaftar di masing-masing instansi? Simak panduan berikut untuk mengecek jumlah pelamar CPNS 2024.
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024
Mengecek jumlah pelamar CPNS 2024 sangat mudah untuk dilakukan. Anda tinggal membuka laman media sosial resmi BKN, salah satunya Instagram @bkngoidofficial.
Di laman tersebut, BKN memberikan informasi tentang jumlah pelamar CPNS 2024 yang diperbarui secara berkala.
Selain Instagram, BKN juga mengunggah informasi mengenai data pelamar melalui akun Facebook dan X (sebelumnya Twitter)
Data Update Jumlah Pelamar CPNS 2024
Hingga Jumat (30/8/2024) pukul 17.00 WIB, jumlah pelamar terbanyak untuk instansi pusat ada di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) dengan total 241.530 pelamar dari 9.070 formasi.
Berikut ini adalah update jumlah pelamar CPNS 2024 berdasarkan data resmi BKN.
Pelamar Terbanyak di Instansi Pusat
1. Kementerian Hukum dan HAM
- Formasi: 9.070
- Pelamar: 241.530
2. Kejaksaan Agung
- Formasi: 9.694
- Pelamar: 42.579
3. Kementerian Kesehatan
- Formasi: 8.449
- Pelamar: 42.058
4. Kementerian Komunikasi dan Informatika
- Formasi: 4.215
- Pelamar: 31.662
5. Kementerian Pertahanan
- Formasi: 6.566
- Pelamar: 21.524
6. Kementerian Perhubungan
- Formasi: 1.391
- Pelamar: 17.080
7. Kementerian Lingkungan Hidup dan Perhutanan
- Formasi: 3.066
- Pelamar: 16.293
8. Kementerian Keuangan
- Formasi: 1.230
- Pelamar: 14.944
9. Otorita Ibu Kota Nusantara
- Formasi: 600
- Pelamar: 13.379
10. Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional
- Formasi: 1.206
- Pelamar: 13.129
Pelamar Terbanyak di Instansi Daerah
1. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta
- Formasi: 4.413
- Pelamar: 14.177
2. Pemerintah Kab. Sijunjung
- Formasi: 1.261
- Pelamar: 12.653
3. Pemerintah Provinsi Jawa Barat
- Formasi: 899
- Pelamar: 9.728
4. Pemerintah Kab. Tangerang
- Formasi: 500
- Pelamar: 9.716
5. Pemerintah Provinsi Jawa Timur
- Formasi: 2.314
- Pelamar: 9.177
6. Pemerintah Aceh
- Formasi: 681
- Pelamar: 9.112
7. Pemerintah Kab. Luwu Timur
- Formasi: 934
- Pelamar: 8.024
8. Pemerintah Kota Serang
- Formasi: 700
- Pelamar: 7.819
9. Pemerintah Provinsi Sulawesi Tenggara
- Formasi: 1.509
- Pelamar: 7.578
10. Pemerintah Kab. Majalengka
- Formasi: 497
- Pelamar: 7.232
Pelamar Paling Sedikit di Instansi Pusat
1. Sekretariat Jenderal MPR
- Formasi: 25
- Pelamar: 98
2. Setjen KOMNAS HAM
- Formasi: 38
- Pelamar: 106
3. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi
- Formasi: 61
- Pelamar: 118
4. Kementerian Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan
- Formasi: 65
- Pelamar: 224
5. Badan Nasional Penanggulangan Terorisme
- Formasi: 194
- Pelamar: 231
6. Badan Pembinaan Ideologi Pancasila
- Formasi: 53
- Pelamar: 271
7. Badan Riset dan Inovasi Nasional
- Formasi: 500
- Pelamar: 271
8. Setjen WANTANNAS
- Formasi: 64
- Pelamar: 303
9. Kementerian Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan
- Formasi: 86
- Pelamar: 357
10. Setjen Dewan Perwakilan Daerah
- Formasi: 230
- Pelamar: 399
Pelamar Paling Sedikit di Instansi Daerah
1. Pemerintah Kab. Bangli
- Formasi: 9
- Pelamar: 5
2. Pemerintah Kota Gorontalo
- Formasi: 5
- Pelamar: 5
3. Pemerintah Kota Tanjungpinang
- Formasi: 15
- Pelamar: 12
4. Pemerintah Kota Tidore Kepulauan
- Formasi: 51
- Pelamar: 18
5. Pemerintah Kab. Bondowoso
- Formasi: 27
- Pelamar: 22
6. Pemerintah Kab. Purworejo
- Formasi: 17
- Pelamar: 22
7. Pemerintah Kab. Pohuwato
- Formasi: 41
- Pelamar: 32
8. Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat
- Formasi: 23
- Pelamar: 53
9. Pemerintah Kab. Tambrauw
- Formasi: 250
- Pelamar: 57
10. Pemerintah Kab. Puncak Jaya
- Formasi: 1.000
- Pelamar: 64
Itulah cara melihat jumlah pelamar CPNS 2024, lengkap dengan informasi mengenai instansi yang paling tinggi dan rendah peminat. Semoga bermanfaat.
BACA BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
-
Jadi Kasir di No Gain No Love, Kim Young Dae Lakukan Ini untuk Dalami Peran
Artikel Terkait
-
Kapan Pengumuman Hasil SKD CPNS 2024? Cek Jadwalnya Di Sini
-
Lengkap! Panduan Cek Kelulusan SKD CPNS 2024 via sscasn.bkn.go.id
-
Kisi-kisi SKB CPNS 2024 untuk Perencana Ahli Pertama, Cek di Sini
-
Jangan Sampai Terlewat! Catat Tanggal Pengumuman SKD CPNS 2024
-
Ini Link Download Materi Pokok SKB CPNS 2024 Resmi Terbaru
News
-
Lestarikan Sastra, SMA Negeri 1 Purwakarta Gelar 10 Lomba Bulan Bahasa
-
Jakarta Doodle Fest Vol.2 Hadirkan Moonboy and His Starguide The Musical, dari Ilustrasi Seniman ke Panggung Teater
-
Dibalik Bingkai Gelar Festival Dokumenter Lumbung Sinema: Palaka Loka Sampada
-
Puan Bisa Sediakan Tempat Untuk Membangun Inspirasi Hebat Bagi Perempuan Muda
-
Bersinergi dengan Mahasiswa KKN, Tim PkM Ilkom UNY Gelar Pelatihan Pengembangan Konten Promosi Kampung Wisata
Terkini
-
Sambut Hari Anak Sedunia PBB, Doyoung NCT Donasi Rp1,1 Miliar ke UNICEF
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
Indonesia dan Lunturnya Budaya Malu, dari "Jam Karet" hingga Korupsi
-
4 Tips OOTD Rok ala Zara Adhisty yang Girly Abis, Cocok Buat Hangout!
-
TVXQ Resmi Merilis Album Perayaan Debut 20 Tahun di Jepang Bertajuk 'Zone'