Mendekati perilisan full album ketiga ISTJ pada tanggal 17 Juli 2023 mendatang, NCT Dream kembali membagikan detail sejumlah lagu b-side track yang ada di album terbaru mereka nantinya.
Mengutip dari Naver pada Senin (10/7/2023), kali ini lagu b-side track bertajuk Like We Just Met diperkenalkan kepada para penggemar untuk menambah antusias.
Bertema pengungkapan isi hati, lagu Like We Just Met meupakan lagu bergenre R&B ballad, dengan komposisi instrumen yang minimalis berbasis gitar akustik. Lagu ini akan menonjolkan vokal sentimental dari ketujuh member NCT Dream untuk menyampaikan makna lagu yang emosional.
Lirik lagu Like We Just Met sendiri menceritakan kisah sebuah hubungan di mana seseorang terus merasakan jatuh cinta kepada pasangannya berkali-kali, seolah mereka baru saja bertemu. Meski telah melewati banyak waktu bersama, perasaan cinta itu selalu datang. Lagu ini juga mewakili pengungkapan isi hati untuk berjanji bersama untuk selamanya.
Secara khusus lagu Like We Just Met menjadi lebih spesial karena ketujuh member NCT Dream ikut berpartisipasi dalam menulis lirik lagu tersebut secara langsung. Melalui lagu ini, NCT Dream mengungkapkan isi hati mereka yang jujur tentang perasaan cinta yang mereka rasakan untuk seseorang.
BACA JUGA: 4 Fakta Kemenangan Keempat SHINee di Music Mingguan, Hapus Ending Fairy?
Selain membagikan detail lagu b-side track Like We Just Met, NCT Dream juga kembali membagikan rangkaian jadwal teaser terbaru untuk full album ketiga ISTJ.
Tak ketinggalan pula konten teaser video bertajuk '7 DREAM Production: Stranger Seven' yang menampilkan kemampuan akting Mark dan kawan-kawan dengan durasi yang lebihn panjang serta plot cerita yang lebih detail dan menarik.
Full album ketiga NCT Dream, ISTJ, akan resmi menyapa para penggemar di berbagai platform musik, baik online maupun offline mulai tanggal 17 Juli 2023, pukul 18.00 KST.
Sementara itu, NCT Dream kini tengah berada di Meksiko untuk melangsungkan konser 'The Dream Show 2: In Your Dream' pada tanggal 11 Juli 2023 mendatang. Ini merupakan laga konser penutup untuk rangkaian tur dunia kedua mereka 'The Dream Show 2'.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
-
Powerful Abis! EXO Resmi Comeback Lewat Lagu Terbaru Bertajuk 'Crown'
Artikel Terkait
Entertainment
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!