Member tertua BTS, Jin, baru saja dipromosikan untuk naik pangkat menjadi kopral dua bulan lebih awal dari rencana yang telah dijadwalkan.
Informasi terkait kabar gembira ini dibagikan sendiri oleh Jin melalui aplikasi komunitas penggemar, Weverse, pada Selasa (11/7). Pemilik nama asli Kim Seok-jin tersebut akan menjadi kopral setelah mendapat gelar tentara elite.
Telah masuk sejak akhir 2022 lalu, Jin menjadi member pertama BTS yang menjalani wajib militer. Sebelumnya, ia sempat ditugaskan menjadi asisten instruktur di kamp pelatihan divisi infanteri garis depan di Yeoncheon, Provinsi Gyeonggi, Korea Selatan.
Pada awalnya, promosi kopral tersebut dijadwalkan di bulan September mendatang, tetapi Jin mendapat kesempatan itu lebih dulu setelah banyak menorehkan prestasi di kamp pelatihan.
Dilansir dari media Korea Herald pada Selasa (11/7), disebutkan bahwa gelar prajurit elite disematkan sebagai bentuk kehormatan pada prajurit yang telah berhasil dalam tujuh jenis pelatihan, antaranya lomba lari 3 kilometer, menembak, pertolongan pertama, kewaspadaan, pertarungan individu, dan pelatihan CBR.
BACA JUGA: Ra Mi Ran Jadi Ibu Rumah Tangga yang Siap Kembali Bekerja di Cruel Intern
Pelantun "The Astronaut" tersebut menerima gelar elite setelah menampilkan kekuatan fisik yang luar biasa. Ia bahkan dikenal memiliki kepribadian yang ramah selama menjalani wamil.
Saat membagikan kisah terkait promosi Jin BTS, sang penyanyi tak luput untuk menggoda J-Hope yang tengah menjalani wajib militer juga. Pemilik nama asli Jung Ho-seok itu saat ini tengah bertugas sebagai asisten instruktur di kamp pelatihan Divisi Infanteri ke-36 di Wonju, Provinsi Gangwon.
Jin menyuruh agar J-Hope dapat mengikuti jejaknya. Dan bila tidak, Jin berguyon bahwa itu akan menjadi aib BTS.
"Jika kamu tidak mendapatkan (gelar) prajurit elite, kamu akan menjadi aib BTS," goda Jin melalui Weverse.
Setelah dua member BTS wamil lebih dulu, telah lama beredar kabar kalau lima member BTS lain, yakni Suga, RM, Jimin, V, dan Jungkook akan menyusul kewajiban mereka di tahun 2023, tepat setelah semua anggota melangsungkan debut solo mereka. Oleh karena itu, BTS diperkirakan kembali sebagai grup pada 2025 mendatang.
Penggemar yang biasa disapa ARMY diminta untuk terus mencurahkan dukungan mereka terhadap rencana-rencana BTS nantinya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Cha Eun-woo Rilis Permintaan Maaf Imbas Kasus Penggelapan Pajak Rp200 M
-
Juri Oscar Beber Sengaja Skip Wicked 2 Raih Nominasi pada 2026
-
Ditunggu Fans, Jeno dan Jaemin Siap Debut Sub-unit NCT JNJM 23 Februari
-
Resmi Beli Warner Bros., Netflix Bayar Rp1.402 Triliun Secara Tunai
-
Comeback Main Film, Proyek Terbaru Jet Li Rilis Februari 2026
Artikel Terkait
Entertainment
-
Rigen Nyanyikan Lagu Samsons: Netizen Sebut Lebih Bams dari Vokalis Asli
-
Sinopsis Pavane, Film Korea Romansa Baru Moon Sang Min dan Go Ah Sung
-
Profil Rayn Wijaya, Biodata dan Kisah Cintanya dengan Ranty Maria
-
KiiiKiii Rilis Mini Album Kedua Delulu Pack, Usung Pesan Kebebasan Diri
-
Kejutan! TREASURE Rayakan 2000 Hari Debut Lewat Better Than Me Special Film