Film yang dibintangi aktris dan aktor muda Kim Bo Ra dan Kim Jae Hyun ini berkisah tentang sebuah kutukan berantai yang dialami oleh sekelompok orang yang tak sengaja melihat atau merasakan kehadiran para arwah gentayangan di stasiun kereta bawah tanah Oksu.
Kisah dimulai dengan kejadian kasus bunuh diri di stasiun kereta api bawah tanah Oksu. Keanehan mulai tampak ketika seorang pemuda bernama Woo Won (Kim Jae Hyun), salah seorang petugas stasiun melihat sesosok anak kecil di kolong pelataran peron ketika ia hendak memperingatkan seorang pria paruh baya untuk keluar dari rel sebelum kereta melintas tepat di hadapannya.
Namun, entah apa gerangan yang dipikirkan si pria, ia tak peduli pada seruan Woo Won dan hanya meracau tak jelas sampai kereta datang menghantam dan melumat tubuhnya.
Kejadian aneh tersebut sampai pula ke telinga Na Young (Kim Bo-ra), teman Woo Won yang berprofesi sebagai seorang jurnalis media kabar online. Kasus bunuh diri yang dibumbui cerita mistis di dalamnya itu diyakini Na Young dapat menjadi berita hits dengan penuh minat dari pembaca.
Dan atas keterangan Woo Won, Na Young menemui seorang petugas pemakaman korban kecelakaan kereta yang dikatakan Woo Won turut memiliki pengalaman serupa dengannya.
Setelah menemui dan mendapat informasi dari petugas pemakaman, sebuah artikel yang ia tulis berhasil meledak dan menjadi bahan perbincangan. Melihat antusias yang besar itu, Na Young kian bersemangat menelusuri kasus bunuh diri di jalur kereta Oksu, juga dengan kisah mistis yang menyertainya.
Ia pun berencana menemui seorang masinis kereta untuk mendapatkan bahan cerita untuk berita selanjutnya. Saat mewawancarai si masinis, Na Young tidak mendapatkan informasi apapun. Masinis yang tampak sedang dalam keadaan tidak baik itu, hanya fokus meracau kemudian kabur dari pandangan Na Young.
Sampai kemudian satu fakta mencengangkan semakin menyakinkan Na Young kalau ada hal yang lebih besar dan lebih kelam di stasiun bawah tanah Oksu yang mesti ia ungkap ke dunia.
Namun, semakin dalam penelusuran itu ia lakukan, ia semakin sadar kalau kejadian yang menimpa para korban juga dapat terjadi kepadanya.
Baca Juga
-
Ulasan YADANG: The Snitch, Film Aksi Kriminal Korea Terbaik Sepanjang 2025
-
The Old Woman with the Knife, Film Laga Solid dengan Karakter yang Impresif
-
3 Film Korea Beragam Genre Tayang Bulan Juli, Wajib Masuk Watchlist Kamu!
-
3 Hal yang Kamu Dapatkan Jika Menyaksikan Drama Korea Nine Puzzles
-
Ulasan Nocturnal, Film Korea Super Mencekam yang Bikin Penasaran
Artikel Terkait
-
Sinopsis Film Our Prime, Kisah Si Penjaga Sekolah yang Genius Matematika
-
Dibintangi Shin Hye Sun, Ini Sinopsis dan Jadwal Tayang Film Korea 'Target'
-
Olla Ramlan Asyik Mandi di Sungai Meski Ada Jambannya
-
Sinopsis Film The Flash 2023 Lengkap dengan Daftar Pemainnya
-
Film Jendela Seribu Sungai Suguhkan Keindahan Banjarmasin Lewat Persahabatan Anak SD
Entertainment
-
Ada Hip Hop, R&B, dan Dance, BoA Tawarkan Beragam Genre di Album Crazier
-
5 Manga Terbaik dengan Vibe Mirip Dandadan, Kisah Sadis Berbalut Humor
-
Menegangkan! Drama Mary Kills People Rilis Trailer dan Cuplikan Baru
-
Bestie di Kehidupan Malam, Ini Sinopsis dan Jadwal Tayang Film 'Project Y'
-
Tayang 2027, Paramount Pictures dan HYBE America Umumkan Film K-Pop Terbaru
Terkini
-
Ulasan Novel Fight For Happiness: Transaksi yang Menyamar Menjadi Cinta
-
Rayhan Hannan Tak Terlena Walau Jadi Pilar Penting di Timnas Indonesia U-23
-
Gelaran Piala AFF U-23 dan Sejarah Baru bagi The Young Azkals yang Sudah di Depan Mata
-
Malut United Asah Ketajaman Juru Gedor, Ini Tujuan Pelatih Alfredo Vera
-
Review Film Saint Clare: Niat Jadi Horor Ilahi, Hasilnya Malah Sesat