Film terbaru yang dibintangi Park Seo Joon, Park Bo Young, dan Lee Byung Hun bertajuk 'Concrete Utopia' baru saja membagikan trailer utama yang menegangkan.
Mengutip dari Soompi pada Jum'at (21/7/2023), diangkat dari kisah webtoon 'Joyful Outcast (Pleasant Neighbors)' babak ke-2, film 'Concrete Utopia' merupakan film thriller terbaru yang menceritakan kisah dampak bencana gempa bumi yang dahsyat.
Film ini akan mengikuti kisah para korban bencana alam yang selamat dan berkumpul bersama di apartemen Hwang Goong, satu-satunya gedung yang tersisa setelah gempa bumi dahsyat menghancurkan kota Seoul.
Dari teaser utama yang telah dibagikan tampak karakter Young Tak (Lee Byung Hun) berdiri sendirian di tengah reruntuhan gedung apartemen, setelah bencana gempa bumi dahsyat melanda Seoul.
Young Tak mengatakan, "Aku mempunyai firasat bahwa apartemen kami telah dipilih."
Menjadi pemimpin sementara dari para penghuni apartemen Hwang Goong, Young Tak mengumpulkan para korban yang selamat dan membawa mereka untuk berlindung di apartemen Hwang Goong.
Atmosfer seketika berubah total ketika salah seorang korban bencana yang tak dikenal berasal dari luar apartemen Hwang Goong datang. Keinginan kuat untuk bertahan hidup dari para korban bencana alam membuat mereka semakin frustasi, dan setiap orang merasa terancam dengan kedatangan orang luar. Mereka bahkan berusaha untuk mengusir orang-orang luar tersebut.
BACA JUGA: Diam-diam Inge Anugrah dan Ari Wibowo Punya Perusahaan Bersama, Sosok Direkturnya Tak Terduga
Di sisi lain, Min Sung (Park Seo Joon), yang hanya ingin melindungi keluarganya dan Myung Ha (Park Bo Young), yang ingin berpegang teguh pada kepercayaannya dan bertahan bersama saling bertengkar satu sama lain, menghadapi situasi yang semakin sulit dihadapan mereka.
Di akhir cuplikan video teaser, tampak pertikaian yang menegangkan antara para korban penghuni apartemen Hwang Goong, yang masing-masing mencoba untuk melindungi keluarga mereka, dan para pendatang dari luar yang berusaha untuk ikut bertahan hidup.
Sementara itu, film 'Concrete Utopia' akan ditayangkan perdana di seluruh bioskop di Korea Selatan mulai tanggal 9 Agustus 2023 mendatang.
Wah, makin tidak sabar menyaksikan aksi menegangkan Park Seo Joon, Park Bo Young, dan Lee Byung Hun di film 'Concrete Utopia'.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
Diserang Buzzer, Fedi Nuril Tak Khawatir Filmnya Diboikot
-
Fedi Nuril Terlalu Sering Poligami, Ernest Prakasa Ingin Sang Aktor Perankan Tokoh Pastur
-
Ulasan Film 'Green Book': Bersatunya Dua Perbedaan dalam Satu Mobil
-
Tayang 2025, Film Korea Sister Kenalkan 3 Pemeran Utama
-
Ulasan Film The Lobster: Dunia Distopia yang Tak Ramah untuk Para Jomblo
Entertainment
-
Curi Perhatian di Family by Choice, Inilah 3 Rekomendasi Drakor Seo Ji Hye
-
ADOR Tuntut Belift Lab Minta Maaf Atas Kasus Perundingan Hanni NewJeans
-
Sambut Musim Dingin, FIFTY FIFTY Rilis Single Album Bertajuk Winter Glow
-
3 Film Scarlett Johansson yang Pantang Dilewatkan, Ada Fly Me to the Moon
-
Usia 30-an Hwang In Yeop Masih Cocok Pakai Seragam Sekolah, Ini Rahasianya
Terkini
-
Ulasan Buku Bob Sadino Karya Edy Zaqeus: Mereka Bilang Saya Gila!
-
Jadwal F1 GP Qatar 2024: Masih Menantikan Juara Dunia Konstruktor
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Thailand Mulai Kehilangan Taring, Kabar Gembira untuk Timnas Indonesia?
-
Indonesia Perlu Waspadai Myanmar di AFF Cup 2024, Jadi Tim Kuda Hitam?