Inara Rusli beberapa waktu lalu kembali menggegerkan publik lantaran mengungkapkan pola asuh Virgoun ke ketiga anak mereka.
Secara tersirat, Inara Rusli menyebut bahwa Virgoun beberapa kali main tangan. Bahkan, Virgoun disebut sampai menggunakan borgol untuk mendisiplinkan buah hati mereka.
"Namanya orang tua bukan malaikat, mungkin ada tempo-tempo orang lagi down, lagi khilaf, ya aku sih mahfumin aja. Iya refleks (main tangan)," ucap Inara Rusli dikutip dari kanal YouTube Cumicumi, Kamis (27/07/2023).
Pernyataan tersebut lantas ikut ditanggapi oleh kakak Virgoun, Febby Carol. Menurutnya, Inara Rusli sudah terlalu banyak membuat drama.
Hal itu disampaikan oleh Febby Carol melalui akun Instagram miliknya. Febby Carol bak pasang badan untuk Virgoun dan menuding Inara Rusli berbicara yang tidak-tidak.
"Yang sana semakin bayak dramanya dan kepalsuannya... Yang melakukan kekerasan pada anak siapa,, lah malah teriak seolah-olah lakinya yang melakukan kekerasann.." tulis Febby Carol, dilihat pada Kamis (27/07/2023).
"Enggak salah situuu jago banget mulutnya bersilat lidahnya," sindir Febby Carol lebih lanjut.
Febby Carol menilai Inara Rusli merupakan perempuan yang licik, sampai tega memutarbalikkan fakta demi keuntungan pribadi.
Menurutnya, Inara Rusli koar-koar di media menggunakan tameng anak-anak sebagai alasan untuk mencapai tujuannya.
"Makin keliatan tuh perempuan kelicikannya ngerii shayyy, demi apa namanya kalau bukan duta ujung-ujungnya yang dia pingin gapaii semua, anak hanya dijadikan alasan dihhh," tandasnya.
Saat pihak keluarganya ikut buka suara, hingga saat ini Virgoun memilih diam dan berbicara lewat kuasa hukumnya saat di persidangan.
Baca Juga
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
Artikel Terkait
-
CoComelon Sing A-Long Live Hadir di Indonesia
-
There's Still Tomorrow: Perjuangan Ibu Lawan KDRT Demi Masa Depan Anak
-
Nangis, Inara Rusli Singgung Lagi Keinginan Virgoun Poligami yang Tak Sesuai Syariat Islam
-
Inara Rusli Akui Iri dengan Perempuan Bercadar: Mereka Simbol Kemerdekaan Sejati
-
Gaza: Ladang Ranjau Tak Terlihat, Anak-Anak Jadi Korban Utama Setelah Gencatan Senjata
Entertainment
-
Cinta dalam Balutan Hanbok, 4 Upcoming Drama Historical-Romance Tahun 2025
-
Stray Kids Raih Sertifikasi Gold Keempat di Prancis Lewat Album HOP
-
ASTRO & Friends 'Moon' Ungkapan Cinta dan Kerinduan untuk Mendiang Moonbin
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
Terkini
-
Asnawi Mangkualam Perkuat ASEAN All Stars, Erick Thohir Singgung Kluivert
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Ulasan Novel 1984: Distopia yang Semakin Relevan di Dunia Modern
-
Ulasan Novel Harga Teman: Ketika Hasil Kerja Tidak di Hargai oleh Klien
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur