Raih banyak penghargaan setelah rilis lagu "Seven", Jungkook BTS bocorkan rencana selanjutnya sebagai penyanyi solo.
Hal tersebut diungkapkan langsung ketika sang musisi menjadi bintang tamu di Suchwita, program YouTube milik Suga BTS yang dirilis pada Sabtu (29/7/2023).
Berada di grup yang sama, awalnya keduanya berbincang terkait banyak hal hingga bernostalgia sepanjang 10 tahun berkarier di dunia hiburan Korea Selatan.
Hingga kemudian, Suga mulai membicarakan debut Jungkook sebagai solois. Suga sempat memprediksi bahwa lagu debut solo Jungkook itu akan memuncaki posisi pertama di tangga lagu Billboard Hot 100 yang telah terwujud pada Senin (24/7/2023) lalu.
Suga juga sempat bertanya dengan rencana Jungkook selanjutnya terkait album yang telah lama digadang-gadang akan hadir pada tahun ini. Anggota termuda BTS itu kemudian mengaku akan merilis lagu lain dan sebuah mini album di bulan November.
“Setelah lagu ini dirilis, aku akan memiliki lagu kedua dan nantinya aku juga berencana untuk merilis mini album sekitar bulan November," ungkap Jungkook di Suchwita.
Namun, saat ditanya lebih jauh mengenai persiapan lagu dan album yang akan datang, pemuda kelahiran tahun 1997 itu mengungkap bahwa dirinya masih belum mulai mengerjakan.
“Belum. Aku masih harus memulai untuk mengerjakannya” lanjutnya diiringi sebuah tawa.
“Masalahnya, aku juga ingin lagu seperti 'Seven' untuk lagu keduaku, tapi aku masih belum menemukannya,” tutur Jungkook.
Suga yang selama ini dikenal sebagai penulis dan produser untuk lagu-lagu BTS kemudian menawarkan lagu garapannya yang masih tersimpan di sebuah file yang ada di laptopnya.
“Di laptopku, aku punya berbagai macam jenis lagu. Gimana dengan Jersey Club? Kamu bisa coba itu," tawar Suga.
Mendapat tawaran tersebut, Jungkook menanggapinya dengan lucu, “Coba kirim ke aku saja dulu deh.”
Dalam episode terbaru Suchwita itu, Suga dan Jungkook banyak melakukan hal lucu. Suga memuji bahwa Jungkook adalah vokalis paling jenius yang pernah ia temui.
Kala sang maknae tampil membawakan lagu "Dreamers" untuk Piala Dunia Qatar 2022, Suga mengaku bangga dan mengatakan bahwa Jungkook adalah sosok superstar yang hebat.
Baca Juga
-
Taylor Swift Disinyalir Berpotensi Kimball Membeli Master untuk Album Lama
-
Resmi Dikonfirmasi, Film The Devil Wears Prada 2 Tayang di Bioskop pada 1 Mei 2026
-
Temu Tom Cruise, Jin BTS Tanya Rahasia Solid dengan Tim Mission: Impossible
-
Sudah Tayang di Bioskop, Intip Sinopsis Film Lilo & Stitch (2025)
-
Ramai Dibahas, Live-Action Avatar: The Last Airbender Resmi Lanjut Season 3
Artikel Terkait
-
Datang ke Inkigayo, Jungkook Cerita Kisah di Balik Dance SEVEN Bareng V BTS
-
10 Idol K-Pop yang Punya Lagu dengan 100 Juta Streaming Terbanyak di Spotify
-
Nambah Trofi Lagi, NCT Dream Raih Kemenangan ke-3 Lagu ISTJ di Music Core
-
Jelang Tampil di Inkigayo, Jungkook BTS Diet Ketat dengan Cara Ini
-
Perkuat Jaringan, XL Axiata Alokasikan Capex Rp 8 Triliun
Entertainment
-
Penangkapan Garp Picu Terjadinya Perang Terakhir One Piece, Gimana Bisa?
-
Gabung Film Spider-Man 4, Sadie Sink Tanggapi Rumor Peran Mayday Parker
-
Kreator The Beginning After the End Putuskan Hiatus pada Juni 2025
-
5 Rekomendasi Film dan Drama Dibintangi Kim Dami, Terbaru Ada Nine Puzzles
-
Josh Hartnett Siap Comeback ke Layar Kaca lewat Serial Bertema Monster Laut
Terkini
-
Resident Evil 5 Dapat Rating Baru, Remaster Diam-diam dari Capcom?
-
Review Way Back Love: Romansa Fantasi tentang Berdamai dengan Masa Lalu
-
Ironi Perjuangan PSS Sleman, Tetap Turun Kasta Meski Hajar Madura United
-
James Arthur Tak Mau Ditinggal Sang Kekasih dalam Lagu Say You Wont Let Go
-
Wisata Kebun Gowa, Tempat Liburan Affordable Cocok untuk Wisata Keluarga