Bicara soal healing, para selebriti kebanyakan lebih memilih bersantai di pantai Pulau Dewata Bali atau menikmati liburan mewah ke luar negeri. Namun hal berbeda dilakukan oleh si janda cantik Wendy Walters yang memilih healing dengan menaiki gunung.
Wendy lebih memilih melepaskan penat dengan menyusuri jalur sejengkal di pegunungan berkabut. Menilik dari laman Instagramnya, naik gunung menjadi hobi baru yang kini digeluti selebgram hits itu.
Salah satu alasan ia mulai menggeluti kegiatan naik gunung ialah ingin mencari ketenangan batin dari hiruk pikuknya dunia. Selain itu ia bisa memfokuskan diri tanpa terganggu oleh kerjaan atau semacamnya.
"Karena lebih tenang sih. Aku dapat banyak pelajaran juga selama naik gunung. Di sana juga gak ada sinyal jadi nggak ada yang bisa nyari aku, jadi bisa fokus sama diri sendiri," kata Wendy Walters, mengutip dari tayangan Insert Today pada Rabu (2/8/2023).
Tak hanya itu, Wendy juga bertemu dengan orang-orang baru yang memiliki kesamaan hobi dengannya. Tentu hal tersebut menjadikan pengalaman naik gunungnya semakin seru dan mengasyikan.
"Aku senang sama anak-anak gunung yang ramah-ramah banget dan saling membantu pas di atas (gunung)," ujar wanita kelahiran tahun 1996 itu.
Hobi barunya itu sendiri Wendy temukan setelah merasakan sensasi keheningan di beberapa Curug atau air terjun yang ia kunjungi bersama temannya. Dari situlah ia memutuskan untuk mencoba menaiki gunung mulai dari yang terendah yakni Gunung Papandayan.
"Awalnya itu temen aku ngajak ke Curug sebenarnya. Jadi kayak aku cobain ke Curug ternyata seru. Jadinya kayak dari Curug tuh langsung mikir keknya gunung tuh seru, deh," pungkas Wendy Walters.
"Jadi aku coba ke gunung yang paling pendek dulu di Papandayan di area Garut," sambungnya melanjutkan.
Gunung Papandayan sendiri memang sering dijadikan tujuan terutama bagi pendaki pemula karena memiliki ketinggian 2.665 mdpl.
Sejauh ini sudah terhitung 5 gunung yang berhasil ditaklukkan Wendy. Jika memang ada waktu, ia berencana ingin menuntaskan agenda naik gunungnya itu setidaknya setiap sebulan sekali.
Itulah kabar Wendy Walters yang lebih suka healing dengan menaiki gunung. Bagaimana tanggapanmu?
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Anime Terbaru You Don't Know Gunma Yet Resmi Digarap, Rilis Tahun Depan
-
Belum Usai, Kisah Anime Dark Gathering akan Berlanjut ke Season 2
-
Ikuti Jejak Ayah Berakting, Anak Cillian Murphy Main Serial Terbaru di HBO
-
Dirumorkan Dekat dengan Glen Powell, Ini Jawaban Sydney Sweeney
-
Akhirnya Terungkap! One Piece Live-Action Season 2 akan Rilis 10 Maret 2026
Artikel Terkait
-
Reza Arap Pilih Kabur Saat Ditanya Soal Pacar Baru
-
9 Potret Ira Wibowo Taklukan Puncak Gunung Rinjani, Wujudkan Mimpi Melihat Keindahan Danau Segara Anak
-
Reza Arap Sebut Punya Kesamaan dengan Gading, Cuitan Wendy Walters Tuai Sorotan
-
Reza Arap Samakan Diri dengan Gading Marten, Wendy Walters Ungkap Kebobrokan Sang Mantan
-
Ngaku Bernasib Sama Kayak Gading Marten, Reza Arap Singgung Perselingkuhan Mantan Istri?
Entertainment
-
Pernikahan 3 Tahun Kandas, Sabrina Chairunnisa Gugat Cerai Deddy Corbuzier
-
Sinopsis The Golden Hairpin, Drama China Terbaru Yang Zi dan Peng Guanying
-
Rahasiakan Alasan Cerai, Andre Taulany Sepakat Tak Timbulkan Huru-hara?
-
Anime Terbaru You Don't Know Gunma Yet Resmi Digarap, Rilis Tahun Depan
-
Niat Membantah, Gugatan Cerai Tasya Farasya Justru Diuntungkan Saksi Suami
Terkini
-
Meski Telah Pulih, Cedera Ole Romeny di Piala Presiden Masih Berimbas hingga Kini
-
Setali Tiga Uang, 4 Raksasa Sepak Bola ASEAN Dirundung Permasalahan dan Skandal!
-
Curly Hair Journey: Semakin Banyak Orang Mulai Mencintai Rambut Keritingnya
-
Nggak Semua Orang Harus Dengerin Musik Indie buat Dianggap Punya Selera
-
Bisa Main Bareng! Game Bully Kembali Bangkit Lewat Versi Online Buatan Fans