Giselle aespa terpaksa absen dan tidak berpartisipasi dalam acara festival "Outside Lands" di Amerika Serikat karena mengalami gejala flu. Pada Jumat (11/8/2023), SM Entertainment merilis pemberitahuan di akun media sosial resmi aespa.
"Giselle akan absen dari festival 'Outside Lands' yang dijadwalkan pada 11 Agustus," tutur SM Entertainment seperti dikutip dari KBIZoom (11/8/2023).
Menurut agensi, Giselle menunjukkan gejala flu saat menjalankan jadwal di Amerika Serikat dan saat ini sedang mengambil waktu istirahat untuk memulihkan kondisinya sesuai saran dari staf medis.
"Meskipun artis kami menyatakan tekadnya yang kuat untuk berpartisipasi dalam acara yang dijadwalkan, kami telah memutuskan bahwa akan sulit baginya untuk berpartisipasi dalam festival 'Outside Lands', mengingat saran staf medis dan kesehatan artis sebagai prioritas kami," ungkap SM Entertainment.
Tak lupa, pihak agensi meminta maaf kepada para penggemar yang telah menantikan penampilan Giselle bersama aespa.
“Kami meminta pengertian yang baik dari para penggemar,” pungkas SM Entertainment.
aespa akan menjadi grup K-Pop pertama yang tampil di “Outside Lands Music & Art Festival” di San Francisco, Amerika Serikat. Selain itu, girl group ini akan melanjutkan tur dunia mereka ke total 14 kota di Amerika Serikat, Amerika Selatan, dan Eropa, dimulai dengan pertunjukan di Los Angeles pada 13 Agustus mendatang.
Pada bulan Juni lalu, Giselle juga sempat rehat dari dunia hiburan karena kondisi kesehatannya yang kurang baik. Saat itu, ia terpaksa harus absen dari acara The Governors Ball Music Festival 2023 di New York, Amerika Serikat, dan juga tidak bergabung dengan member aespa lainnya untuk melakukan lemparan seremonial saat pertandingan baseball New York Yankees.
Kali ini, Karina, NingNing, dan Winter akan kembali tampil bertiga dalam gelaran acara festival "Outside Lands" dan mengisi spot Giselle yang kosong.
Sementara itu, aespa akan segera comeback dengan merilis single berbahasa Inggris yang berjudul "Better Things" pada 19 Agustus mendatang. Sebelum rilis, keempat member akan tampil dalam sitkom berjumlah 3 episode yang diunggah melalui YouTube.
Mari doakan agar Giselle aespa lekas pulih!
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Menembus Kiamat! Mengarungi Makna Lirik Lagu "Armageddon" dari Aespa
-
4 Ide Outfit Harian dari Winter aespa, Cocok Buat yang Suka Gaya Minimalis!
-
Ulasan Novel Giselle: Tragedi Menyeramkan di Balik Panggung Ballet
-
7 Ramuan Tradisional untuk Atasi Batuk Pilek Anak dengan Cepat, Terbukti Ampuh!
-
4 Look Simple dan Modis ala Karina aespa untuk Gaya Outfit Sehari-hari
Entertainment
-
Lorde Resmi Lakukan Comeback Lewat Lagu What Was That Usai Hiatus Empat Tahun
-
Disambut Antusias Penggemar, Wendy Red Velvet Resmi Gabung Agensi fromis_9 Usai Hengkang dari SM
-
Rilis Teaser, Tablo dan RM BTS Umumkan Kolaborasi Lagu Baru Bertajuk Stop The Rain
-
My Stupid Boss Versi Animasi: Ketika Bos Nyebelin Eksis Lagi
-
Berlatar Saeguk Fantasi, 7 Pemain Pendukung Drama Korea The Haunted Palace
Terkini
-
5 Rekomendasi Film untuk Sambut Akhir Pekanmu, Ada The Snitch-The Accountant 2
-
Debutan Tim Indonesia di Sudirman Cup 2025, Ada Alwi hingga Bagas/Fikri
-
Bojan Hodak Amati Kekuatan PSS Sleman, Persib Bandung Punya Kans Menang?
-
Arema FC Gigit Jari di Markas Sendiri, Madura United Jauhi Jurang Degradasi
-
Ulasan Novel Memories of a Name: Jejak Luka di Lorong SMA Polaris