Melansir dari Entertaiment Naver (18/8/2023) Kim Myung Soo atau yang kerap disapa dengan L dikonfirmasi akan membuat penampilan khusus dalam drama terbaru ‘Perfect Family’.
‘Perfect Family’ sendiri merupakan drama keluarga yang diadaptasi dari kisah webtoon berjudul serupa. Drama ini dibintangi oleh Park Ju Hyun, Yoon Se Ah, dan Kim Byung Chul. Menyoroti kisah keluarga Choi Seon Hee (Park Ju Hyun) yang bahagia dan sempurna di mata orang lain, namun menyimpan misteri karena kematian salah satu teman Seon Hee.
Kim Myung Soo akan berperan sebagai Lee Seong Woo, seorang detektif di departemen pembunuhan. Lee Sang Woo melakukan banyak tugas bersama rekannya, seorang detektif senior, namun dia juga orang dengan kepribadian yang baik dan rasa tanggung jawab yang kuat dengan gaya yang mengikuti jaman dan beradaptasi tanpa banyak berbicara.
Terlepas dari penampilan khusus Kim Myung Soo, ekspektasi pemirsa semakin meningkat karena sang aktor berencana untuk meninggalkan kesan yang kuat dengan memprediksi tingkat sinkronisasi yang sempurna dengan karakter Lee Seong Woo. Selain itu, pemirsa juga dibuat penasaran bagaimana Lee Seong Woo akan terjerat dengan karakter utama yaitu Choi Seon Hee yang diperankan Park Ju Hyun.
Anggota boyband INFINITE itu baru-baru ini menunjukkan penyerapan karakter yang luar biasa melalui drama ‘Numbers’ yang telah tamat bulan lalu. Selain itu idol aktor tersebut juga memberikan kesan yang mengesankan kepada pemirsa dengan penampilannya yang memukau di berbagai karya seperti ‘The Emperor: Owner of the Mask’, ‘Miss Hammurabi’, ‘Angel’s Last Mission: Love’, ‘Secret Royal Inspector’, dan masih banyak lagi.
Selain ‘Perfect Family’, di tahun ini Kim Myung Soo juga akan tampil dalam karya barunya yaitu ‘The Worst Boy in the World’ bersama dengan Tang Jung Sang, Seo Young Joo, Yoo Teo, Cho Yu Ha, dan Uhm Chae Young.
Dalam drama baru ‘Perfect Family’, Kim Myung Soo akan tampil dengan penuh semangat. Drama ini akan menggambarkan kisah keluarga yang sempurna yang menyampaikan dan keberanian yang hangat kepada banyak orang yang tersesat.
‘Perfect Family’ menjadi proyek yang ditunggu lantaran merupakan drama Korea pertama yang disutradarai langsung oleh sutradara Jepang, Isao Yukisada yang terkenal dengan film 'Crying Out Love, in the Center of the World’.
Di samping itu, Isao Yukisada juga telah menyabet beberapa penghargaan bergengsi seperti Penghargaan Akademi Jepang Ke-25 untuk kategori Sutradara Terbaik dan menangkan International Critics Federation Award di Festival Film Internasional Berlin ke-68 untuk film 'Reverse Edge'. Tentunya proyek drama Korea pertama beliau ini patut diantisipasi kedatangannya.
Drama ‘Perfect Family’ direncanakan akan tayang di OTT Global dan akan segera memulai syutingnya pada paruh kedua tahun ini.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Daftar Film Indonesia Tayang 17 April, Ada Karya Terbaru Joko Anwar!
-
Tembus 2 Juta Penonton, 'Komang' Resmi Jadi Film Adaptasi Lagu Terlaris
-
Drama Korea Kim Hye Yoon, 'Human from Today' Ditunda Tahun 2026, Cek Detailnya!
-
Tayang Perdana! 3 Alasan 'Crushology 101' Wajib Masuk Watchlist Kamu!
-
Bedah Karakter dalam 'Weak Hero Class 2', Siapa yang Paling Kuat?
Artikel Terkait
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
4 Drama Korea dengan Latar Restoran, Bikin Ngiler dan Baper Sekaligus!
-
Sinopsis The Remarried Empress, Drama Korea yang Dibintangi Shin Min Ah dan Lee Jong Suk
-
5 Rekomendasi Serial Sabrina Zhuang yang Wajib Ditonton Penggemar C-Drama
-
4 Drama Korea Bergenre Misteri, Alurnya Tak Bisa Ditebak
Entertainment
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
-
Resmi Bersaing, Jumbo dan Pabrik Gula Kini Selisih 500 Ribu Penonton
-
Bersaing Sengit, Komang dan Qodrat Tembus Dua Juta Penonton di Bioskop
-
Penampilan Jang Wonyoung di Acara Pop-Up Innisfree Tarik Perhatian Netizen: Seperti Peri!
Terkini
-
4 Ide OOTD Youthful ala Jiwoo Hearts2Hearts, Sederhana tapi Tetap Memikat!
-
Blak-blakan! Sandy Walsh Ngaku Beruntung Bela Timnas Indonesia Sejak Awal
-
Hanya Satu Pemain yang Masuk Tim ASEAN All Stars, Pendukung Timnas Indonesia Siap Kecewa
-
Review Novel 'Totto-chan': Bukan Sekolah Biasa, Tapi Rumah Kedua Anak-anak
-
Benarkah 'Kerja Apa Aja yang Penting Halal' Tak Lagi Relevan?