Denny Sumargo telah menerima tantangan dari Verny Hasan yang meminta tes DNA ulang. Artis yang akrab disapa Densu itu mengaku sudah mengetahui soal tantangan tersebut dan tidak tinggal diam.
Sebenarnya Denny Sumargo sudah menerima permintaan tes DNA ulang anak dari DJ tersebut sejak 4 tahun lalu.
BACA JUGA: Wajah Anak Nia Ramadhani saat Pakai Seragam Baru SMP Jadi Sorotan: Keturunan Nggak Bisa Bohong
"Iya gue sudah baca. Itu urusan tes DNA dua kali. Sudah gue oke in dari waktu pak @hotmanparisofficial mau sponsorin Verny di acara Youtubenya 4 tahun lalu malahan!" tulis Denny Sumargo dalam unggahan instastory pada Senin (21/8/2023).
Suami Olivia Alan itu ingin apa yang disampaikannya ini sampai ke telinga Verny Hasan lewat bantuan warganet. Sebab, ia sendiri mengaku tidak bisa menghubungi langsung yang bersangkutan.
"Buat yang tahu IG-nya @vernyhasan_ tolong kasih story ini ke dia, karena IG gue diblock sama dia. Ayo tes ke-2, ke-3, ke-4 sekalian enggak ada masalah," timpalnya.
BACA JUGA: Aksi Jeje Govinda Luwes Joget TikTok Bareng Syahnaz Jadi Omongan: Begini Nyaleg, Wibawanya Mana?
Pemilik kanal YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo ini juga siap membuat laporan ke polisi. Tujuannya agar masalah pengakuan status anak Verny Hasan bisa terselesaikan tanpa keraguan.
Denny Sumargo merasa sikap Verny Hasan yang ragu terhadap hasil tes DNA pertama ini menyinggung pihak rumah sakit.
"Tapi, kali ini supaya jangan hilang-hilangan lagi dan ribut di sosmed kayak anak kecil, gue akan buat laporan polisi supaya tidak ada keraguan lebih jauh lagi. Karena secara tidak langsung kredibilitas lembaga eijkman @rscm.official juga dia pertanyakan," tegas Densu.
Sebelumnya, Verny Hasan meminta tes DNA ulang anaknya ke Denny Sumargo dengan syarat rumah sakit yang digunakan atas rekomendasinya.
"Tes DNA dua kali yuk, biar tambah mengejutkan lagi. Kan kemarin rumah sakit pilihan dia, dokter pilihan dia. Sekarang gantian dong rumah sakitnya dari saya," kata Verny Hasan di Instagram dikutip Senin (21/8/2023) dari akun gosip @nenktainment.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
Artikel Terkait
-
Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
-
Melahirkan Generasi Muda Nasionalis dalam Buku Indonesia Adalah Aku
-
Bersyukur atas Putusan Hak Asuh Anak, Paula Verhoeven Pamer Kebersamaan dengan Kiano dan Kenzo
-
Viral Aniaya Korban Gegara Dituduh Rebut Pacar, Begini Nasib 3 ABG di Tambora usai Ditangkap Polisi
-
Geger! Sudah 40 Hari Menghilang, Jejak Terakhir Kiano Pamit Salat ke Masjid
Entertainment
-
5 Rekomendasi Film Baru Sambut Akhir Pekan, Ada Pengepungan di Bukit Duri
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
Terkini
-
Tapaki Partai Puncak, Romantisme Pendukung Uzbekistan dan Indonesia Terus Berlanjut
-
Review Film Muslihat: Ada Setan di Panti Asuhan
-
Belajar Pendidikan dan Pembangunan Jati Diri Masyarakat dari Taman Siswa
-
Perantara Melalui Sang Dewantara: Akar Pendidikan dan Politik Bernama Adab
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!