Dewi Perssik seolah tak henti-hentinya menjadi sorotan karena ucapannya yang blak-blakan. Belum lama ini, Dewi Perssik menyebut rumah orang lain seperti kandang sapi.
Pernyataannya itu bermula saat Dewi Perssik menyinggung para haters atau pembenci dirinya ketika melakukan siaran langsung atau live streaming.
Dalam potongan video yang beredar, Dewi Perssik mengutarakan bahwa ia tak akan lagi melaporkan para hatersnya ke polisi.
Hal itu semata-mata karena Dewi Perssik merasa kasihan dengan para pembencinya. Ia menyentil rumah orang-orang yang membencinya menyerupai kandang sapi.
"Belum nanti kalau udah ditangkap, kita kasih duit sama orangnya, soalnya kan rata-rata mohon maaf nih, rumahnya kayak kandang sapi kan," ucap Dewi Perssik dikutip dari akun TikTok @riani_update, Jumat (25/08/2023).
Oleh sebab itu, mantan istri Saipul Jamil tersebut mengaku dirinya tak akan tega memenjarakan pembencinya.
"Setega itukah Dewi Perssik menjarakan orang yang rumahnya kayak kandang sapi? Nggak tega gue. Yang ada malah aduuh, gitu kan," tambahnya.
Selain tidak tega, Dewi Perssik merasa bukan levelnya menghadapi para haters di media sosial.
"Bukan levelnya juga gitu ngadepin orang kayak gitu, karena dia cuma butuh makan, butuh diperhatiin sama kita," ungkap Dewi Perssik.
Kendati menyebut rumah orang lain seperti kandang sapi, Dewi Perssik menegaskan bahwa ia tak bermaksud untuk merendahkan seseorang.
"Maaf ya, maaf banget, bukan kita merendahkan orang, paling nggak ya attitudenya rendah, mbok yo otaknya jangan rendah, hatinya juga jangan rendah gitu," imbuh Dewi Perssik.
Unggahan itu menuai beragam komentar dari warganet. Tak sedikit warganet yang menyayangkan sikap Dewi Perssik dan menyebutnya tidak memiliki adab.
"Ya Allah. Di mana Allah semua manusia sama, nggak ada level-level," tulis akun @el***.
"Iya iya, orang yang paling kaya, rumahnya yang paling mewah, dan level yang paling tertinggi," tambah @ma***.
"Nggak ada adab banget omongannya, malah mencerminkan gimana karakternya," sahut @di***.
Baca Juga
-
Nggak Perlu Salon Tiap Hari! Begini Cara Rawat Rambut Curly di Cuaca Tropis
-
Catatan Dingin di Tengah Drama Panas: Jule Lebih Takut Hilang Kontrak?
-
Jogja Eco Style 2025: Merajut Estetika dan Keberlanjutan Ecoprint
-
Bye-bye Stres! 10 Hewan Peliharaan Ini Bikin Rumah Bahagia Tanpa Repot
-
Psywar Berujung Petaka: Lamine Yamal Gigit Jari di El Clasico, Real Madrid Tertawa!
Artikel Terkait
-
Fans Lesti Kejora dan Rizky Billar Kembali Bikin Dewi Perssik Emosi: Pengen Tenar Aja Lu!
-
Terungkap Rumah Pratama Arhan dan Azizah Salsha di Jepang, Mewah!
-
Dewi Perssik Ngaku Gaji Calon Suami Pilotnya Rp200 Juta, Fitri Carlina: Dikroscek Dulu
-
Maksud Hati Ingin Pamer Diri Bukan Perempuan Murahan, Dewi Perssik Malah Ungkap Calon Suami Nafsuan
-
Dewi Perssik Hina Rumah Orang Kayak Kandang Sapi, Netizen Sampai Istigfar
Entertainment
-
Catatan Dingin di Tengah Drama Panas: Jule Lebih Takut Hilang Kontrak?
-
Bob Odenkirk Main Film Crime Thriller Bertajuk Normal, Ini Sinopsisnya
-
Milano Lubis Angkat Bicara Soal Isu Raisa Pisah Rumah dengan Hamish Daud
-
Surat Terbuka Nikita Mirzani: Tuntut Keadilan sebelum Vonis Dijatuhkan
-
Raisa dan Hamish Daud Tetap Kompak Demi Zalina, Prioritaskan Co-Parenting Sehat
Terkini
-
Nggak Perlu Salon Tiap Hari! Begini Cara Rawat Rambut Curly di Cuaca Tropis
-
Jogja Eco Style 2025: Merajut Estetika dan Keberlanjutan Ecoprint
-
Bye-bye Stres! 10 Hewan Peliharaan Ini Bikin Rumah Bahagia Tanpa Repot
-
Psywar Berujung Petaka: Lamine Yamal Gigit Jari di El Clasico, Real Madrid Tertawa!
-
Respons Ririn Dwi Ariyanti usai Jonathan Frizzy Beri Kode Gelar Pernikahan