Drama Korea terbaru garapan MBC “A Good Day to Be a Dog” telah membagikan cuplikan karakter Lee Hyun Woo yang memancing rasa penasaran.
“A Good Day to Be a Dog” adalah drama yang diadaptasi dari webtoon dengan judul yang sama. Drama ini mengusung genre fantasi romantis dan menceritakan tentang seorang wanita bernama Han Hae Na (diperankan oleh Park Gyu Young) yang keluarganya terkena kutukan akibat kesalahan leluhurnya.
Kutukan itu memungkinkan Han Hae Na berubah menjadi seekor anjing setiap kali ia mencium pria.
Suatu hari, ia tidak sengaja mencium rekan kerjanya yaitu Jin Seo Won (diperankan oleh Cha Eun Woo). Han Hae Na pun panik, dan mau tak mau ia harus mencium Jin Seo Won sekali lagi agar kutukannya bisa dibatalkan.
Namun, tak disangka, Jin Seo Won memiliki ketakutan terhadap anjing karena sebuah kejadian traumatis di masa lalunya, sehingga membuat Han Hae Na kesulitan.
Dikutip dari Soompi, Lee Hyun Woo membintangi drama ini sebagai Lee Bo Kyum, seorang guru sekolah menengah yang merupakan rekan kerja Jin Seo Won dan Han Hae Na.
Lee Bo Kyum memiliki sikap yang ramah kepada semua orang dan dapat meluluhkan hati siapa pun dengan pesonanya yang hangat.
Meskipun lembut dan hangat, tetapi Lee Bo Kyum diam-diam menyembunyikan wajah poker face di balik senyum cerah yang dia tampilkan di depan orang lain.
Meskipun selalu menjaga orang lain, Lee Bo Kyum tampaknya memiliki rahasia tersembunyi jauh di lubuk hatinya yang tidak diketahui siapa pun.
Dalam still cuts yang dirilis melalui Instagram @mbcdrama_now, senyum ceria Lee Bo Kyum menghilang saat dia sedang sendirian, dan tatapannya memiliki kedalaman tertentu yang menunjukkan bahwa karakter tersebut memiliki hal yang dia sembunyikan.
Pemirsa pun bertanta-tanya rahasia apa yang disembunyikan oleh Lee Bo Kyum di balik wajahnya yang lembut dan damai tersebut.
Sementara itu, drama “A Good Day to Be a Dog” akan dirilis secara resmi pada 11 Oktober pukul 21.00 waktu setempat. Jadi makin nggak sabar.
Baca Juga
-
Mengenal ANBK: Penjelasan, Fungsi, dan Jadwal Pelaksanaannya Selama 2024
-
Cara Cek Jumlah Pelamar CPNS 2024, Instansi Mana yang Banyak Peminat?
-
Bergenre Thriller, Intip Pemeran Utama Drama Korea 'Such a Close Traitor'
-
Usung Genre Misteri, Intip 5 Pemeran Utama Drama Korea Bertajuk Pigpen
-
Sinopsis 'Love on a Single Log Bridge', Drama Korea Terbaru Joo Ji Hoon
Artikel Terkait
-
Lee Jung Jae dan Lim Ji Yeon Ditawari Bintangi Drama Korea Romcom, 'Petty Love'
-
Segera Tayang, 3 Poin Menarik sebelum Nonton Drama Korea 'When the Phone Rings'
-
Miliki Identitas Ganda, Lim Ji Yeon Ungkap Perannya di The Tale of Lady Ok
-
Eksklusif! Kim Dong Jun Dikonfirmasi Bintangi Drama New Recruit Season 3
-
Ada Lee Min Ho, Ini Jadwal Tayang dan Pemain Utama When The Stars Gossip
Entertainment
-
TVING Mengonfirmasi Rilis Spin-Off dari EXchange dan Season 4 di Tahun 2025
-
Lee Jung Jae dan Lim Ji Yeon Ditawari Bintangi Drama Korea Romcom, 'Petty Love'
-
Film Live Action Lilo & Stitch Dikonfirmasi Tayang Mei 2025
-
Segera Tayang, 3 Poin Menarik sebelum Nonton Drama Korea 'When the Phone Rings'
-
Catat Tanggalnya! BABYMONSTER Bakal Gelar Konser Debut di KSPO Dome Seoul
Terkini
-
Benarkah Gen Z Tak Bisa Kerja dengan Baik?
-
Tanpa Bikin Iritasi! Ini 3 Exfoliating Pad Aman untuk Kulit Sensitif
-
Ulasan Buku Al-Farabi, Sang Maestro Filsafat yang Tak Lekang oleh Waktu
-
Usai Bungkam Arab Saudi, Posisi Berapa Timnas Indonesia di Klasemen Grup C?
-
Review Film The Wages of Fear yang Banjir Penonton di Netflix